me

Konsep Dark di Film The Batman Terbaru

Sep 03, 2020.By
Bagikan

filmlinc.org

First look dari Batman yang diperankan oleh Robert Pattinson baru saja dirilis secara resmi pada acara DC FanDome. Acara yang berlangsung secara virtual ini sangat dinanti oleh para penggemar DC Comics di berbagai belahan dunia. Untuk bisa mengakses acara virtual yang diselenggarakan Warner Bros sangatlah mudah, Blibli Friends hanya perlu mengunjungi situs dcfandome.com. Teaser trailer dari film The Batman ini memunculkan berbagai macam fakta dari film The Batman terbaru.

Saat melihatnya, kamu akan langsung menyadari bahwa film satu ini mengusung konsep yang begitu dark. Bisa dibayangkan sendiri bagaimana alur cerita yang akan ditawarkan oleh film The Batman ini. Yuk, intip informasi yang lebih detail mengenai konsep dark pada film ini.

BACA JUGA: Urutan Film Avengers dalam Marvel Cinematic Universe

____________________

1. Angkat Genre Noir

Sebagai film yang mengangkat konsep dark, film ini akan menyuguhkan visual yang begitu gelap. Visual gelap yang diusung bisa dikatakan masuk akal mengingat film ini mengangkat genre noir layaknya film Batman yang pernah digarap oleh Christopher Nolan terdahulu. Sudah bukan rahasia lagi bahwa film garapan Christopher Nolan begitu sukses dan masih populer hingga saat ini. Meski mengusung genre yang serupa, bukan berarti film ini akan sangat mirip dengan film Batman terdahulunya.

Hal itu dikarenakan  Matt Reeves akan mengenalkan sosok Batman yang masih remaja pada film The Batman yang terbaru ini. Bukan remaja biasa, namun remaja yang dipenuhi dengan insting detektif. Insting detektif itulah yang akan mengarahkan Batman untuk terus terlibat dengan berbagai macam aksi kriminal. Kamu yang begitu menyukai film dengan aksi superhero yang penuh kekerasan dijamin akan jatuh hati dengan film yang satu ini.

2. Universe yang Berbeda

Beberapa penonton tentu akan bingung dengan versi Batman yang diperankan oleh Robert Pattinson ini. Mengingat sosok Ben Affleck yang memerankan Batman sebelumnya sudah begitu membekas di hati penggemar. Terlebih lagi, Ben Affleck juga belum lama masih memerankan sosok Batman pada film Justice League. Lantas, bagaimana sosok Batman yang diperankan oleh Robert Pattinson ini? Apakah Robert sepenuhnya mengganti peran Batman dalam film DC? Jika kamu juga mempertanyakan hal serupa, Warner Bros dengan yakin akan berkata bukan.

DC Films President belum ini mengungkapkan sebuah kabar yang menginformasikan bahwa film The Batman nantinya berada di universe yang berbeda dengan film DCEU sebelumnya. Kabar ini tentu menjelaskan bahwa sosok Robert Pattinson nggak bisa sepenuhnya disebut mengganti peran Ben Affleck sebagai Batman. Sebaliknya, Robert memerankan sosok Batman yang ada di universe lain sebagai karakter yang masih remaja. Mendengar kabar ini, kamu nggak perlu lagi bingung akan keberadaan Robert Pattinson yang memerankan Batman. Baik Robert Pattinson maupun Ben Affleck, keduanya merupakan sosok Batman namun dengan kisah dan universe yang berbeda.

____________________

BACA JUGA: Urutan Film Harry Potter, Mana Favorit Kamu?

The Batman kabarnya baru akan dirilis pada tahun 2021 nanti atau tepatnya pada tanggal 21 Oktober 2021. Blibli Friends yang nggak sabar ingin menonton film ini perlu menunggu selama satu tahun lamanya. Proses produksi film ini juga dikabarkan baru akan kembali dilanjutkan pada bulan September nantinya.

Untuk mengusir rasa bosan kamu selama menunggu perilisan film ini, kamu bisa mengisi waktu luang dengan memainkan game Batman di PlayStation 4. Belum punya gamenya? Kunjungi Blibli sekarang dan lakukan pembelian sekarang juga!

BELI GAME PS4 BATMAN ORIGINAL DI SINI

Tag: