me

Stroller Bayi yang Bagus dan Multifungsi untuk Si Kecil

Feb 16, 2022.By Ruth
Bagikan

Image Source: hrdsindia.org

Stroller Bayi yang Bagus – Blibli Friends sedang mempersiapkan kehadiran baby tercinta? Atau sedang ingin mulai mengenalkan dunia luar kepada si kecil? Pastinya kamu sedang membutuhkan stroller bayi yang bagus dan multifungsi bukan? Apalagi kalau sedang mengajak anak keluar rumah harus bawa popok, persediaan asi, baju cadangan, dan lainnya yang sangat ribet jika nggak punya stroller bayi.

Membeli stroller atau kereta dorong harus disesuaikan dengan kebutuhan si kecil apakah masih cuma butuh untuk tiduran dan duduk saja, atau mulai aktif. Selain itu kualitas stroller juga harus yang terbaik. Pastikan untuk memiliki stroller selain multifungsi juga kuat dan ringan. Masih bingung mau beli stroller merk apa? Simak rekomendasinya dari Blibli berikut ini.

Baca Juga: Simak Rekomendasi Stroller Anak 1 Tahun Terbaik

__________________________________________________

Stroller Bayi Babydoes

Rekomendasi stroller bayi pertama datang dari merk Babydoes. Salah satu keunikan Babydoes adalah memiliki gagang yang dipasang pada salah satu bagian stroller, jadi kereta dorong ini memungkinkan untuk dibawa dengan cara dijinjing seperti koper. Jika kamu membutuhkan kepraktisan, cocok sekali memilih Babydoes untuk dudukan yang nyaman untuk anak.

Selain itu, Babydoes juga menawarkan stroller bayi dengan keamanan yang tinggi karena sudah ada seat belt lima titik yang daoat menjaga si kecil dari guncangan berlebih. Nantinya di bagian bawah beberapa serinya juga terdapat keranjang yang bisa digunakan untuk menyimpan barang bayimu. Salah satu produk terlaris dan recommended  yaitu BabyDoes CH 3481 KTSN Esmio.

Stroller Bayi Cocolatte

Stroller bayi selanjutnya yang bisa menjadi salah satu pilihan yaitu dari Cocolatte yang dilapisi full dengan bahan kain empuk yang cukup tebal, sehingga si kecil akan merasa nyaman. Selain itu pada bagian footrest  juga dapat diatur posisinya dengan hanya menekan tombil pada sisi kiri dan kanannya. Jadi nantinya kaki anak nggak akan pegal.

Kemudian untuk bagian bumper  pada bagian depan stroller bisa dibongkar pasang dan disesuaikan dengan kebutuhan. Jadi kamu akan lebih mudah jika mau membersihkan maupun meringkasnya. Meskipun dilapisi kain tebal, stroller ini termasuk ringan dan nggak repot saat membawanya. Untuk produk terlarisnya, kamu bisa coba stroller bayi Cocolatte CL-2125 SN Versee.

Stroller Bayi Pliko

Stroller bayi merk Pliko adalah salah satu produk terbaik keluaran Italia yang patut untuk dicoba. Selain memang kualitasnya yang bagus, stroller bayi dari Pliko ini memiliki beragam desain unik dan tipe yang menarik. Sebagian besar peminatnya adalah pasangan baru yang ingin tampil trendy bersama sang buah hati tanpa meninggalkan kenyamanan.

Selain keren, stroller bayi dari Pliko ini memiliki berbagai keunggilan seperti adanya 5 point safety  yang sangat cocok untuk menjaga keamanan dari bayi. Kemudian juga ada keranjang bawaan yang cukup besar bagi kamu yang ingin membawa mainan dan perlengkapan lainnya. selain itu ada juga rem pada roda belakang utung keamanan tambahan. Produk stroller terlaris yang patut dicoba adalah Pliko 387 Stream

Stroller Bayi Babyelle

Rekomendasi stroller terbaik selanjutnya berasal dari merk Babyelle. Stroller bayi keluaran Babyelle direkomendasikan untuk anak umur 0-3 tahun, jadi memang cocok untuk tempat bayi baru lahir yang mau diajak berjalan-jalan keliling kompleks.  Jika kamu perhatikan lagi, desain setiap produk dari Babyelle terkesan berkelas dan elegan serta disesuaikan dengan perkembangan trend saat ini.

Kelebihan lain dari stroller keluaran Babyelle adalah memiliki bentuk cukup besar jadi nggak sempit untuk pergerakan si kecil. Selain itu juga bisa dilipat ketika dibawa traveling dan dimasukkan mobil. Masalah keamanan? Tenang saja, setiap produk Babyelle sudah dilengkapi dengan 5 titik keamanan, serta ada sabuk pengaman juga. Salah satu rekomendasi stroller bayi untukmu adalah BabyElle 939 Avio RS.

Stroller Bayi JOIE

Stroller bayi JOIE adalah merk yang mengedepankan teknologi terkini dalam membuat nyaman bayi dalam kereta dorong. Salah satu teknologi andalannya adalah ultralight frame  yang membuat stroller satu ini menjadi sangat ringan. Bahkan bobotnya bisa sampai hanya 5,3 kg, jadi para orangtua akan sangat dimudahkan saat akan membawa dan mendorong kereta bayi ini.

Bahkan hampir setiap produk keluaran JOIE bisa dilipat dengan mudah, hanya perlu menggeser knob yang berada pada pegangan stroller tepatnya di bagian atas dan siap untuk dilipat maupun dibuka. Pegangannya juga bisa diputar ke depan belakang, jadi ada variasi dalam membawa stroller. Untuk kamu yang menginginkan stroller ini, kamu bisa banget bali JOIE Meet Aire Twin Rosy & Sea.

Stroller Bayi L’abeille

Merk stroller bayi recommended  selanjutnya adalah dari L’abeille yang terkenal sangat multifungsi. Stroller ini nggak Cuma bisa difungsikan untuk duduk si kecil saja, tetapi juga bisa difungsikan menjadi kasur, kursi goyang, bahkan bayimu bisa makan disini. Cocok sekali buat orangtua yang menginginkan kepraktisan pada barang milik bayinya, karena stroller ini benar-benar serbaguna.

Kemudian kanopi pada stroller ini juga sudah ada kelambunya yang bisa dilepas maupun dipasang sesuai dengan kebutuhan. Jadi kalau kamu membawa sang buah hati ke kebun atau taman, nggak perlu khawatir tergigit nyamuk, karena kamu bisa menggunakan kelambu tersebut untuk menghalangi nyamuk. Untuk rekomendasi produk terlarisnya, kamu bisa coba stroller L’abeille 803-1 Velvet.

Stroller Bayi Crater

Masih ada lagi stroller bayi recommended  yang nggak boleh ketinggalan. Kali ini berasal dari merk Crater. Stroller dengan kelebihan dapat diubah menjadi 3 posisi ini sudah banyak mengeluarkan produk-produk unik berwarna cerah yang pasti disukai oleh si kecil. Apalagi stroller ini juga bisa dibuat kemiringan sampai dengan 180 derajat.

Kamu  juga dapat dengan leluasa mendorongnya karena bisa didorong dengan menghadap kedepan maupun ke belakang karena ada tongkat dorong dua arah. Fitur selanjutnya yaitu ada kanopi dengan kelengkapan jendela atas. Kemudian ada kantong belakang, kelambu, dan keranjang jaring. Kalau mau beli produk stroller bayi dari merk ini sangat recommended untuk mencoba Crater 213SN New Stroller.

Stroller Bayi Chicco

Rekomendasi terakhir untuk stroller bayi dari Blibli adalah berasal dari merk Chicco. Kamu nggak perlu repot-repot merakitnya karena memang sangat mudah cara pemasangannya. Kamu tinggal pasang roda depan dan pasang kanopi saja dengan cara meletakkannya di sisi stroller. Merk stroller satu ini juga dinilai cukup trendy dalam mendesain setiap produknya dengan kombinasi warna yang elegan.

Kelebihan dari produk keluaran Chicco ini yaitu adanya rongga pada kanopi yang bisa membuat bayi lebih leluasa dalam bernafas meskipun kanopi sedang ditutup. Kalau kamu sedang mencari stroller bayi yang pemasangannya mudah dan aman untuk tulang punggung bayi, Chicco jawabannya. Salah satu produk terlarisnya adalah Stroller Chicco Snappy Ladybug yang memiliki warna cerah.

__________________________________________________

Baca Juga: Ini Pilihan Tepat Stroller untuk Anak 3 Tahun

Nah, bagaimana Blibli Friends? Sudah menjatuhkan pilihan pada stroller bayi yang mana? Setiap merk pasti memberikan kelebihan masing-masing sesuai dengan kebutuhanmu dan sang buah hati. Kalau sudah ada yang cocok, cek penawarannya di Blibli, karena belanja di Blibli akan dapat banyak untung. Selain lebih hemat, ada banyak promo yang juga menantimu.