me

Resep Sop Iga Sapi Anti Alot, Dijamin Bikin Pengen Makan Terus!

Apr 23, 2024.By Blibli Friends
Bagikan

Resep Sop Iga Sapi —Iga sapi memang termasuk bagian dari tubuh sapi dengan rasa gurih dan lumer banget ketika dimasak. Nggak heran kalau bagian ini banyak dipilih untuk berbagai macam olahan makanan, salah satunya adalah sop iga sapi. Sop iga sapi biasanya dimasak bersamaan dengan beberapa sayuran sehingga kandungan gizinya lebih lengkap untuk sajian keluarga. 

Kamu berniat untuk memasak sop iga daging sapi namun takut dagingnya bakalan alot? Jangan khawatir karena kamu bisa cek dulu resep sop iga sapi anti alot di bawah ini! Dijamin rasa kuahnya segar dan bikin pengen makan terus!

Baca juga: 39 Ide Menu Buka Puasa yang Wajib Kamu Coba (Updated 2024)

Supermarket Online BLM

Bahan dan Alat yang Dibutuhkan

Bahan Utama

  • ½ sdt penyedap rasa (bisa pakai merek apa saja)
  • ¼ sdt merica bubuk 
  • ¼ sdt gula
  • 1 sdt garam halus
  • 2 buah pala (digeprek)
  • 8 buah kapulaga
  • 4 buah pekak
  • 1 ruas jari kayu manis
  • 3 lembar daun salam
  • 1 ruas jari jahe
  • 2 ruas jari lengkuas
  • 1 buah bawang bombay putih (ukuran sedang)
  • 4 siung bawang putih (iris tipis)
  • 8 siung bawang merah (iris tipis)
  • 3 buah wortel (ukuran besar potong besar-besar bentuk dadu)
  • 3 buah kentang (ukuran besar potong besar-besar bentuk dadu)
  • 800 gram iga sapi kualitas tinggi
  • Minyak goreng (secukupnya untuk menumis)

Bahan Pelengkap

  • Acar mentimun (secukupnya)
  • Air jeruk nipis (secukupnya)
  • Sambal cabai merah (secukupnya)
  • Bawang merah goreng (secukupnya untuk taburan)
  • Daun bawang (potong kecil-kecil)
  • Seledri (potong kecil-kecil)
  • Tomat merah (iris besar-besar bentuk dadu)
  • Nasi putih hangat (secukupnya)
  • Kerupuk putih (2 keping)

Alat-alat yang Dibutuhkan

  • Pisau
  • Talenan
  • Panci
  • Teflon
  • Spatula
  • Mangkok saji
  • Piring saji

Cara Membuat Sop Iga Sapi

  1. Cuci bersih iga sapi kualitas terbaik milikmu di bawah air yang mengalir untuk menghilangkan kotoran dan darah yang masih menempel. Siapkan bumbu marinasi untuk menghilangkan aroma amis pada iga sapi tersebut. Bumbu yang digunakan adalah air jeruk nipis, ketumbar, lada, garam dan daun jeruk yang dihancurkan. 
  2. Masukkan semua iga sapi ke dalam campuran marinasi dan lumuri sampai merata. Jangan lupa untuk remas-remas bagian iga sapi agar bumbu marinasi masuk ke dalam pori-porinya. Diamkan iga sapi dalam bumbu marinasi sekitar 30 menit sampai 1 jaman untuk hasil yang maksimal. 
  3. Siapkan panci untuk mendidihkan air kemudian masukkan iga sapi yang telah dimarinasi ke dalamnya. Kamu bisa menambahkan geprekan bawang putih dan daun jeruk untuk menghilangkan aroma amisnya. Jika airnya sudah menyusut kamu bisa meniriskan iga sapinya dan mengganti air rebusan dengan yang baru tanpa bahan campuran apapun. 
  4. Sembari menunggu iga sapi lunak kamu bisa menyiapkan bumbu-bumbu yang dibutuhkan. Kupas dan bersihkan bumbu bawang dan rempah yang dibutuhkan. Kemudian rajang atau iris tipis semua bumbu bawang dan geprek rempahnya. 
  5. Siapkan teflon dan berikan sedikit minyak goreng untuk menumis bawang bombay, bawang putih dan bawang merah sampai layu. Kemudian tambahkan lengkuas dan jahe kemudian tumis kembali sampai semuanya matang dan layu. 
  6. Cek iga sapi, jika sudah empuk kamu bisa memasukkan bumbu tumisannya ke dalam panci tersebut. Aduk sampai semua bumbu dan daging iga sapinya merata sempurna. 
  7. Kupas dan potong wortel kemudian cuci bersih dan masukkan ke dalam rebusan panci. Aduk kembali semua campuran sampai merata. 
  8. Tambahkan bumbu dan rempah yang belum masuk seperti pala, kapulaga, pekak, kayu manis dan daun salam ke dalam rebusan. Masak kembali dengan nyala api kecil sampai semu rempah keluar aromanya. 
  9. Koreksi rasa dengan menambahkan garam, gula, lada, merica dan penyedap rasa ke dalam rebusan sop. Masak terus sampai daging iga benar-benar lunak dan mendidih sempurna sopnya. 
  10. Matikan kompor dan sajikan sop iga sapi ke mangkok bersamaan dengan bahan pelengkap lainnya. 

Tips Membuat Iga Sapi

Untuk mendapatkan sop iga sapi yang nggak alot dan anti amis sama seperti di restoran mahal ternyata ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan. Kamu bisa cek beberapa tips pentingnya di bawah ini!

Pilih Kualitas Iga Sapi

freepik.com

Sama halnya dengan daging sapi, untuk memilih iga kamu juga harus memperhatikan kualitasnya. Pastikan kamu memilih iga sapi kualitas super karena bakalan lebih mudah empuk dan rasanya gurih nikmat ketika diolah menjadi sop. Jangan lupa untuk cek kesegaran dagingnya juga agar meminimalisir aroma amis di dalam dagingnya. 

Marinasi Iga 

freepik.com

Meskipun iga sapi memang nggak terlalu amis namun untuk diolah menjadi sop lebih baik diberikan bumbu marinasi dulu. Kamu bisa menggunakan racikan bumbu marinasi sederhana seperti air perasan lemon atau air jeruk nipis, ketumbar, lada dan garam. Lumuri ke dalam semua bagian iga dan diamkan 30 menit sampai 1 jamaan agar meresap sampai ke dalam. 

Rebus dengan Panci Presto

Daging iga memang akan lebih cepat lunak saat dipanggang, namun untuk direbus ternyata butuh waktu lebih lama. Untuk itu, jika kamu punya panci presto lebih baik pakai saja untuk mendapatkan tekstur iga yang lebih empuk dan anti alot. Nggak hanya itu, waktu yang dibutuhkan untuk mengempukkan iga juga bakalan lebih cepat. 

Rebus Dua Kali

Dibandingkan jenis daging lainnya, bagian iga sapi bakalan sangat keruh ketika direbus sehingga nggak disarankan untuk dipakai sebagai kaldu. Kamu harus membuang kaldu rebusan pertama dan menggantinya dengan air rebusan yang baru. Air rebusan kaldu iga sapi yang kedua ini bakalan lebih jernih dan cocok untuk membuat sop.

Kamu nggak perlu khawatir karena rasanya bakalan tetap gurih bahkan nggak ada unsur amisnya sama sekali. Jadi, kamu bisa menikmati kesegaran sopnya dengan nyaman tanpa gangguan mirip seperti di restoran mahal. 

Perhatikan Kematangan Sayuran

Kamu tentunya tahu kalau sayuran nggak boleh terlalu matang karena akan menghilangkan unsur gizi di dalamnya. Sehingga perhatikan tingkat kematangan dan waktu untuk memasaknya. Jangan sampai sayurannya terlalu lama dimasak atau bahkan lembek banget. Jadi, masukkan sayuran di akhir proses ketika daging iga sudah mulai empuk sehingga waktu matangnya bakalan sama. 

Sajikan Sop dalam Keadaan Hangat

Sop yang terbuat dari olahan daging memang harus disajikan dalam kondisi hangat untuk memberikan rasa lebih nikmat. Selain itu, hal ini bertujuan untuk menghindari adanya gumpalan lemak di bagian atas kuah sopnya. Jadi, panaskan kembali sop sebelum dikonsumsi agar aromanya makin keluar dan nggak amis. 


Baca juga: Resep Sop Kambing

Itu dia resep sop iga sapi yang bisa kamu coba di rumah. Masak sop iga sapi lebih mudah dengan belanja semua kebutuhannya di supermarket online Blibli saja. Pilihan bahannya lengkap dan kualitasnya pasti terjamin. Kamu juga berkesempatan untuk mendapatkan banyak promo dan gratis ongkir setiap harinya. Cek semua kebutuhan belanjamu sekarang juga karena pasti untung belanja di Bliblimart!

Tag: