me

5 Makanan Tradisional yang Cocok untuk Meriahkan Pesta di Rumah

Nov 22, 2022.By Ruth
Bagikan

astronauts.id

Apakah kamu sedang berencana membuat pesta kecil-kecilan di rumah? Lalu, makanan apa sih yang rencananya akan kamu sajikan buat para tamu yang akan hadir? Dari sekian banyak menu, makanan tradisonal tentu tak pernah gagal menghadirkan rasa menarik sekaligus nikmat untuk disantap.

Kudapan tradisional Indonesia nggak kalah nikmat untuk pesta. Walaupun tradisional, engga susah kok untuk menghadirkan menu ini. Pilihan yang bervariatif pasti menjadikan sajian kamu lebih beragam. Lalu, jenis makanan tradisional apa yang cocok untuk melengkapi pesta yang kamu buat agar semakin meriah?

Appetizer

istockphoto.com

Appetizer atau makanan pembuka biasanya diiringi dengan jenis makanan ringan. Kalau di menu western, salad atau soupakan menjadi makanan pembuka yang pas untuk disajikan sebelum mulai ke menu utama. Tapi Indonesia tak mau kalah, makanan tradisional khas Indonesia juga banyak kok yang bisa dijadikan hidangan khas. Jajan pasar adalah makanan ringan yang terdiri dari ragam kue-kue yang biasa ditemukan di pasar tradisional. Lemper, ataupun risoles, tentu bisa jadi pilihan yang pas.

SENSASI LEGIT DAN GURIH UNTUK HADIRKAN KUDAPAN NIKMAT

Main course

istockphoto.com

Sebagai hidangan utama, nasi tumpeng akan jadi solusi tepat. Nasi yang memiliki bentuk kerucut khas ini terdiri dari nasi berwarna kuning dengan lauk pauk seperti telur, ayam, dendeng, sayur, dan beragam lauk sebagai pelengkap sajian.

Nasi tumpeng dengan bulir nasi berwarna kuning ini adalah masakan khas Jawa yang kerap dibuat saat perayaan tertentu atau hari-hari istimewa, misalnya ulang tahun.

Ukuran nasi tumpeng pun beragam, ada yang disajikan besar yang bisa dimakan oleh 10 hingga 20 orang bahkan lebih, ada juga yang disajikan kecil-kecil dalam ukuran personal.

Memang jika dilihat sajian nasi tumpeng tampak sulit untuk dibuat. Tapi kamu tak perlu putus asa. Pasalnya, kini banyak yang menjual sajian nasi tumpeng dengan harga yang cukup terjangkau dan kualitas rasa yang menjanjikan.

TUMPENG UNTUK ACARA ISTIMEWA HADIR DALAM BERAGAM UKURAN 

Dessert

create.vista.com

Berbicara dessert, makanan penutup biasanya memiliki rasa yang manis. Makanan tradisional Indonesia juga punya ragam pilihan dessert yang nikmat seperti aneka bubur-buburan manis yaitu bubur ketan hitam, bubur sum sum, bubur mutiara, atau ada juga bubur candil yang biasanya terbuat dari ubi.

Makanan tradisional ini tak hanya memiliki rasa yang enak, bahkan presentasi penyajiannya juga sangat menarik. Banyak yang memilih untuk mengandalkan candil yang berupa wadah tanah liat untuk menyajikan makanan penutup tersebut.

Jika kamu berencana untuk menghadirkan makanan tradisional dalam acaramu, Blibli.com menghadirkan promo menarik yang sayang jika dilewatkan. Produk Bu Lanny hadir secara eksklusif di Blibli.com. Beragam pilihan menu tumpeng mulai dari ukuran 40 porsi hingga ukuran kecil dan personal juga hadir di sini.

Selain itu, aneka jajan pasar dan menu hidangan pembuka yang tersedia juga cukup variatif sehingga kamu tak perlu pusing untuk menghadirkan menu tradisonal ke dalam pesta. Cek di sini untuk promo selengkapnya, ya.

Tag: