me

10 Budaya yang Ada di Indonesia, Otentik dan Unik!

Apr 18, 2024.By Nadine
Bagikan

image source: www.pexels.com

Seperti yang kita ketahui, Indonesia terkenal kaya akan budaya. Salah satu cara menjadi masyarakat yang bangga dengan Indonesia adalah dengan mengenal dan mempelajari budaya miliknya sendiri. Lantas, apa saja budaya yang ada di Indonesia? Biar nggak ketinggalan yuk, kita bedah bersama dalam artikel berikut!

BACA JUGA : Destinasi Wisata di Indonesia yang Mendunia


Budaya yang Ada di Indonesia

Kira-kira budaya apa saja yang ada di Indonesia? Yuks simak penjelasannya di bawah ini:

1. Gamelan

Gamelan
Sumber: Pixabay.com

Siapa yang nggak mengenal alat musik yang satu ini? Gamelan merupakan seperangkat alat musik instrumen yang biasanya digunakan untuk iringan budaya lain seperti tarian, nyanyian daerah sampai pewayangan. Gamelan sendiri terdiri dari beberapa alat musik yang ada di dalamnya.

Beberapa alat musik yang tergabung di dalamnya adalah gangsa, gender, bonang, gong, saron, slenthem, gambang, seruling, rebab hingga kendang yang suaranya membuat ingin bergoyang. Gamelan ini merupakan budaya yang sangat populer bahkan orang mancanegara pun berminat untuk bisa memainkannya.

2. Tari Pendet

Tari Pendet
Sumber: katadata.com

Budaya kedua yang bisa kamu ketahui adalah Tari Pendet. Pendet berasal dari Bali dan termasuk tipe tari tertua di Pulau Dewata ini, tarian ini sudah ada sejak tahun 1950 lalu. Biasanya tari ini digunakan untuk ucapan selamat datang pada tamu penting bahkan sampai ritual keagamaan.

Ciri khas dari tariannya adalah penarinya bakalan membawa mangkok perak yang isinya ada bunga. Tarian ini sangat populer bahkan pernah disajikan pertama kalinya pada ajang ASEAN tepatnya di tahun 1960 lalu.

3. Reog Ponorogo

Reog Ponorogo
Sumber: sonora.id

Budaya ketiga yang nggak kalah menarik untuk diperhatikan adalah Reog Ponorogo. Meskipun saat ini Reog sudah banyak ditemukan di daerah lain namun asalnya memang ada di Ponorogo, Jawa Timur. Ciri khas dari pertunjukan ini adalah dua tokoh sosok warok dan gemblak yang berada pada gerbangnya.

Pertunjukan Reog memang membutuhkan area pentasan luas bahkan biasanya disertai dengan skenario menarik antara penonton dan pemainnya. Reog menjadi salah satu budaya yang kental dengan kemistikan apalagi topeng yang perlu digigitnya memang berat sekitar 50kg.

4. Tari Kecak

Tari Kecak
Sumber: Pixabay.com

Budaya pertunjukan yang bisa kamu lihat adalah Tari Kecak. Bali memang selalu identik dengan tariannya yang khas dan beramai-ramai salah satunya adalah Tari Kecak. Tarian ini memadukan beberapa unsur menjadi satu yakni mistis, kesenian dan budaya khas Bali.

Keunikan yang dimiliki oleh tariannya adalah para penarinya bakalan berteriak “cak,cak,cak” secara bersemangat dan memiliki irama tertentu. Gerakan tarian tangan dari para pemainnya juga seragam sehingga sangat sayang kalau nggak menyempatkan untuk menonton. Pertunjukannya juga disertai dengan teater singkat Rama dan Sinta.

5. Tari Saman

Tari Saman
Sumber: womenobsession.com

Budaya berikutnya yang perlu tahu adalah Tari Saman. Tarian yang satu ini menjadi kebanggaan khusus bagi warna Aceh. Bahkan saking terkenalnya tarian ini sampai banyak diajarkan dan dilombakan secara taraf Nasional. Tariannya cukup unik dan membutuhkan konsentrasi untuk bisa melakukan gerakan indah.

Gerakannya melibatkan banyak anggota tubuh seperti lutut, anggota badan atas sampai gerakan tepuk tangan. Gerakannya harus serentak dengan tempo yang cukup cepat. Sehingga masing-masing penari memang harus hafal dan melakukan gerakan sesuai porsinya.

6. Batik

Batik
Sumber: goodnewsfromindonesia.com

Siapa yang nggak tahu batik? Kain dengan banyak motif dan warna menarik ini memang menjadi ciri khas Indonesia banget. Kamu juga bisa menemukan sejarah panjangnya yang  Batik dibuat dengan teknik canting lilin dan pewarnaan yang khas sehingga membuatnya menjadi mahal dan estetik.

Meskipun saat ini sudah banyak yang membuatnya secara modern namun batik dengan cara pembuatan tradisional masih tetap banyak dicari karena dirasa lebih bagus dan awet. Setiap daerah memiliki masing-masing ciri khas batik sesuai dengan motif khas dari daerahnya masing-masing.

Salah satu kota yang memiliki batik dan pusat pembelian yang banyak adalah di Solo. Kamu bisa berkunjung dan membelikan batik sebagai oleh-oleh terbaikmu.

7. Keris

Keris
Sumber: Tumpi.id

Budaya berikutnya yang perlu kamu tahu adalah senjata keris. Keris sangat kental dikenal terutama pada Indonesia bagian tengah dan barat. Senjata yang satu ini memiliki ciri khas yang bentuknya nggak simetris terutama pada bagian pangkal ujungnya. Keris banyak digunakan untuk senjata melawan musuh dan upacara adat.

Dalam budaya Jawa sendiri keris sering dikaitkan dengan kebutuhan mistis dan cerita sejarah di baliknya. Nggak heran kalau keris banyak diselipkan pada pakaian adat jawa maupun pengantin yang ingin menikah menggunakan keris Jawa. Seiring waktu keris digunakan hanya untuk pegangan dan hiasan saja.

8. Angklung

Angklung
Sumber: Pixabay.com

Budaya selanjutnya yang bisa kamu pelajari adalah angklung. Angklung merupakan alat musik yang berasal dari Jawa Barat. Musik angklung dibuat menggunakan bambu dengan penomoran yang berbeda untuk menghasilkan bunyi yang beragam.

Angklung biasanya dimainkan secara bersama-sama untuk menciptakan instrumen atau harmoni yang sangat merdu. Nggak cuma digunakan untuk iringan musik atau nyanyian namun angklung juga banyak dipakai untuk upacara pemanggilan Dewi Sri atas rasa syukur rezeki yang telah didapatkannya.

9. Wayang

Wayang
Sumber: Pixabay.com

Siapa yang nggak kenal dengan pewayangan? Wayang sudah banyak dimainkan baik untuk kebutuhan pertunjukan seni maupun untuk kebutuhan upacara adat. Wayang lebih banyak ditemukan di jawa. Setiap perwatakannya wayang memiliki bentuk dan simbolis yang berbeda sesuai dengan kondisi manusia saat di dunia.

Wayang pernah mendapatkan penghargaan dari UNESCO pada tanggal 7 November 2003 tentang kebudayaan mengagumkan dalam Warisan dan Budaya Cerita Narasi Indah dan Berharga. Tentunya hal ini menjadi kebanggaan tersendiri terhadap bangsa kita. Apalagi banyak banget orang dari manca negara yang ingin mempelajarinya.

Wayang memang lekat banget dengan kehidupan kita, wayang adalah kita sebagai manusia, panggung adalah dunia sementara dalang adalah Tuhan yang punya lakon atau cerita yang perlu kita jalani selama hidup.

10. Pakaian adat

Pakaian Adat
Sumber: kompas.com

Budaya kesepuluh dari Indonesia yang perlu kamu ketahui adalah pakaian adat. Setiap daerah memiliki ciri khas tersendiri untuk pakaian adatnya bahkan banyak dipamerkan pada saat pawai budaya. Pakaian ini punya makna yang mendalam dan harapan besar bagi pemakainya.

Nggak heran kalau pakaian adat ini juga banyak dipakai oleh pengantin dengan harapan mendapatkan keberkahan dan perlindungan lebih baik ketika mengenakannya. Seperti halnya di jawa yang cenderung menggunakan kebaya dan jarit batik. Sementara untuk prianya diselipkan keris biar lebih kuat dan gagah.


BACA JUGA : 3 Wisata Alam Indonesia yang Wajib Didatengin Sekali Seumur Hidup

Sebagai warga negara yang baik sudah menjadi kewajiban untuk menjaga budayanya biar nggak punah atau diakui negara lain. Salah satunya adalah dengan berkunjung langsung mengelilingi Indonesia, melihat berbagai budaya dengan mendapatkan Paket Tour dengan mudah dan terjangkau tentunya cuma di Blibli saja.

Tag:

Artikel Kategori Terkait

Artikel Tag Terkait

Artikel Penulis Terkait

Lihat Artikel Lainnya