me

Ethical Footwear Asal Bandung, Pijakbumi, Taklukan Milan

Oct 24, 2022.By Blibli Friends
Bagikan

Perjalanan Pijak Bumi bersama Blibli dimulai saat merek ethical footwear lokal asal Bandung ini keluar sebagai juara tiga  program The Big Start (TBS) Season 1 besutan Blibli tahun 2016. Melewati proses riset dan desain, serta pasang surut dalam menjalankan bisnisnya, Pijak Bumi berhasil memasarkan produk ethical footwearnya ke pasar Jepang dan Eropa. Beberapa penghargaan yang sudah diborong Pijak Bumi, antara lain: Good Design Indonesia dan MICAM Milano 2020, serta kesempatan untuk tampil di Amazon Fashion Week Tokyo dan masuk dalam deretan Accelerate 2030. Baru-baru ini, Pijak Bumi didukung Blibli mendapatkan kesempatan untuk memajang produknya di MICAM Milano 2022. MICAM sendiri adalah pintu masuk yang penting ke pasar mode internasional melalui kehadiran di Itali, yang memberikan peluang yang tidak dapat dilewatkan untuk melakukan bisnis dan menjalin kontak komersial nyata. 

Lokal Goes International 

Rowland Alfales, founder dan desainer dari Pijak Bumi, menjelaskan bahwa industri fashion merupakan penyumbang limbah terbesar di dunia. Sekitar 90% sepatu yang diproduksi di dunia itu menghasilkan limbah yang berdampak buruk bagi lingkungan dan juga manusia. Berangkat dari keresahan industri fashion sebagai penyumbang limbah terbesar tersebut, Pijak Bumi dikembangkan dengan menggunakan material yang berasal dari tumbuhan, sehingga bersifat biogradable dan dapat didaur ulang.    

Keunikan Pijak Bumi, tak hanya soal materialnya yang ramah lingkungan, tapi juga proses pembuatannya yang minim bahan kimia. diantaranya menggunakan bahan baku lokal yang berasal dari kulit samak nabati, kulit kelapa yang dileburkan hingga menjadi bubuk lalu dicetak untuk diolah menjadi kain. Tak hanya itu Pijakbumi juga menjadikan katun organik sebagai bahan dasar pembuatan sepatu agar produk yang dihasilkan mampu berkelanjutan. Desain sepatu Pijakbumi yang dilakukan secara mandiri dengan tema kearifan lokal dan konsep orisinal, juga dikerjakan oleh para pengrajin lokal.  Produk lokal yang mengusung tagline Remake #ForBetterEarth selalu menerapkan standar yang ketat dalam pemilihan mutu sepatu yang siap dijual kepada pelanggannya, termasuk secara konsisten membuat konten edukasi berupa ajakan kepada pelanggan untuk menerapkan gaya hidup yang eco-conscious lewat kalkulator carbon footprint yang dipasang di website Pijak Bumi.  

Raih Penghargaan Emerging Designer, Harumkan Nama Bangsa 

Tak heran jika konsistensi Pijak Bumi dalam menampilkan karyanya yang orisinil, fashionable, mendorong bahan lokal dan mempertahankan konsep keberlanjutan (sustainability) sebagai nilai utamanya membuatnya dilirik oleh pameran bisnis sekelas MICAM. Pameran MICAM yang berlangsung setiap dua tahunan di Milan, menampilkan peragaan busana alas kaki terkemuka di Eropa. Pada gelaran yang sama, dua tahun lalu Founder dan desainer Pijakbumi, Rowland Asfales meraih penghargaan Emerging Designer lewat Signature dan Atom Series, yang mencuri hati pasar Eropa dan turut membawa nama Indonesia mendunia. Emerging Designer merupakan penghargaan bergengsi yang diberikan pada 12 desainer sepatu dari seluruh dunia berdasarkan konsep inovatif yang diusung setiap desainer.   

Blibli Dukung Produk Lokal lewat The Big Start

Dukungan Blibli pada produk lokal, jauh dimulai dengan membangun kanal khusus Galeri Indonesia yang mengurasi produk-produk lokal dengan kualitas global. Pijak Bumi sendiri adalah lulusan kompetisi reality show ajang pencarian pengusaha kreatif muda lokal pertama di Indonesia yang tidak hanya fokus memberdayakan para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), namun juga para penggerak industri kreatif di tanah air tersebut, Pijak Bumi menjadi juara ketiga, menyisihkan 19 finalis lainnya. Dari kompetisi tersebut, Blibli ini digaungkan untuk mengasah keativitas dan inovasi produk yang berguna untuk kemajuan bisnis para pemilik UMKM. 

Kusumo Martanto, CEO Blibli mengatakan “Dukungan Blibli untuk creativepreneur di Indonesia ini sebagai wujud tindakan memajukan industri kreatif di Indonesia dan untuk memberikan ruang bagi industri kecil dan menengah di Indonesia. Program ini hadir agar usaha yang ada bisa memaksimalkan platform digital dan bisa terus mengembangkan usahanya”. Dengan demikian program kompetisi The Big Start Indonesia hadir untuk mewadahi UMKM di Indonesia.  

Pada akhirnya, serangkaian keberhasilan yang diraih oleh produk lokal, lahir karena kerja keras dan banyaknya proses bertumbuh yang dilalui. Bersama Blibli, Pijakbumi mampu mengawali perjalanan kesuksesan ini. Tunggu apalagi, yuk segera miliki sepatu Pijakbumi hanya di Blibli, platform omnichannel dan gaya hidup paling lengkap dan terpercaya.

Tag: