me

Simak Cara Memandikan Kucing Tanpa Bikin Dia Stres

Dec 06, 2021.By Blibli Friends
Bagikan

https://www.blibli.com/friends/blog/outfit-nonton-bola-10/

Salah satu aktivitas yang sering bikin pemilik kucing galau adalah saat mereka harus memandikan si meong. Sebenarnya, kucing memang nggak butuh mandi. Soalnya, mereka sendiri sudah bisa mandi dengan cara menjilati diri sendiri. Kucing juga nggak suka saat bulunya basah. Jadi, nggak heran kalau mereka langsung berontak saat kamu memandikannya.

Namun, memang ada waktu tertentu di mana si meong harus dimandikan. Nah, Blibli Friends wajib tahu cara memandikan kucing yang benar. Tujuannya, supaya ritual memandikan si meong menyenangkan kamu dan kucingmu. Yuk, simak langkah-langkahnya berikut ini.

BACA JUGA: Starter Pack Memelihara Kucing Bagi Pemula

_____________________________

  1. Pilih Waktu yang Tepat

Kapan waktu yang tepat buat memandikan kucing? Idealnya, kamu bisa memandikan si meong di pagi hari saat musim kemarau. Udara saat musim kemarau memang cenderung hangat. Jadi, kamu nggak perlu khawatir si meong terkena masuk angin atau bahkan hipotermia gara-gara kedinginan setelah mandi. Selain itu, ada baiknya kamu memberikan dia cemilan ringan terlebih dulu.

  1. Gunakan Shampoo Kucing

Salah satu kesalahan yang dilakukan pemilik kucing adalah memandikan si meong dengan sabun cuci piring atau shampo buat manusia. Padahal, formula yang ada di sabun cuci dan shampoo manusia nggak dirancang sesuai dengan pH kulit kucing. Kalau formulanya terlalu keras, bisa bikin si kucing kepanasan dan terkena iritasi, lho. Makanya, gunakan shampoo yang memang dikhususkan buat kucing. Beberapa jenis shampoo nggak cuma bisa bikin bulu kucingmu jadi lembut. Tapi, juga bisa kamu pakai buat memberantas kutu, lho. Kalau kucingmu berkutu, cari shampoo kucing yang lengkap dengan formula pembunuh kutu, ya. Kamu bisa tanyakan petugas petshop buat menemukan produk yang tepat.

  1. Gunakan Air Hangat

Saat memandikan kucing, Blibli Friends harus pakai air hangat. Air hangat bakal bantu menenangkan si kucing dan mencegahnya masuk angin. Tempatkan air hangat tersebut di dalam ember besar. Tapi, pastikan tinggi airnya nggak merendam seluruh badan kucing, ya. Kamu juga bisa pakai bathtub dan shower di rumah kalau ada. Basahi tubuh kucing secara perlahan-lahan supaya kucingmu nggak kaget dan mencakarmu.

  1. Ketahui Cara Membasuh yang Benar

Blibli Friends wajib mengetahui cara membasuh tubuh kucing yang benar. Terutama, pada bagian kepala dan wajah kucing. Jangan pernah sekali-kali mengguyur area kepala kucing dengan air. Selain bikin kucing kaget, hal itu juga berbahaya. Air tersebut bisa masuk ke dalam kuping kucing dan mengakibatkan masalah pendengaran. Buat membasuh wajah dan kepala kucing, usapkan tanganmu yang basah tanpa menggunakan sabun. Buat membersihkan telinga bagian dalam, cukup gunakan cotton bud atau kapas yang dibasahi sedikit air. Pastikan airnya sudah benar-benar terperas habis, ya.

  1. Bilas dengan Air Hangat

Setelah kamu selesai menyabuni badan si meong, sekarang saatnya membilas. Gunakan air hangat buat membilas tubuh kucing. Bilas shampoo di badan kucing secara menyeluruh dan pastikan nggak ada sisa shampoo yang tertinggal di bulu kucing. Lebih baik menggunakan air mengalir saat membilas si meong, ya. Setelah itu, segera keringkan tubuh kucing dengan menggunakan handuk kering. Gendong, dan jangan lupa peluk dan berikan pujian buat dia. Kamu juga bisa memberikan camilan supaya dia nggak stres.

  1. Keringkan Badan Kucing

Nggak berhenti di situ saja, Blibli Friends! Kini kamu harus mengeringkan bulu si meong. Kamu bisa gunakan hair dryer dengan settingan rendah. Buat kucing yang takut dengan suara hair dryer, bisa kamu jemur selama beberapa menit di bawah sinar matahari. Tapi, selalu awasi si meong ya. Jangan lupa beri minum dan letakkan di kandangnya agar dia nggak dehidrasi. Cara lainnya juga bisa menggunakan kain microfiber untuk menyerap sisa-sisa air di bulu kucing.

_____________________________

BACA JUGA: 7 Kado Istimewa untuk Kucing Peliharaanmu

Cara memandikan kucing ternyata sederhana, kan? Buat kamu yang butuh memandikan si meong bisa beli perlengkapan seperti brush dan shampoo kucing di Blibli, lho. Toko online ini sediakan banyak banget produk shampoo kucing dengan harga yang bervariasi. Kamu bisa pilih sesuai dengan kebutuhan si meong dan budget. Kamu juga bisa manjakan si meong supaya nggak ngambek dengan beli alat mainan maupun treat lezat untuknya.

BELI MAKANAN KUCING TERBAIK DI SINI!

Tag: