me

Douyin Makeup Tutorial Anti Gagal, Mudah Banget!

Dec 23, 2022.By Nadine
Bagikan

Douyin Makeup Tutorial — Blibli Friends, pasti pernah mendengar istilah Douyin Makeup, dong? Yap, Douying Makeup ini merupakan tren makeup yang riasan wajah ala Asia Timur atau khususnya Korea atau Cina. Douyin Makeup ini dikenal dengan tampilan wajah yang flawless, bercahaya, bibir kemerahan dan penuh, serta mata besar. Makeup yang satu ini memberikan kesan imut sekaligus seksi juga.

Namun, Douyin sendiri diambil dari istilah aplikasi TikTok asal Cina yang tren banget dan diikuti oleh berbagai perempuan, mulai dari orang biasa hingga para makeup artist, nih. Bagi Blibli Friends yang nggak mau ketinggalan dan ingin mencoba tren makeup satu ini, bisa banget, kok. Penasaran bagaimana? Yuk, ikuti douyin make up tutorial anti gagal yang mudah banget disini, ya!

Baca juga: Clean Look Make Up, Gaya Natural yang Lagi Digemari 

1. Menggunakan Base Makeup

Seperti yang Blibli Friends tahu, douyin make up tutorial pertama menggunakan base makeup itu memang sangat penting dan berpengaruh ke tampilan hasil akhir makeup kamu, loh. Oleh karena itu, untuk mendapatkan tampilan Douyin yang bagus, Blibli Friends perlu memperhatikan cara menggunakan base makeup. Seperti, terlebih dahulu melakukan skin preparation, mulai dari membersihkan wajah dan mengaplikasikan skincare, ya.

Selanjutnya, Blibli Friends bisa menggunakan face primer yang sesuai pada tipe kulit kamu dan aplikasikan pada area T-Zone. Tunggu face primer hingga kering, kurang lebih selama satu menit. Setelah itu, Blibli Friends bisa menggunakan foundation yang sesuai dengan jenis kulit kamu.

Jika kamu memiliki kulit yang berminyak, Blibli Friends bisa memilih foundation yang demi-matte. Namun, kalau sebaliknya Blibli Friends bisa memilih foundation yang hasil akhirnya dewy. Lalu, gunakan concealer dari Marshwillow Pretty Concealer Oriental untuk menutupi dark spot maupun mata panda di bawah mata kamu.

Selain itu, Marshwillow Pretty Concealer Oriental ini juga mampu melembabkan area bawah mata kamu, sehingga hasil akhir yang diberikan nggak crack atau retak, loh. Untuk mengaplikasikan concealer Marswillow ini, Blibli Friends bisa menggunakan aplikator doe foot yang nyaman dan lembut yang telah sediakan. Kemudian, ratakan concealer dengan menggunakan jari atau sponge, ya.

Marshwillow Pretty Concealer Oriental FREE SPONGE

2. Membentuk dan Merapikan Alis

Perlu Blibli Friends ingat, kebanyakan para wanita Asia suka dengan tampilan alis yang lebih natural dan sederhana. Nah, hal ini juga diterapkan pada tren Douyin Makeup, nih. Untuk membentuk dan merapikan alis agar terlihat natural, Blibli Friends bisa menggunakan brow pencil dari produk Mizzu. Mizzu Brow Wow Dark Shade 0.1 ini bakal mendukung riasan alis kamu jadi tampak natural, loh.

Kelebihan dengan menggunakan Mizzu Brow Wow Dark Shade 0.1 ini juga Blibli Friends nggak perlu meraut ujung pensil saat ingin menggunakannya, nih. Karena, pada ujung pensil produk Mizzu Brow Wow ini sudah membentuk microtip dan bisa mengisi bagian alis kamu dengan sempurna. Selain itu, Mizzu Brow Wow ini juga sudah dilengkapi dengan sikat alis yang menyatu pada produknya, loh.

Sementara itu, cara untuk menggunakan Mizzu Brow Wow Dark Shade 0.1 ini, Blibli Friends bisa mengaplikasikannya dengan mengikuti bentuk alis alami kamu. Kemudian arsir secara tipis dari tengah alis hingga ke ujung alis. Lalu, rapikan dengan sikat alis Mizzu Brow Wow. Nggak cuma terlihat natural, Mizzu Brow Wow Ini juga tahan lama dan nggak mudah luntur saat terkena air, nih.

Mizzu Brow Wow Dark Shade 0.1

3. Menggunakan Eye Makeup dan Aegyo Sal

Setelah membentuk bagian alis, Blibli Friends juga perlu menambahkan riasan mata yang berkilau ala Douyin Makeup ini. Agar Blibli Friends nggak bingung dan salah memilih produk eyeshadow, kini Nacific menghadirkan produk eye palette yang menambahkan tampilan bercahaya ala Douyin Makeup, yaitu Nacific Lovely Mood Eye Palette #01 – Pinky Promise.

Pada produk Nacific Lovely Mood Eye Palette #01 – Pinky Promise ini terdiri ada 6 shades warna yang soft dan bold, yakni Dusty Mist, Shell Pink, Misty Rose, Icy Apricot, Cream Cheese, dan Ginger Tea. Sementara itu, cara untuk mendapatkan eye makeup ala Douyin ini, Blibli Friends cuma perlu memilih warna eyeshadow yang berwarna cerah, seperti Dusty Mist, Shell Pink, ataupun Icy Apricot.

Lalu, untuk menggunakan aegyo sal ini, Blibli Friends bisa menciptakan outline ilusi kantung mata pada bagian bawah mata dengan menggunakan shade coklat atau Ginger Tea. Kemudian, rapikan agar mendapatkan hasil yang lebih natural dan bisa mengikuti douyin make up tutorial.

Nacific Lovely Mood Eye Palette #01 - Pinky Promise

4. Menggunakan Highlighter

Setelah merias bagian mata, selanjutnya Blibli Friends bisa menambahkan riasan mata berkilau yang juga menjadi salah satu kunci dari Douyin Makeup ini. Untuk mendapatkan tampilan Douyin Makeup yang tepat, Blibli Friends juga harus memilih jenis highlighter yang tepat, loh, yaitu Mizzu Canggu Highlighter Press 2.0 X Rachel Goddard ini.

Produk highlighter dari Mizzu ini bakal menambah kesan berkilau dan bercahaya pada riasan wajah kamu. Selain itu, kelebihan dari Mizzu Canggu Highlighter Press 2.0 X Rachel Goddard ini juga terdiri dari partikel kecil yang mampu menciptakan efek glowing shimmering yang sempurna. Dan tekstur pada highlighter Mizzu ini juga mudah di blend serta nggak menimbulkan efek crack pada wajah.

Untuk menggunakan highlighter Mizzu ini, kamu bisa mengaplikasikannya pada tulang alis, ujung dalam mata, ujung hidung, dan tulang pipi. Usapkan dengan pelan dengan menggunakan brush, agar memberikan efek natural pada Douyin Makeup kamu.

Mizzu Canggu Highlighter Press 2.0 X Rachel Goddard

5. Menggunakan Maskara dan Eyeliner

Selanjutnya, Blibli Friends bisa membuat eyeliner untuk menambah tampilan mata kamu jadi terlihat lebih besar dan dramatis. Disamping itu, Blibli Friends juga perlu memilih produk eyeliner yang nyaman dan mudah diaplikasikan, salah satunya Marshwillow by Natasha Wilona Black Forest Liquid Eyeliner ini.

marshwillow by Natasha Wilona Black Forest Liquid Eyeliner

Dengan menggunakan Marshwillow by Natasha Wilona Black Forest Liquid Eyeliner ini, tampilan Douying Makeup kamu jadi terlihat glossy. Dan Kelebihan eyeliner Marshwillow ini juga tahan lama dan tahan air. Selain itu, Blibli Friends juga menggunakan Line N’ Lash 2in1 Eyeliner & Perekat Bulu Mata yang membantu proses Douyin Makeup kamu jadi lebih mudah.

Nggak cuma sebagai eyeliner, Line N’ Lash 2in1 ini juga bisa menjadi lem bulu mata yang tahan lama dan nggak mudah luntur maupun lepas. Untuk mendapatkan kesan yang natural, Blibli Friends bisa membuat garis mata dengan tampilan seperti soft winged liner atau puppy eyeliner. Atau agar terlihat seperti wanita Asia kamu bisa mengaplikasikan halfmoon eyeliner, ya.

Dan untuk hasil akhir, gunakan maskara dari Mizzu True Dimensional Lash yang membantu bulu mata kamu terlihat lentik secara natural. Kelebihan produk maskara dari Mizzu ini adalah tahan air dan nggak menggumpal saat diaplikasikan.

Mizzu True Dimensional Lash

6. Menggunakan Blush On

Berikutnya, menambahkan riasan efek merah merona pada wajah ala Douyin Makeup dengan menggunakan blush on. Sebagai pilihan yang tepat untuk memberikan tampilan Douyin Makeup, Blibli Friends bisa menggunakan produk blush on dari Marshwillow Pretty Me Twin Blush 04, by Natasha Wilona ini, loh.

Produk Marshwillow Pretty Me Twin Blush 04, by Natasha Wilona ini memiliki dua warna natural, yaitu soft pink dan pink, yang memberikan hasil baik pada Douyin Makeup kamu. Selain itu, tampilan akhir yang diberikan pada produk blush on Marshwillow ini juga matte, loh. Untuk penggunaannya, produk ini juga mudah sekali di blend dan dapat dicampur.

Terlebih lagi, kamu juga nggak perlu mengaplikasikan blush on Marshwillow ini secara berulang-ulang. Sebab, hasil yang diberikan tahan lama dan berpigmen. Sementara itu, untuk menggunakan Marshwillow Pretty Me Twin Blush 04, by Natasha Wilona ini, Blibli Friends bisa mengaplikasikannya dengan menggunakan aplikator seperti brush.

Cara menggunakan blush on Marshwillow ini, kamu bisa mengaplikasikannya pada bagian bawah mata hingga tulang pipi atas. Usapkan brush secara perlahan dan dengan gerakan menyamping, agar hasil akhir yang diberikan nggak menor dan tetap natural.

Marshwillow Pretty Me Twin Blush 04, by Natasha Wilona

7. Menggunakan lip Tint / stain gel

Dan untuk langkah terakhir, memberikan tampilan blurred lips atau bibir yang diburamkan pada Douyin Makeup kamu. Memang, tren riasan bibir ini mulai banyak digemari oleh berbagai wanita pada beberapa tahun terakhir. Apalagi, efek yang diberikan pada riasan bibir ini membuat bibir kamu terlihat lebih seksi dan natural.

Untuk mendapatkan hasil blurred lips yang lebih optimal, Blibli Friends bisa menggunakan produk Marshwillow Sweet Sensation Lip and Cheek Lip Tint by Natasha Wilona ini. Produk Lip and Cheek Lip Tint dari Marshwillow ini terdiri dari 3 warna natural, yaitu 9901 Mandarin Muse, 9902 Whipped Blush, dan 9903 Toast of New York.

Selain menjadi riasan bibir, produk Marshwillow ini juga bisa difungsikan sebagai tampilan merah merona di area pipi kamu. Hasil akhir yang diberikan juga natural dan tahan lama, loh. Dan pastinya, tekstur pada Marshwillow Sweet Sensation Lip and Cheek Lip Tint by Natasha wilona ini juga ringan dan tahan lama saat dipoles di bibir kamu.

Apalagi, produk ini juga menggunakan aplikator doe foot yang nyaman dan nggak meluber kemana-mana. Sementara itu, untuk mendapatkan hasil Douyin Makeup dengan menggunakan Marshwillow Sweet Sensation Lip and Cheek Lip Tint by Natasha wilona ini, Blibli Friends bisa mengaplikasikannya dengan cara menggunakan concealer terlebih dahulu.

Gunakan concealer di area sudut luar bibir kamu, aplikasikan pada bagian kanan dan kiri bibir. Kemudian, tambahkan garis kecil pada bagian ujung bibir dengan menggunakan lip liner atau eyeliner yang aman,ya. Lalu, aplikasikan Marshwillow Sweet Sensation Lip and Cheek Lip Tint ini di area tengah bibir atas dan bawah. Ratakan dengan menggunakan jari ataupun sponge.

Agar memberikan kesan yang lebih plump pada bibir, Blibli Friends bisa menggunakan tambahan lip gloss bening pada hasil akhir bibir kamu.


Baca juga: Make Up Simple Kim Go Eun Little Women

Demikian tutorial Douyin Makeup beserta rekomendasi produk yang bisa Blibli Friends aplikasikan untuk mendapatkan hasil terbaik. Gimana, mudah banget, kan? Pastikan sebelum menggunakan makeup, aplikator yang kamu gunakan sudah bersih dan sesuai dengan fungsinya, ya. Karena, bersih menjadi kunci utama untuk mendapatkan douyin make up tutorial dengan hasil  yang optimal dan bagus, loh.

Disamping itu, untuk mendapatkan produk Marshwillow kamu bisa menemukannya di toko online Blibli, nih. Ada berbagai jenis makeup dari Marshwillow yang pastinya original dan harga terjangkau. Selain itu, di Blibli juga kamu bakal mendapatkan pengiriman yang aman dan bebas ongkir, ya!

BELI TIKET RESMI WONDHERLAND BY USS HER HANYA DI BLIBLI!

Tag: