me

5 Alasan Kereta Api Adalah Opsi Traveling Terbaik

Mar 02, 2020.By Blibli Friends
Bagikan

Photo via shutterstock.com

Cicilan 0% KAM

Tahukah kamu bahwa sebenarnya berkendara dengan kereta api adalah bentuk perjalanan yang sangat menyenangkan dan paling sering diabaikan? Jangan bicara waktu tempuh ya, sudah jelas kereta api akan menjadi opsi paling terakhir jika kamu terburu-buru. (Tapi ngga juga tuh, coba ingat lagi MRT Jakarta!)

Perjalanan jauh memang paling gampang dan ringkas kalau ditempuh dengan pesawat ataupun mobil pribadi. Ringan rasanya kalau kamu sudah klik beli pada pilihan tiket pesawat yang sesuai jadwal, tapi tahukah kamu perjalanan dengan kereta itu jauh bebas stres?

Sama seperti semua opsi transportasi umum. Kalau mau mendapatkan tiket murah dan tempat duduk yang nyaman, kamu harus membelinya dari jauh hari. Begitu juga dengan kereta api apalagi sekarang banyak orang yang lebih memilih opsi ini, loh. Jangan kehabisan tiket berlibur ataupun mudik, segera amankan tiket kereta api kamu di blibli.com ya.

Awalnya kereta api memang terkenal di benua selain Indonesia, seperti Eropa dan Amerika. Apalagi sejak adanya film-film layar lebar yang banyak menggunakan setting gerbong kereta api. Jangan salah, kita juga nggak kalah canggih lho! Berikut 5 alasan kenapa perjalanan kereta api itu lebih menyenangkan dibanding mode transportasi lainnya!

1. Tarif yang bersahabat

Photo via pexels.com

Kereta api merupakan sarana transportasi yang jarang sekali memiliki hidden charges, seperti booking fee, tambahan biaya untuk hot seat, dan bagasi. Apa yang kamu bayar, ya itu yang kamu akan nikmati.

Perbedaan harga biasanya akan kamu temukan di kelas eksekutif atau yang lebih tinggi kelasnya dan juga pada gerbong atau tempat duduk yang bisa direservasi terlebih dahulu. Memang di Indonesia belum ada potongan harga untuk penumpang lanjut usia atau pelajar, tapi semoga ke depannya ada ya!

USAHAKAN UNTUK TRAVEL LIGHT DAN PILIH TAS YANG MEMUAT BANYAK BARANG SEPERTI HERSCHEL.

2. Ramah lingkungan!

Photo via pexels.com

Selain kamu dapat menghindari menunggu berjam-jam sepeti layaknya pada pesawat, kereta api menghasilkan karbondioksida yang lebih sedikit jika dibandingkan dengan pesawat, kapal, dan mobil. Coba kamu hitung sendiri deh, satu gerbong kan terdapat lebih dari 5 penumpang. Pesawat adalah kontributor terbesar yang meninggalkan jejak karbondioksida. Yikes!

DARIPADA NYAMPAH, JANGAN LUPA BAWA BEKALI DIRI KAMU DENGAN DISPENSER KANTONG PLASTIK PRAKTIS INI YA!

3. Dinyatakan mode transportasi yang lebih aman

Photo via pixabay.com

Setiap orang pasti memiliki pendapat yang berbeda mengenai mana yang lebih aman. Namun, ada satu studi yang menyatakan bahwa bepergian dengan kereta api itu enam kali lebih aman daripada menggunakan transportasi lainnya.

Selain itu, kamu juga mendapatkan koneksi wi-fi gratis yang lebih stabil dan kamu dapat berhubungan secara konstan dengan keluarga dan teman-teman kamu! Tapi ingat, jangan sembarangan menyambungkan handphone kamu dengan wi-fi umum ya!

SIMPAN SEMUA PERLENGKAPAN KABEL KAMU DI DALAM SATU POUCH SUPAYA PRAKTIS DIGUNAKAN.

4. Terbukti sangat nyaman.

Photo via pixabay.com

Kebayang kan kalau kamu dalam perjalanan jauh yang menggunakan pesawat dan duduk di dekat jendela kelas ekonomi? Wah, pasti kaki pegal tuh dan dijamin turun dari pesawat langsung ingin pijet. Dengan kereta api, kamu tidak perlu khawatir akan semua hal itu.

Tentu saja dengan membayar lebih mahal, kamu akan mendapatkan layanan dan perlengkapan yang lebih, tapi setidaknya tidak semahal kalau upgrade ke business class ataupun first class di pesawat kan? Selain itu kamu juga dapat jalan-jalan di gerbong ataupun ke gerbong lain sembari stretching badan!

TRAVEL DENGAN KOPER BERWARNA UNIK DAN MENCOLOK AGAR MUDAH DIKENALI!

5. Pemandangan indah.

Photo via pexels.com

Lalu, selain empat kelebihan yang sudah kamu baca di atas, biasanya banyak orang memilih kereta api karena yang satu ini, pemandangannya. Kalau dengan transportasi lain kamu hanya melihat awan, laut, dan jalan raya, dengan kereta api kamu mendapatkan pemandangan lanskap Tanah Air yang bahkan sebelumnya tak terjangkau sama kamu!

Sesudah menikmati perjalanan selama berjam-jam dan juga pemandangan menawan, kamu juga akan tiba di dalam kota! Biasanya di pusat kota, tapi tergantung tujuan kamu. Nah, kalau di bandara atau pelabuhan kan jauh?

JEPRET PEMANDANGAN BERHARGA DAN TIADA DUANYA DENGAN KAMERA MIRRORLESS DARI FUJIFILM.

Sudah baca semua kan? Nah, jadi sekarang kamu lebih pilih mana dong? Dijamin sekalinya kamu mencoba, pasti akan ketagihan! Jangan lupa beli tiketnya jauh-jauh hari ya, karena kereta api sekarang sama populernya dengan pesawat, loh.

Tag: