me

Meja Kerja Berantakan? Ini Solusinya

Nov 08, 2022.By Ruth
Bagikan

Saat bekerja idealnya orang memerlukan ruangan yang bersih dan rapi. Ruang yang berantakan dan kotor bisa mengganggu konsentrasimu atau setidaknya orang yang bekerja di samping kamu. Untuk meja kerja di kantor, meja yang bersih dan rapi sepertinya menjadi syarat penting agar kamu bisa bekerja produktif.

Sayang, kamu tak selalu sempat membereskan berkas yang ada di atas meja kerja. Office boy pun kadang tidak berani membersihkan meja kerja karena takut ada berkas penting yang tidak boleh diutak-atik. Belum lagi tugas ke luar kota kota yang membuat kamu tak sempat beres-beres. Meja kerja pun akan semakin berantakan dan terlihat seperti kapal pecah.

Padahal bila menyisihkan sedikit waktu, sebenarnya tidak sulit membuat meja kerja—baik di kantor maupun di rumah—agar terlihat rapi. Bukan itu saja. Ternyata, menurut beberapa survei, meja kerja yang rapi akan jadi penilaian dari bos untuk memudahkan naik pangkat. Sebab, seseorang dianggap lebih mampu mengatur manajemen kerja lebih baik. Nah, jadi punya meja kerja rapi lebih menguntungkan bukan?

Ingin punya meja rapi? Berikut ini beberapa langkah merapikan meja kerja dalam waktu singkat:

Photo by: Pixabay.com

1. Rapikan sudut paling berantakan

Coba perhatikan lagi meja kerjamu. Bila perlu foto dengan smartphone. Lihat kembali mana sudut paling berantakan. Apakah di ujung kanan tempat menyimpan berkas kontrak atau sudut kiri tempat stationary berserakan. Bila sudah menemukan sudut yang paling berantakan, pilih barang-barang yang sudah tak terpakai dan buang ke tempat sampah.


BACA JUGA Cara Mengatasi Polusi dalam Ruangan


2. Kumpulkan stationary di satu tempat

Bukan hal yang aneh bila melihat pensil dan pulpen di pojok kiri, gunting di pojok kanan, penjepit kertas dan pin di bawah layar komputer, dan streples yang berada di atas tumpukan dokumen. Coba satukan stationary tersebut dalam satu wadah, pasti akan terlihat beda dan lebih rapi dari sebelumnya. Anda bisa mencari tempat stationary di sini. Banyak pilihan dan warna bila kamu membeli di Blibli.com. Plus, yang pasti ada manfaat tambahan seperti kualitas terjamin, diskon istimewa, dan pembelian melalui apps yang mudah.

3. Buang memo yang sudah tidak terpakai

Mungkin kamu termasuk orang “hobi” menempelkan memo di sisi layar komputer. Belasan atau bahkan puluhan yang menempel di sekitar meja bisa merusak pemandangan. Memo adalah catatan jangka pendek. Bila memo sudah tidak terpakai, sebaiknya kamu membuang memo tersebut agar meja kerja terlihat lebih rapi.

4. Meja kerja bukan tempat pajangan foto

Beberapa orang memajang foto keluarganya di meja kerja. Hal tersebut bukan masalah bila jumlahnya hanya 1-2 frame foto. Tapi bila setiap pulang jalan-jalan foto yang ingin dipajang, dijamin meja kerjamu bisa berubah menjadi meja pajangan foto. Pajang saja 1-2 frame foto berkualitas terbaik dan foto dari momen liburan terbaik. Hal itu sudah bisa menghasilkan pujian dari rekan kerja mengenai kekompakan keluargamu.

Dengan menerapkan beberapa tips di atas, semoga meja kerjamu bisa diapresiasi oleh rekan dan atasan. Dan siapa tahu, besok tiba-tiba bos memanggil untuk memberikan kesempatan naik pangkat. Semoga sukses ya!

Tag: