me

6 Tipe Sisir Rambut Berikut Fungsinya Yang Wajib Dimiliki

Apr 04, 2019.By Nadine
Bagikan

jakartanotebook.com

Pernah gak, sih, mengalami kejadian sudah dandan rapi, eh ternyata rambutmu malah susah diatur. Disisir ke arah sini, salah. Di-blow ke arah sana, masih tidak mau menurut juga. Wah jadi bad hair day deh. Pasti dong kamu gak mau skenario ini terjadi terus-menerus? Nah sudah saatnya kamu memilih aneka sisir yang tepat serta sesuai fungsinya untuk digunakan sehari-hari. Sebenarnya apa sih beda tipe-tipe sisir di luar sana? Ini informasi lengkapnya yang perlu disimak!

Sisir Wet Brush

Salah satu sisir yang penting untuk dimiliki karena fungsi utamanya adalah menyisir rambut dalam keadaan basah! Yes, kamu nggak perlu ragu lagi untuk mulai menata rambut langsung sehabis keramas karena sudah ada The Wet Brush Midi Brush. Keunggulan sisir ini ada pada bulu IntelliFlex yang super tipis, kuat serta fleksibel. Bulu ini melengkung di sekitar simpul, sehingga sisir dapat meluncur melalui rambut tanpa merusaknya. Pada bagian ujung, terdapat bola ultra lembut untuk memijat kulit kepala dan merangsang sirkulasi peredaran darah di kepala.

CEK ANEKA SISIR LAINNYA DARI THE WET BRUSH DI SINI

Sisir Paddle Brush

Sisir yang paling sering ditemui di mana-mana. Fungsinya sangat banyak, mulai dari melembutkan rambut sehingga tidak frizzy, menghilangkan kekusutan serta dapat juga dipakai untuk blow dry rambut lho. Untuk sehari-hari, coba Tangle Teezer Blow Styling Full Paddle Brush yang praktis dengan desain ergonomis. Kalau kamu ingin blow dry rambut dengan suhu rendah, coba gunakan sisir yang satu ini karena sisir ini bisa mempercepat proses pengeringan rambutmu.

Sisir Detangle Brush

Ini dia sisir yang bisa menjadi penyelamat rambutmu! Didesain khusus untuk mengurai rambut, sisir ini digunakan untuk melembutkan rambut yang kusut tanpa bikin patah. Karena terbuat dari plastik seluruhnya, sisir ini bahkan dapat digunakan saat mandi ketika mengaplikasikan kondisioner sehingga rata di seluruh rambut. Coba Tangle Teeze The Original Brush dengan warna-warni yang menggemaskan. Tapi harus diingat, jangan gunakan bersama dengan pengering rambut karena panasnya bisa membuat bulu sisir ini meleleh.

LIHAT KOLEKSI LENGKAP SISIR TANGLE TEEZER DI SINI

Sisir Mixed Bristle Brush

Sisir ini tak hanya berfungsi untuk mengurai rambut kusut namun juga dapat memberikan kilau pada rambut karena memiliki bulu yang terbuat dari natural boar bristles. Bulu alami tersebut akan membantu mendistribusikan minyak alami rambut dari akar ke ujung sehingga rambut terlihat lebih berkilau. Salah satu sisir yang perlu dicoba adalah The Wet Brush Shine Brush  yang memiliki dua macam bulu, yaitu 100% natural boar bristles dan bulu Intelliflex.

Sisir Vented Brush

Khusus untuk kamu yang sibuk dan tidak punya banyak waktu lama untuk menata rambut, kamu bisa menjatuhkan opsi pada sisir tipe ini. Karena memiliki ventilasi pada kepala, sisir ini sanggup menyalurkan udara panas dari hair dryer ke batang rambut. Akibatnya, rambutmu akan kering 30% lebih cepat! Nah kamu bisa memilih The Wet Brush Holiday Flex Dry Brush dengan bentuk yang ergonomis sehingga nyaman untuk digunakan.

JANGAN LUPA CEK SISIR DARI THE WET BRUSH LAINNYA

Sisir Round Brush

Untuk mendapatkan hasil blow dry yang bervolume seperti dari salon, pastikan kamu menggunakan sisir yang cocok. Pilih sisir berbentuk bulatan sehingga kamu dapat dengan mudah melengkungkan rambut sesuai dengan keinginan. Lirik The Wet Brush Tourmaline Blowout Brush yang memiliki kepala dengan ion turmalin yang dapat menambah kilau dan mengurangi rambut statis. Bulu crimp pada sisir dapat menggengam rambut dengan kuat sehingga rambut memiliki hasil blow dry yang kencang namun halus.

Nah setelah tahu aneka tipe sisir serta fungsinya, kamu bisa menentukan pilihan yang tepat sesuai dengan kebutuhan. Dapatkan beragam bentuk sisir di Blibli.com sehingga kamu selalu jauh dari bad hair day!

Tag: