me

Sinopsis Film Ipar adalah Maut yang Viral di Tiktok! 

May 24, 2024.By Blibli Friends
Bagikan

youtube.com
Ketika cinta berubah menjadi pengkhianatan, inilah sinopsis Ipar adalah Maut!

Sinopsis Film Ipar adalah Maut — Hanung Bramantyo, seorang sutradara ternama di dunia perfilman Indonesia, kembali menghadirkan karyanya yang penuh dengan drama dan intrik melalui film “Ipar adalah Maut.” Film yang mengangkat tema tentang lika-liku kehidupan rumah tangga yang tampaknya harmonis ini, pada akhirnya harus terguncang oleh penghianatan karena perselingkuhan. 

Dengan alur cerita yang menggugah emosi dan akting yang memukau dari para pemainnya, film yang diangkat berdasarkan storyteller dari akun @elizasifaa ini menjanjikan pengalaman menonton yang intens. Bahkan film ini menjadi salah satu yang paling ditunggu-tunggu penonton di Indonesia. Yuk, simak sinopsis film Ipar adalah Maut di bawah ini, supaya kamu memiliki gambaran ceritanya. 

Baca juga:


Sinopsis Film Ipar adalah Maut

Film Ipar adalah Maut ini menceritakan tentang kehidupan rumah tangga Nisa dan Aris. Awalnya, pernikahan mereka berjalan bahagia dan harmonis, apalagi setelah kelahiran anak pertamanya. Namun, kebahagiaan tersebut mulai goyah sejak kehadiran Rani, adik kandung Nisa. Rani datang untuk tinggal bersama mereka karena ibunya merasa kasihan melihatnya hidup sendirian di kosan.

Lambat laun, Rani mulai menunjukkan ketertarikan pada Aris, kakak iparnya. Rani mulai berusaha memikat Aris dengan berbagai cara, termasuk mengenakan pakaian yang hot dan mendekati Aris dengan cara yang menggoda. Tanpa sepengetahuan Nisa, Aris dan Rani terlibat dalam hubungan terlarang. Perselingkuhan antara Aris dan Rani semakin intens dan terjadi berulang kali. 

Kecurigaan Nisa muncul ketika ia melihat perubahan perilaku suaminya  yang tampak aneh. Awalnya, ia berusaha berpikir positif, namun akhirnya ia memutuskan untuk memeriksa ponsel suaminya. Kecurigaannya terbukti ketika Nisa menemukan banyak video nggak senonoh yang memperlihatkan Aris dan Rani sedang bercinta. 

Kekecewaan dan kemarahan Nisa pun memuncak saat ia menyadari bahwa suaminya yang selama ini dianggapnya sebagai pria saleh dan ayah yang baik ternyata menghianatinya dan bermain gila dengan adik kandungnya sendiri. Penasaran, bagaimana kelanjutan rumah tangga Aris dan Nisa, akankah berakhir dengan perceraian? Jangan lupa nonton di Bioskop kesayanganmu!  

Jadwal Tayang Film Ipar adalah Maut

instagram.com/iparadalahmautmovie

Film Ipar adalah Maut yang disutradarai oleh Hanung Bramantyo semula direncanakan untuk tayang pada 16 Mei 2024. Namun, karena proses mixing masih belum selesai, jadwal tayangnya pun harus diundur hingga 13 Juni 2024 mendatang. Film ini akan diputar di berbagai bioskop Indonesia, termasuk XXI, Cinema 21, Cinepolis, Platinum Cineplex, CGV, hingga NSC.

Menurut Manoj Punjabi, selaku produser dari film ini mengatakan bahwa keputusan terkait jadwal penayangan tersebut dirasa sudah tepat, karena berdekatan dengan Hari Perayaan Idul Adha, sehingga diharapkan bisa memberikan suasana yang lebih mendalam dan relevan bagi penonton.

Siapa Saja Cast di Film Ipar adalah Maut?

Film Ipar adalah Maut menampilkan sejumlah aktor dan aktris berbakat yang membawa cerita film ini menjadi hidup dengan penampilan mereka yang menawan, menghidupkan setiap karakter dan membuat ceritanya semakin menarik. Kira-kira siapa saja mereka? Berikut di antaranya: 

1. Deva Mahenra 

Deva Mahenra
antaranews.com

Deva Mahendra adalah aktor dan presenter yang telah membintangi berbagai film dan acara televisi. Dikenal dengan kemampuan aktingnya yang natural dan menawan, Deva sering kali mendapatkan peran-peran utama dalam film bergenre drama dan komedi. Pada film ini, ia pun mendapat kesempatan untuk menjadi pemeran utama, yaitu Aris yang merupakan suami dari Nisa.

2. Michelle Ziudith

Michelle Ziudith
voi.id

Michelle Ziudith adalah aktris populer yang sering muncul dalam drama romantis. Dengan wajah yang ekspresif dan kemampuan akting yang luar biasa, ia berhasil mencuri perhatian penonton di setiap penampilannya. Kali ini, Michelle Ziudith berperan sebagai istri dari karakter yang diperankan Deva Mahenra. Ia harus menghadapi kecurigaan dan ancaman yang datang dari suaminya yang berselingkuh. 

3. Davina Karamoy

Davina Karamoy
intipseleb.com

Davina Karamoy adalah seorang aktris muda berbakat yang sedang naik daun di industri film Indonesia. Meski baru beberapa tahun terjun di dunia akting, ia telah menunjukkan potensi besar dengan peran-peran yang ia mainkan. Dalam film ini, Davina berperan sebagai adik kandung Nisa yang merupakan ipar dari Aris, dan menjadi pusat konflik dalam film ini.

4. Dewi Irawan

Dewi Irawan
m.jpnn.com

Dewi Irawan adalah aktris senior yang telah berkecimpung di dunia perfilman Indonesia selama bertahun-tahun. Dengan pengalaman dan dedikasi yang tinggi, ia selalu memberikan penampilan yang kuat dan mengesankan di setiap perannya. Di film ini, Dewi Irawan berpena sebagai ibu kandung Nisa dan Rani, yang sekaligus menjadi pemicu kehancuran rumah tangga anaknya sendiri. 

5. Alesha Fadillah

correcto.id

Alesha Fadillah adalah aktris cilik yang mulai dikenal lewat peran-perannya di sinetron dan film. Alesha Fadillah memainkan peran sebagai anak dari pasangan yang diperankan oleh Deva Mahenra dan Michelle Ziudith. Meskipun masih muda, karakter yang diperankannya memiliki peran penting dalam dinamika keluarga.

Fakta Menarik Film Ipar adalah Maut

Ipar adalah Maut bukan hanya sekedar film biasa. Berdasarkan kisah nyata yang viral di TikTok, film ini mengungkapkan cerita yang penuh dengan intrik, pengkhianatan, dan konflik dalam sebuah keluarga yang tampaknya harmonis. Di balik pembuatan film bergenre drama keluarga ini, ternyata terdapat beberapa fakta menarik yang belum banyak diketahui, berikut di antaranya:

1. Diangkat Berdasarkan Kisah Nyata yang Viral di TikTok

Diangkat Berdasarkan Kisah Nyata yang Viral di TikTok
youtube.com

Film Ipar adalah Maut mengambil inspirasi dari kisah nyata yang diunggah oleh akun yang bernama @elizasifaa. Siapa sangka cerita tersebut justru menjadi sorotan publik dan viral di TikTok. Dalam alur ceritanya, film ini akan memperlihatkan bagaimana sebuah hubungan keluarga yang tampak harmonis seketika bisa hancur  oleh perselingkuhan yang dilakukan oleh seorang suami dan iparnya. 

2. Soundtrack Film Diciptakan oleh Melly Goeslaw dengan Lagu Berjudul “Tak Pantas”

parapuan.co

Salah satu keunikan dari film ini adalah soundtracknya yang diciptakan langsung oleh Melly Goeslaw. Melly telah menyiapkan sebuah lagu utama berjudul “Tak Pantas”, untuk menggambarkan nuansa emosional dalam konflik yang dihadapi oleh karakter-karakter dalam film. Kabarnya lagu tersebut akan dibawakan oleh penyanyi Mytha Lestari.

3. Judul Film Tertulis dalam Sebuah Hadits

Judul Film Tertulis dalam Sebuah Hadits
tabloidbintang.com

Judul film “Ipar adalah Maut” ini telah tertulis dalam sebuah hadits (HR. Bukhari no. 5232 dan Muslim no. 2172), dimana Hadis ini memberikan pesan penting tentang menjaga batasan dalam pergaulan dengan keluarga istri (ipar), yang dalam konteks film ini, relevan dengan tema perselingkuhan dan pengkhianatan.


Baca Juga:

Itulah sinopsis film Ipar adalah Maut hingga sejumlah fakta menarik yang membuatnya begitu dinantikan. Jangan lewatkan kesempatan untuk menyaksikan film ini di bioskop! Pastikan untuk membeli voucher M-Tix di Blibli sebelumnya untuk mendapatkan pengalaman menonton yang lebih praktis dan menyenangkan. Sampai jumpa di layar lebar!