me

Virus Corona Sedang Mewabah, Hindari Dengan 5 Tips Ini

Feb 10, 2020.By Blibli Friends
Bagikan

Photo via shutterstock.com

Hingga saat ini, Novel Coronavirus (2019-nov) alias virus Corona masih ramai dibicarakan. Penyebarannya terus meluas, dengan gejala awal yang terkesan remeh seperti flu, batuk, dan demam.

Meski hingga saat ini masih belum ditemukan kasus tersebut di dalam negeri, kita sudah sepatutnya berhati-hati. Berdasarkan rilis resmi dari Kementrian Kesehatan Republik Indonesia di Januari 2020, ada beberapa langkah pencegahan penting yang wajib kamu perhatikan:

Cuci tangan dengan benar

person holding bubbles
Photo via unspalsh.com

Pastikan seluruh bagian tangan, mulai dari kuku hingga sela jari, tercuci dengan baik di bawah aliran air bersih dan sabun antiseptik. Terutama sebelum dan sesudah makan, setelah memegang benda kotor atau sampah, hingga setelah beraktivitas di luar.

Alternatif lainnya ialah selalu siap sedia tisu basah serta hand sanitizer di tas. Carilah yang mengandung alkohol minimal 60%, agar lebih efektif dalam membasmi kuman.

BELANJA TISU BASAH LEMBUT DI KULIT, PRAKTIS UNTUK BASMI KUMAN

CAIRAN ANTISEPTIK PEMBERSIH TANGAN, WANGI SEGAR

Gunakan masker

woman using clear silicon umbrella
Photo via unsplash.com

Dua jenis masker yang direkomendasikan untuk filter udara di sekitar ialah masker surgical dan masker N95. Pelajari dengan baik cara penggunaan yang benar; hindari menyentuh bagian depannya karena area tersebut ialah bagian yang paling penuh dengan kuman. Setelah melepas masker, jangan lupa untuk mencuci tangan, atau minimal menggunakan hand sanitizer sebelum melanjutkan aktivitas.

MASKER SURGICAL ISI 4, HARGA DAN KUALITAS TERJAMIN

Perhatikan konsumsi makanan hewani

grilled meat
Photo via unsplash.com

Meski belum dibuktikan secara ilmiah, namun masih dipelajari dugaan bahwa virus Corona berasal dari hewan-hewan tertentu. Untukmu yang ingin mengonsumi daging atau ikan, pastikan untuk benar-benar membersihkannya dengan sempurna dan dimasak dengan tepat. Belilah daging dan ikan segar di tempat yang terpercaya, untuk memastikan kualitasnya. Seperti di BlibliMart, kamu bisa mendapatkan daging dan ikan segar berkualitas baik setiap harinya–langsung diantar ke tempatmu.

BELANJA DAGING SEGAR BERKUALITAS, PRAKTIS DIANTAR KE RUMAH

Jaga daya tahan tubuh

woman holding syringe
Photo via unsplash.com

Kondisi tubuh yang lemah akan membuat kita rawan terserang penyakit. Untuk itu, perhatikan makanan dan minuman yang dikonsumsi setiap harinya. Secara rutin lakukan medical check up jika perlu–terutama di kondisi seperti sekarang ini.

PAKET MEDICAL CHECK UP HARGA BERSAHABAT, PESAN SEKARANG

Untuk melengkapi kebutuhan nutrisi, kamu juga bisa mengonsumsi vitamin untuk meningkatkan daya tubuh. Jangan lupa konsultasikan pada ahli nutrisi ya, untuk tahu yang sesuai dengan kondisi kesehatanmu.

BELI VITAMIN C BLACKMORES, DAPATKAN DISKONNYA SEKARANG

Waspada saat bepergian

man standing inside airport looking at LED flight schedule bulletin board
Photo via unsplash.com

Beberapa negara seperti Singapura dan dan Thailand sudah terkonfirmasi terkena wabah virus Corona. Untuk menghindari risiko tertular, sebaiknya tunda dulu rencana bepergian ke negara terjangkit, ataupun negara yang berpotensi menjadi lokasi penyebaran virus yang satu ini. Jangan lupa terus update akan perkembangan kabarnya di situs berita terpercaya, ya.

Tips-tips di atas memang tergolong sederhana, namun sangat besar manfaatnya untuk mengantisipasi kondisi ini, stay safe, everyone!

Tag: