me

7 Daftar Perawatan Kecantikan yang Halal Menurut Tuntunan Agama Islam

Feb 16, 2024.By Blibli Friends
Bagikan

tipscantikterkini.com
Ikuti 7 perawatan kecantikan yang halal dalam panduan ini! 

Dalam era modern ini, perawatan kecantikan telah menjadi bagian tak terpisahkan dari gaya hidup banyak orang, terutama kaum wanita. Namun, bagi sebagian besar umat Islam, memperhatikan aspek kehalalan dalam perawatan kecantikan juga menjadi hal yang sangat penting karena bukan hanya mengutamakan hasil yang optimal, tetapi juga memperhatikan kepatuhan terhadap aturan-aturan agama. 

Dengan memilih perawatan kecantikan yang halal, kamu nggak hanya merawat tubuh secara fisik, tetapi juga memelihara diri dengan cara yang diridhoi dalam perspektif agama. Oleh karena itu, kamu wajib mengetahui apa saja jenis perawatan kecantikan yang boleh dilakukan dan yang nggak boleh dilakukan. Yuk, temukan jawabannya di bawah ini! 

Baca Juga :


Bagaimanakah Kriteria Perawatan Kecantikan yang Halal?

Perawatan kecantikan yang halal dalam Islam memiliki beberapa kriteria yang harus dipenuhi untuk memastikan bahwa produk yang digunakan dan prosesnya sesuai dengan ajaran agama. Pertama, bahan-bahan yang digunakan harus halal dan tidak mengandung zat-zat yang diharamkan seperti babi, alkohol, dan bahan-bahan berbahaya lainnya.

Hal ini sesuai dengan prinsip kesucian dan kebersihan dalam Islam. Kedua, proses produksi dan distribusi produk tersebut harus dilakukan sesuai dengan prinsip-prinsip Syariah dan memenuhi standar kehalalan yang ditetapkan oleh otoritas yang kompeten dalam hal ini adalah MUI atau Majelis Ulama Indonesia. 

Selain itu, perawatan kecantikan yang halal juga harus memperhatikan aspek etika dan moralitas, seperti nggak merugikan atau merusak diri sendiri atau orang lain. Dalam Al-Quran, Allah SWT juga memberikan pedoman mengenai menjaga kecantikan yang halal, yakni tercantum dalam QS. An-Nisa: 119 yang berbunyi:

وَلَأُضِلَّنَّهُمْ وَلَأُمَنِّيَنَّهُمْ وَلَءَامُرَنَّهُمْ فَلَيُبَتِّكُنَّ ءَاذَانَ ٱلْأَنْعَٰمِ وَلَءَامُرَنَّهُمْ فَلَيُغَيِّرُنَّ خَلْقَ ٱللَّهِ ۚ وَمَن يَتَّخِذِ ٱلشَّيْطَٰنَ وَلِيًّا مِّن دُونِ ٱللَّهِ فَقَدْ خَسِرَ خُسْرَانًا مُّبِينًا

Wa la`uḍillannahum wa la`umanniyannahum wa la`āmurannahum fa layubattikunna āżānal-an’āmi wa la`āmurannahum fa layugayyirunna khalqallāh, wa may yattakhiżisy-syaiṭāna waliyyam min dụnillāhi fa qad khasira khusrānam mubīnā. 

Artinya: 

“Dan aku benar-benar akan menyesatkan mereka, dan akan membangkitkan angan-angan kosong pada mereka dan menyuruh mereka (memotong telinga-telinga binatang ternak), lalu mereka benar-benar memotongnya, dan akan aku suruh mereka (mengubah ciptaan Allah), lalu benar-benar mereka merubahnya”. Barangsiapa yang menjadikan syaitan menjadi pelindung selain Allah, maka sesungguhnya ia menderita kerugian yang nyata.”

Ayat ini menegaskan bahwa menjaga kecantikan dalam Islam haruslah dilakukan dengan cara yang sesuai anjuran agama dan nggak melanggar aturan-Nya. Dengan demikian, perawatan kecantikan yang halal adalah bagian dari upaya menjaga diri dan penampilan sebagai bentuk ibadah kepada Allah SWT bukan semata-mata ingin terlihat cantik karena ingin dipuji manusia. 

Daftar Perawatan Kecantikan yang Halal Dilakukan

Setiap wanita tentu ingin tampil cantik, tetapi dalam ajaran Islam, kamu nggak boleh melanggar prinsip-prinsip kehalalan dalam merawat kecantikan. Lalu, jenis perawatan kecantikan apa saja yang halal untuk dilakukan? Berikut di antaranya:

Lash Lift

vehouseofbeauty.com

Apakah Last Lift halal? Ya, Lash Lift halal dilakukan selama prosesnya masih menggunakan bahan-bahan yang alami dan nggak menghalangi air wudhu, maka diperbolehkan dalam Islam. Perawatan kecantikan yang satu ini umumnya bertujuan untuk melentikkan bulu mata agar tampak bervolume. 

Laser HIFU

novisdermatology.co.id

Apakah Laser HIFU halal? Ya, Laser HIFU halal dilakukan dalam Islam selama tujuannya hanya untuk merangsang produksi kolagen dan mengencangkan kulit dan nggak menggunakan bahan-bahan haram serta nggak merusak struktur tubuh secara permanen.

Microdermabrasi

meramuda.com

Apakah Microdermabrasi halal? Ya, Microdermabrasi halal dilakukan karena perawatan kecantikan ini berfungsi untuk meremajakan, mencerahkan, serta menyamarkan bekas jerawat. Ini merupakan bentuk merawat dan menjaga diri agar kulit wajah kembali bersih dan cerah.

Chemical Peeling

traveloka.com

Apakah Chemical Peeling halal? Ya, Chemical Peeling halal dilakukan karena perawatan kecantikan yang satu ini bukan bertujuan untuk merubah bentuk ciptaan Allah SWT, melainkan untuk memperbaiki atau mengatasi kulit wajah yang rusak akibat jerawat, hiperpigmentasi, warna kulit nggak merata, dan sebagainya. 

Microneedling

klikdokter.com

Apakah Microneedling halal? Ya, Microneedling secara Syariah diperbolehkan, asalkan nggak menggunakan bahan-bahan yang haram, juga nggak bertujuan untuk mengubah ciri fisik atau membahayakan kesehatan. Microneedling sendiri memiliki banyak manfaat, terutama membantu mengurangi munculnya masalah kulit wajah. 

Eksfoliasi

jovee.id

Apakah Eksfoliasi halal? Ya, Eksfoliasi halal dilakukan karena perawatan ini bertujuan untuk mengangkat sel-sel kulit mati dari permukaan kulit untuk merangsang pertumbuhan sel-sel kulit baru. Secara umum, eksfoliasi nggak melibatkan penggunaan bahan-bahan haram dalam prosesnya, sehingga dianggap sebagai suatu praktik perawatan kecantikan yang diperbolehkan.

Suntik DNA Salmon

beautyplusclinic.com

Apakah Suntik DNA Salmon halal? Ya, Suntik DNA Salmon halal dilakukan dan dianggap sah dalam Islam karena memiliki banyak manfaat bagi kesehatan kulit termasuk mengurangi berbagai tanda-tanda penuaan dini dan meregenerasi sel kulit. Suntik DNA Salmon umumnya menggunakan ikan salmon segar yang hidupnya di air laut. 

Daftar Perawatan Kecantikan yang Haram untuk Dilakukan

Setelah mengetahui beberapa jenis perawatan kecantikan yang halal dilakukan, berikutnya Blibli Friends juga harus tahu perawatan kecantikan yang haram dan sebisa mungkin harus dihindari supaya nggak mendapat dosa. Ini dia daftar perawatan kecantikan yang haram:

Suntik Botox

honestdocs.id

Apakah Suntik Botox halal? Tidak, sebagian besar ulama mengatakan bahwa SUntik Botox tidak halal/haram dilakukan karena banyak produk botox yang dibuat dari serum darah manusia atau melibatkan gen babi sebagaimana tercantum dalam Fatwa MUI No. 26 Tahun 2013 tentang Standar Kehalalan Produk Kosmetika dan Penggunaannya.

Hair Extension

allthingshair.com

Apakah Hair Extension halal? Tidak, Hair Extension atau menyambung rambut tidak halal/haram dilakukan dalam Islam karena menggunakan rambut asli dari manusia. Larangan ini tercantum dalam hadist dari Abu Hurairah, Nabi Muhammad SAW bersabda: “Allah melaknat perempuan yang menyambung rambutnya dan perempuan yang meminta agar rambutnya disambung.” (HR. Bukhari)

Mewarnai Rambut dengan Warna Hitam

Apakah Mewarnai Rambut dengan Warna Hitam halal? Tidak, Mewarnai Rambut dengan Warna Hitam tidak halal/haram dilakukan oleh umat Muslim bahkan menimbulkan dosa. Larangan ini tercantum dalam hadits dari Ibnu Abbas RA, Rasulullah bersabda:

يَكُونُ قَوْمٌ يَخْضِبُونَ فِي آخِرِ الزَّمَانِ بِالسَّوَادِ كَحَوَاصِلِ الْحَمَامِ لَا يَرِيحُونَ رَائِحَةَ الْجَنَّةِ

Artinya: “Pada akhir zaman nanti akan muncul suatu kaum yang bersemir dengan warna hitam seperti tembolok merpati. Mereka itu tidak akan mencium bau surga.” (HR Abu Daud). 


Baca Juga :

Itulah, daftar perawatan kecantikan yang halal dan tidak halal menurut tuntunan agama.