me

Hati-hati Jangan Mau dimodusin!

Sep 17, 2021.By Blibli Friends
Bagikan

Photo via scandasia.com

Maraknya penipuan yang mengaku sebagai pihak Bank atau Platform pembayaran bikin kita harus makin waspada nih!

Simak modusnya yuk biar kamu gak tertipu.

  1. Menawarkan Pembaruan Kartu

Bank dan platform menghubungi nasabahnya untuk melakukan penggantian kartu dengan meminta informasi pada kartu seperti: expiry date, nomor kartu, dan kode CVV.

  1. Menawarkan Pinjaman

Penawaran pinjaman dana, tapi meminta detail kartu yang dimiliki bahkan sampai meminta PIN atau OTP.

  1. Mengaku Sebagai Customer Service Melalui WhatsApp

Pesan yang dikirim ke WhatsApp dengan mengaku sebagai Customer Service Bank atau platform pembayaran dan mengatakan bahwa ada kendala pada akun atau kartumu, sehingga mereka perlu data-datamu untuk memperbaikinya.

Lalu, gimana caranya agar kita gak tertipu modus tersebut?

  1. Jangan Pernah Bagikan PIN dan Kode OTP

Jaga kerahasiaan PIN & OTP. Jangan berikan kepada siapaun termasuk kepada pihak yang mengaku sebagai bank atau platform pembayaran apapun.

  1. Jaga Kerahasiaan Nomor CVV

Jaga kerahasiaan 16-digit nomor kartu debit/kredit dan kode CVV yang ada di belakang kartu. Jangan memberikan kode CVV, terutama kepada pihak yang tidak dikenal.

  1. Jangan Percaya Pada Pihak yang Meminta Datamu

Selalu ingat, bahwa pihak Bank atau platform pembayaran tidak akan pernah meminta datamu.

Penipu akan selalu mencari cara untuk mendapatkan datamu lho, jadi selalu tenang dan tetap jaga kerahasiaan data kamu ya!

Tag: