me

Resep Siomay Bandung, Mudah, Enak dan Gurih!

Apr 23, 2024.By Blibli Friends
Bagikan

Cek resep siomay Bandung yang mudah dibuat di rumah sebagai berikut.

Resep Siomay Bandung — Bagi masyarakat lokal, terkhususnya yang tinggal di Bandung, pasti sudah nggak asing lagi dengan siomay Bandung. Salah satu jajanan tersebut banyak disukai oleh siapa aja, baik untuk orang dewasa dan juga anak-anak, loh. Apalagi, menu siomay Bandung ini dimakan dengan kuah yang enak dan gurih. Sudah pasti rasanya nggak bakal mengecewakan, deh.

Tapi, kalau setiap hari terus-terusan beli siomay Bandung rasanya kurang puas, nih. Cara lainnya biar lebih hemat, Blibli Friends bisa membuat siomay Bandung sendiri di rumah. Proses membuatnya juga mudah sekali, kok. Asalkan kamu selalu mengikuti cara dan tips pembuatannya dari awal hingga akhir. Penasaran gimana resep siomay Bandung ini? Yuk, langsung cek dan ikuti langkahnya disini!

Baca juga: Resep Makanan Sehat 


Supermarket Online BLM

Bahan-bahan yang Dibutuhkan

  • 150 gram labu siam
  • 500 gram daging ayam
  • 150 gram kulit ayam
  • 2 butir telur
  • 6 siung bawang putih
  • 4 batang daun bawang
  • 1 sendok makan garam
  • 1/2 sendok makan lada bubuk
  • 1/5 sendok teh kaldu jamur
  • 50 gram tepung terigu
  • 300 gram tepung tapioka atau tepung kanji

Bahan Bumbu Kuah dan Sambal

  • 13 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 50 gram cabe merah keriting 
  • 200 gram kacang tanah yang sudah digoreng
  • 6 lembar daun jeruk
  • 70 gram gula merah
  • 1 sendok makan asam jawa yang sudah diberi air

Bahan Bumbu Pelengkap

  • 5 kotak tahu kuning
  • Kembang kol atau kubis
  • Pare
  • Kentang
  • Telur bulat rebus

Alat-alat yang Diperlukan

  • Pisau
  • Talenan
  • Kompor
  • Wajan teflon anti lengket
  • Panci pengukus
  • Mangkuk
  • Parutan
  • Ulekan
  • Blender daging atau chopper
  • Spatula

Cara Membuat Siomay Bandung

  1. Cuci bersih labu siam lalu kupas semua kulitnya sampai bersih. Potong satu labu siam berukuran sedang menjadi dua bagian.
  2. Parut satu labu siam dengan menggunakan parutan manual. Peras hasil parutan labu siam hingga airnya terpisahkan dan pindahkan ke wadah yang baru, lalu sisihkan.
  3. Ambil daun bawang yang berukuran besar. Potong iris atau rajang-rajang daun bawang sampai habis, lalu sisihkan.
  4. Siapkan bawang putih yang sudah dikupas terlebih dahulu dan dicuci sampai bersih. Haluskan semua bawang putih dengan dicincang sampai teksturnya menjadi halus, lalu sisihkan sebentar.
  5. Siapkan wajan teflon anti lengket di atas kompor. Nyalakan api kompor dengan ukuran sedang, lalu tuangkan 5 sendok makan minyak goreng.
  6. Saat minyak sudah panas, kamu bisa memasukkan bawang putih halus ke dalam wajan. Tumis sambil bawang putih halus diaduk-aduk. Tunggu hingga aroma harum dari bawang putih keluar.
  7. Masukkan juga semua daun bawang yang sudah dipotong-potong ke dalam masakan. Aduk lagi sampai kedua bahan tercampur rata. Pastikan warna masakannya nggak sampai kecoklatan ataupun gosong, ya.
  8. Saat aroma bawang putih dan daun bawang tercium, kamu bisa mematikan api kompor. Pindahkan masakan tersebut ke wadah yang baru dan sisihkan.
  9. Ambil daging ayam dan potong kecil-kecil dengan menggunakan talenan. Kamu bisa memotong daging ayamnya berukuran dadu.
  10. Siapkan blender daging atau chopper, masukkan semua daging ayam dan kulit ayam.
  11. Nyalakan chopper dan haluskan beberapa saat.
  12. Matikan chopper, lalu tuang beberapa bahan bumbu, seperti dua butir telur, garam, gula pasir, lada bubuk, kaldu jamur bubuk, dan hasil parutan labu siam yang tadi disisihkan.
  13. Nyalakan lagi blender dan biarkan hingga semua bahan tercampur rata dengan daging ayam.
  14. Matikan chopper lagi dan masukkan bahan bumbu lainnya, yaitu hasil tumisan bawang putih dan daun bawang tadi.
  15. Aduk lagi dengan menggunakan blender. Usahakan jangan terlalu lama, ya.
  16. Pindahkan hasil adonan yang diblender tadi ke mangkuk berukuran besar.
  17. Tuangkan tepung terigu serbaguna dan tepung tapioka atau tepung kanji. Aduk semua bahan hingga tercampur rata dengan menggunakan sendok makan. Lakukan berulang kali hingga tepung dan adonan blender menyatu secara sempurna, lalu sisihkan sebentar.
  18. Siapkan tahu dan belah semua tahu menjadi dua bagian. Disarankan untuk membelahnya dengan bentuk segitiga, ya.
  19. Taburkan garam secukupnya pada tahu sebagai penambah rasa dan ratakan hingga semua bagian tahu terolesi. Sisihkan sebentar.
  20. Siapkan pare yang sudah dicuci bersih dan dipotong-potong sebesar 1 cm. Pastikan kamu juga membuang bagian tengah biji pare dengan menggunakan pisau, lalu sisihkan.
  21. Siapkan kembang kol atau kubis yang sudah dicuci, lalu lepaskan perlembarnya. Pindahkan kembang kol ke mangkuk berukuran besar dan rendam dengan air panas. Diamkan hingga kembang kol berubah menjadi layu.
  22. Siapkan juga kentang utuh yang sudah dikupas kulitnya dan dicuci bersih. Potong kentang menjadi potongan dadu. Rendam kentang dengan air biasa dan sisihkan.
  23. Siapkan panci pengukus berukuran besar di atas kompor. Pastikan juga pancinya sudah diisi air dan bagian atasnya atau jaringnya diolesi dengan minyak makan.
  24. Sambil menunggu panci pengukus panas, siapkan tahu dan lumuri salah satu bagiannya dengan adonan ayam tadi. Lakukan secara berulang.
  25. Masukkan semua kentang, tahu dan adonan ayam, dan adonan siomay yang sudah dibentuk bulat dengan menggunakan sendok ke dalam panci pengukus.
  26. Kukus bahan-bahan tadi selama kurang lebih 25 menit atau sampai kentangnya empuk.
  27. Sambil menunggu kukusan pertama selesai, kamu bisa menyiapkan panci pengukus yang kedua.
  28. Jangan lupa isi air dan olesi minyak makan.
  29. Sambil menunggu panci pengukus kedua panas, masukkan bahan adonan siomay ke bagian tengah pare.
  30. Siapkan juga kembang kol yang sudah layu dan didinginkan, tuang adonan siomay ke bagian tengahnya dan gulung hingga adonan siomay nggak tumpah.
  31. Masukkan pare dan kembang kol yang sudah diisi tadi ke dalam panci pengukus. Kukus selama 20 menit.
  32. Saat kedua bahan di panci pengukus sudah matang, kamu bisa sisihkan ke wadah tempat biasa.
  33. Berikutnya untuk membuat kuah siomay, gunakan kentang yang sudah direbus dan haluskan.
  34. Siapkan bawang merah, bawang putih, cabai merah keriting, dan air secukupnya. Blender ketiga bahan hingga halus, lalu sisihkan.
  35. Siapkan kacang tanah dan haluskan dengan blender, lalu sisihkan.
  36. Tuang minyak goreng secukupnya ke wajan yang sudah panas, masukkan semua cabai merah yang sudah dihaluskan tadi. Tumis dan aduk hingga matang.
  37. Tambahkan daun jeruk yang sudah disobek dan aduk lagi.
  38. Masukkan kacang tanah, lalu aduk sebentar.
  39. Masukkan kentang yang sudah dihaluskan dan air 600 ml air. Aduk sebentar.
  40. Tambahkan garam, gula merah, gula pasir secukupnya, dan kaldu bubur jamur. Aduk semua bahan hingga menyatu dan tercampur.
  41. Saat masakan mulai bergelembung dan minyak mulai keluar, masukkan air asam jawa. Aduk sebentar aja, lalu cicipi sampai rasanya sudah pas.
  42. Pindahkan kuah kacang untuk siomay ke wadah saji.
  43. Terakhir, ambil bahan-bahan pelengkap yang sudah dikukus tadi secukupnya, lalu taburkan kuah bumbu kacang. Siomay Bandung siap disajikan.

Tips membuat Siomay Bandung

Menggunakan Labu Siam yang Segar

unsplash.com

Labu siam termasuk bahan utama dari pembuatan siomay Bandung. Oleh karena itu, usahakan kamu menggunakan labu siam yang masih segar agar adonan makin empuk.

Menggunakan Sayuran Berwarna

freepik.com

Bagi Blibli Friends yang ingin membuat rasa siomay Bandung semakin gurih, kamu bisa menambahkan sayuran berwarna lainnya, seperti wortel atau brokoli ke adonan siomay, nih.

Masukkan Bahan Secara Bertahap

Usahakan saat kamu memasukkan bahan secara bertahap untuk membuat adonan siomay Bandung. Hal ini bertujuan agar semua bahan menyatu lebih cepat dan rata.


Baca juga: Resep Masakan Enak dan Gurih Untuk Menu Akhir Bulan

Gimana Bliblifriends setelah membaca artikel resep Siomay Bandung tertarik untuk membuat siomay Bandung di rumah? Yuk, dapatkan bahan-bahan untuk membuat siomay Bandung di supermarket online Blibli aja, ya. Kreasikan masakan kamu dan hidangkan bersama keluarga, yuk! Pasti untung belanja di Bliblimart.

Tag: