me

7 Mesin Cuci 1 Tabung yang Bagus dan Awet, Pilihan Terbaik!

Mar 08, 2024.By Jarvis
Bagikan

thespurce.com
Ini dia mesin cuci 1 tabung yang bagus dan awet untukmu!

Cicilan 0% KAM

Salah satu cara paling praktis untuk mencuci baju adalah menggunakan mesin cuci. Mesin cuci ada yang tipenya mesin cuci 2 tabung dan ada yang satu tabung di mana keduanya memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing saat digunakan mengenai tingkat kepraktisan dan juga harga yang perlu dibayarkan. 

Seperti halnya untuk mesin cuci 1 tabung yang memungkinkan proses pencucian dan pembilasan cukup dengan satu tempat saja begitu juga dengan pengeringannya. Namun nggak semua mesin cuci ini tentu bagus untuk digunakan. Kamu yang penasaran bisa langsung cek dulu mesin cuci 1 tabung yang bagus dan awet sebagai pertimbangan. 

Baca juga: 


Mesin Cuci 1 Tabung yang Bagus dan Awet

Mesin cuci 1 tabung apa saja yang bagus dan awet untuk digunakan? Kamu yang penasaran bisa langsung cek semuanya lengkap di bawah ini!

Denpoo DWF 083 HT Top Loading Mesin Cuci

Denpoo DWF 083 HT Top Loading Mesin Cuci
blibli.com

Rekomendasi mesin cuci pertama yang bisa kamu gunakan adalah Denpoo DWF 083 HT Top Loading Mesin Cuci. Mesin cuci 1 tabung ini berisikan drum yang anti karat sehingga lebih awet dan tahan lama untuk penggunaan jangka panjang. Kemampuan kapasitasnya bisa untuk mencuci sampai dengan 8 kg jadi lebih praktis nantinya. 

Di dalamnya sudah ada anti bakteri yang memungkinkan mesin cuci jadi lebih aman untuk dipakai. Nggak hanya itu di dalamnya juga sudah dibekali dengan stainless steel inner tub yang membuatnya lebih awet dan enteng anti karatan saat digunakan. 

AQUA Mesin Cuci Top Loading 7KG AQW

AQUA Mesin Cuci Top Loading 7KG AQW
blibli.com

Rekomendasi mesin cuci kedua yang bisa kamu coba gunakan adalah AQUA Mesin Cuci Top Loading 7KG AQW. Mesin cuci ini memiliki kapasitas sekitar 7 kg untuk menampung cucian di dalamnya. Dimensinya sekitar 500 x 520 x 902 yang membuatnya menjadi lebih minimalis sata diletakkan di dalam ruangan. 

Daya watt yang dibutuhkan adalah sekitar 380/270 jadi lebih hemat, sementara bahan material yang digunakan beragam di pintunya menggunakan steel sementara untuk material bodinya menggunakan plastik. Nggak heran kalau mesin cuci ini memang lebih ringan dan nggak mudah karatan saat digunakan. 

Mesin Cuci Topload Electrolux EWT0H88H1WB

Mesin Cuci Topload Electrolux EWT0H88H1WB
blibli.com

Rekomendasi mesin cuci ketiga yang nggak kalah bagus untuk digunakan adalah Mesin Cuci Topload Electrolux EWT0H88H1WB. Mesin cuci ini memiliki kapasitas sekitar 10,5 kg dan sudah mampu memuat lebih banyak baju di dalamnya. Jadi proses mencucinya bisa lebih cepat dan nggak butuh banyak waktu maupun tenaga. 

Voltase yang dibutuhkan sekitar 220/24o ditambah adanya penggunaan desain yang lebih minimalis. Nggak hanya itu mesin cuci ini juga cenderung lebih mudah untuk dirawat maupun dibersihkan jadinya nggak mudah karatan untuk penggunaan jangka panjang nantinya. 

Hisense WTAG803T Mesin Cuci 1 Tabung

Hisense WTAG803T Mesin Cuci 1 Tabung
blibli.com

Rekomendasi mesin cuci keempat yang bisa kamu gunakan adalah Hisense WTAG803T Mesin Cuci 1 Tabung. Buku ini ukurannya memang minimalis namun jangan khawatir karena kapasitasnya bisa sampai dengan 8 kg untuk mencucinya. Desainnya sangat unik dan menarik sehingga membuat penampilan ruangan jadi lebih estetik. 

Bahan yang digunakan adalah dari Solid Glass Door sehingga lebih aman dan ringan untuk mencuci. Kamu nggak perlu khawatir karena tabungnya bisa lebih aman dari bakteri maupun kotoran yang menumpuk di dalamnya. 

Mesin Cuci Samsung 70H4200 -Top Loading

Mesin Cuci Samsung 70H4200 -Top Loading
blibli.com

Rekomendasi mesin cuci kelima yang bisa kamu coba adalah Mesin Cuci Samsung 70H4200 -Top Loading. Mesin cuci ini kapasitasnya sekitar 7 kg ditambah dengan daya listrik sampai dengan 350 watt. Dimensi produknya sekitar 58 x 60 x 88 cm. Kamu juga akan mendapatkan garansi 5 tahun untuk motor dan 1 tahun untuk sparepartnya. 

Sisi drum tabung yang digunakan menyerupai berlian sehingga mampu merawat pakain lebih baik dibandingkan dengan versi konvensionalnya. Teksturnya juga ada lubang untuk membuat pembuangan air lebih praktis tanpa ada kain yang tersangkut. 

Electrolux EWF8004E3WB

Electrolux EWF8004E3WB
blibli.com

Rekomendasi mesin cuci keenam yang bisa kamu gunakan adalah Electrolux EWF8004E3WB. Mesin cuci ini memiliki kapasitas sekitar 7 kg ditambah dengan dimensinya yang lebih praktis dan ringkas untuk ada di dalam ruangan. Ukuran pintunya XXXL door sehingga memberikan ruangan lebih mudah untuk mengeluarkan pakaiannya. 

Mesin cuci ini memiliki tiga pilihan level yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan seperti halnya untuk menambah maupun mengurangi durasi pencucian yang dilakukan sesuai dengan tingkat kekotoran dari pakaian yang kamu kenakan. 

POLYTRON Mesin Cuci 1 Tabung Zeromatic

POLYTRON Mesin Cuci 1 Tabung Zeromatic
blibli.com

Rekomendasi mesin cuci selanjutnya adalah POLYTRON Mesin Cuci 1 Tabung Zeromatic. Bagusnya mesin cuci ini kecepatannya memang bisa disesuaikan bahkan untuk mencuci hijab juga nggak akan menjadi masalah. Bahan dari mesin cuci yang digunakan adalah metal sementara untuk powernya mencapai sekitar 330 watt yang lebih besar. 

Kamu bakalan mendapatkan garansi penggunaan produk sampai dengan 5 tahun saat menggunakan mesin cucinya. 

Mesin Cuci Merk Apa yang Bagus dan Tahan Lama?

Mesin Cuci Merk Apa yang Bagus dan Tahan Lama
rawpixels.com

Denpoo bisa menjadi salah satu jenis merk yang bisa kamu pertimbangkan penggunaannya untuk kebutuhan jangka panjang. Bahannya lebih ringan dan anti karat nggak hanya itu di dalamnya juga sudah ada anti bakteri yang memungkinkan pakaian bisa lebih bersih dan nggak terkontaminasi nantinya. Jadi bakalan aman untuk pemakaian setiap harinya. 

Apakah Mesin Cuci 1 Tabung Boros Listrik?

Apakah Mesin Cuci 1 Tabung Boros Listrik
lg.com

Jawabannya adalah nggak. Alasannya adalah mesin cuci 1 tabung hanya menggunakan daya yang lebih sedikit untuk kebutuhan pembersihan, pembilasan bahkan untuk pengeringannya dibandingkan dengan mesin cuci yang menggunakan dua tabung. Besaran daya yang dibutuhkan untuk mesin cuci 1 tabung ini biasanya hanya di kisaran 330 watt saja. 

Mesin Cuci 1 Tabung Apakah Harus Pakai Mesin Air Otomatis?

Mesin Cuci 1 Tabung Apakah Harus Pakai Mesin Air Otomatis
lg.com

Jawabannya adalah ya, sayang sekali untuk menggunakan mesin cuci 1 tabung ini kamu memang harus menggunakan tandon air atau mesin air otomatis untuk pengisiannya. Sehingga pengaliran airnya bisa lebih praktis ke tabungnya. 

Apakah Mesin Cuci 1 Tabung Bisa Untuk Mengeringkan Saja?

Apakah Mesin Cuci 1 Tabung Bisa Untuk Mengeringkan Saja
freepik.com/lifestylememory

Tentu saja bisa, sama halnya dengan mesin cuci dua tabung yang fungsinya memang berbeda dari masing-masing tabungnya bedanya untuk yang 1 tabung ini memang lebih fungsional. Kamu bisa mencuci maupun mengeringkan langsung di tabungnya. Jadi jika hanya mengeringkan saja jelas bisa dilakukan. 


Baca juga: 

Kamu tertarik untuk membeli mesin cuci 1 tabung yang baru? Jangan lupa gunakan promo Blibli Elektronik Cicilan 0% sekarang juga. Dengan adanya penawaran ini memungkinkan kamu bisa belanja tanpa adanya biaya beban cicilan yang membuat harganya jadi lebih mahal. Kamu bisa beli kapan saja dan bayar dengan tenor sesuai pilihan yang tersedia. 

Ada banyak brand yang menerima pembayaran cicilan dari peralatan elektronik yang kamu butuhkan di Blibli sehingga belanja menjadi lebih praktis dan mudah kapanpun itu!