me

Model Baju Bridesmaid Untuk Badan Gemuk, Bisa Jadi Inspirasi Nih !

Mar 19, 2024.By
Bagikan

pinterest.com
Buat tubuhmu terlihat lebih ramping dengan pilihan model baju bridesmaid yang tepat.

Promo Rok Lipti, Dress Lipit, Baju Lipit Wanita

Memiliki badan yang berisi terkadang membuat rasa percaya diri menjadi berkurang. Terlebih lagi jika harus mengenakan baju bridesmaid yang tampilannya harus terlihat anggun. Jangan sampai kamu salah pilih model baju bridesmaid yang justru membuat tampilan terlihat semakin berisi. Pastikan untuk memilih model baju bridesmaid yang tepat sesuai dengan bentuk tubuhmu.

Selain itu, pemilihan warna dan jenis bahan yang digunakan untuk baju bridesmaid juga akan mempengaruhi tampilanmu saat menjadi bridesmaid. Nah, apa saja sih model baju bridesmaid yang cocok untuk badan gemuk agar tubuh terlihat lebih ramping. Yuk, langsung saja cari tahu beberapa inspirasi model baju bridesmaid untuk badan gemuk yang cocok untuk kamu berikut ini !

Baca juga : 


Lace Sheath Dressbarn

Lace Sheath Dressbarn
dressbarn.com

Inspirasi pertama model baju bridesmaid untuk badan gemuk yang bisa kamu pilih adalah lace sheath dressbarn. Kamu bisa memilih bahan yang berwarna ungu untuk membuat model baju bridesmaid yang satu ini. Agar tampilannya terkesan anggun, kamu bisa menambahkan aksen berupa lace dan payet. Lace sheath dressbarn memiliki bentuk potongan yang curvy sehingga bisa dipakai kapanpun.

Lace sheath dressbarn memiliki detail potongan bentuk potongan leher berbentuk V. Model bentuk potongan leher yang seperti ini akan membuat tampilanmu tampak lebih elegan. Selain itu, bentuk potongan ini akan membuat leher kamu tampak lebih jenjang sehingga menyamarkan dagu yang terlihat berisi. Namun, jika kamu berhijab maka bentuk potongan lehernya bisa dibuat lebih pendek.

Night Beaded Illusion Gown

Night Beaded Illusion Gown
coolspringsgalleria.com

Pilihan gaun bridesmaid yang satu ini memiliki tampilan warna gelap dramatis, oleh sebab itulah dinamakan night beaded illusion gown. Tampilan warnanya yang gelap akan membantu menyamarkan bentuk tubuh kamu yang berisi. Tampilan night beaded illusion gown terlihat semakin memukau dengan adanya detail beaded dan aksen tile yang menghiasi baju bridesmaid ini.

Detail twisted dan unik menjadikan night beaded illusion gown juga memiliki tampilan yang terlihat lebih attractive. Model baju bridesmaid untuk badan gemuk yang satu ini bisa jadi inspirasi untuk kamu yang berhijab. Memiliki bentuk potongan yang panjang hingga mata kaki dengan lengan yang panjang sehingga tampilannya terkesan menyerupai gamis dengan model yang cantik dan kekinian.

Pisarro Nights Gown

Pisarro Nights Gown
id.pinterest.com/pin/571535008946358744

Model baju bridesmaid ini sangat pas jika dikenakan oleh kamu yang memiliki tubuh tinggi. Pissarro night gown memiliki detail dengan model yang slim sehingga mampu menyamarkan bentuk pinggangmu yang berisi. Model yang satu ini sangat cocok dikenakan pada acara pesta pernikahan malam hari karena memiliki aksen belahan pada bagian bawahnya.

Kamu bisa memilih pissarro night gown dengan warna lavender yang akan membuat tampilanmu terlihat anggun. Model yang satu ini sangat cocok untuk inspirasi gaun bridesmaid non hijab plus size untuk kamu. Padukan pissarro night gown dengan jenis sepatu ankle strap heels atau peep toe heels sehingga penampilanmu akan semakin terkesan sexy dan ramping.  

Lace Maxi Dress

Lace Maxi Dress
blibli.com

Jika kamu menyukai pakaian dress yang terkesan jatuh ketika dikenakan maka lace maxi dress ini bisa kamu pertimbangkan. Biasanya lace maxi dress ini terbuat dari bahan chiffon yang jatuh sehingga membuat tubuhmu akan terlihat lebih ramping. Lace maxi dress memiliki bentuk potongan dan silhouette yang panjang hingga mata kaki.

Tampilan lace maxi dress akan terlihat semakin manis dengan adanya tambahan aksen berupa lace atau renda pada bagian punggung. Untuk kamu yang berhijab bisa membuat lengannya lebih panjang. Kamu bisa membuat bentuk lengannya dengan model ruffle yang akan memberikan kesan chic pada penampilanmu saat menjadi bridesmaid nanti.

Kini, bahan lace sendiri telah banyak digunakan untuk membuat berbagai jenis gaun yang feminism dan kekinian. Bahan lace juga banyak menjadi inspirasi untuk berbagai fashion wanita saat ini. Pilihlah bahan lace yang memiliki warna dengan nuansa classy dan elegan. Kamu bisa memilih warna merah dan hitam yang akan membuat tubuhmu tampak lebih ramping. 

Nights Beaded Gown

Nights Beaded Gown
adriannapapell.com

Night beaded gown memiliki bentuk potongan yang lurus sehingga akan membuat tubuhmu tampak lebih ramping. Terlebih lagi dengan adanya aksen berupa taburan beaded yang indah akan membuat baju bridesmaid ini tampak semakin anggun ketika kamu kenakan. Bahan yang digunakan untuk nights beaded gown biasanya bukanlah yang memiliki karakteristik stretch.

Night beaded gown yang terbuat dari bahan stretch hanya akan menonjolkan bentuk tubuhmu yang berisi. Jadi pilihlah bahan yang memiliki karakteristik jatuh ketika dikenakan. Memiliki panjang yang hanya sampai selutut, menjadikan night beaded gown sangat cocok jika dipadukan dengan high heels. Perpaduan yang pas ini akan membuat kaki kamu tampak lebih jenjang dan sexy. 

Long Dress Model Mermaid

Long Dress Model Mermaid
id.pinterest.com/pin/859483910128856762

Model baju bridesmaid untuk orang gemuk yang satu ini cocok untuk kamu yang berhijab. Menggunakan bahan tile atau taffeta membuat long dress model mermaid ini bisa memberikan kesan yang berbeda pada penampilanmu. Tampilan kamu akan tampak lebih sempurna dengan perpaduan hijab segi empat polos maupun pashmina yang telah dibentuk atau distyling dengan simple.

Long dress model mermaid memiliki bagian bawah yang lebar sehingga mampu menyamarkan bentuk tubuh kamu yang gemuk. Kamu bisa menggunakan jenis kain satin yang dipadukan dengan brokat untuk membuat baju bridesmaid model mermaid. Pastikan untuk memilih motif brokat yang rapat pada bagian atas dan renggang pada bagian bawah sehingga membuat penampilanmu semakin cantik.

Agar leher kamu terlihat jenjang saat mengenakan long dress model mermaid ini, sebaiknya pilihlah bentuk kerah yang sedikit lebar. Jangan lupa untuk memadukan long dress model mermaid dengan make up yang natural agar tampilanmu terlihat semakin anggun. Kamu juga bisa menambahkan aksen berupa bross pada bagian dada sehingga menambah kesan cantik dan manis. 


Baca juga : 

Kini, tubuh gemuk tidak akan menjadi halangan lagi untuk kamu tampil cantik saat menjadi bridesmaid. Enam model baju bridesmaid untuk badan gemuk di atas bisa menjadi inspirasi kamu untuk memilih model gaun yang tepat. Terpenting, model baju bridesmaid yang kamu pilih akan membuatmu merasa nyaman dan tampil lebih percaya diri.

Yuk, jelajahi Home & Living di Blibli untuk menemukan produk-produk lainnya. Temukan berbagai model baju bridesmaid untuk badan gemuk yang sesuai dengan karaktermu. Saat ini hanya Blibli yang menawarkan berbagai model baju bridesmaid untuk badan gemuk dengan desain yang lebih kekinian dan tentunya dengan harga yang bersahabat. 

Tag: