me

Rekomendasi Valentine Lunch Date, Dijamin Romantis Banget!

Feb 12, 2024.By Blibli Friends
Bagikan

image source: www.theeverygirl.com 

Blibli Friends tentunya tahu kalau banyak cara bisa dilakukan untuk menghabiskan waktu selama Hari Valentine. Salah satunya adalah dengan makan siang bersama tentunya di tempat yang bagus dan romantis. Kamu bingung untuk memilih tempat lunch? Nggak masalah karena bisa cek rekomendasi Valentine lunch date di bawah ini!

BACA JUGA: Rekomendasi Valentine Date Ideas Untukmu, Anti Gagal!


Rekomendasi Restoran untuk Valentine Lunch Date

Nanny’s Pavilion

nannys pavilion, valentine lunch date
arsitag.com

Rekomendasi tempat lunch Valentine pertama yang bisa kamu coba adalah di Nanny’s Pavillon. Apa sih yang menarik dari tempat ini? Restoran ini menyediakan berbagai macam jenis makanan Italia dan Barat yang enak banget. Semua bahan yang digunakan premium dan segar sehingga rasanya bakalan otentik banget untuk dicoba. 

Lokasinya ada di Central Park, Lantai Ground, SOGO Jl. Letjen S. Parman, Slipi, Jakarta Barat. Kemudian untuk jam bukanya adalah mulai dari 10.00 WIB sampai 22.00 WIB. Harga makanan yang dijual juga terbilang murah mulai dari Rp65 ribuan saja. Penampilan dan porsi makanannya juga banyak jadi nggak bakalan mengecewakan.

Beberapa menu andalan yang bisa kamu coba adalah Dory Baked Rice, Aglio Olio Mushroom, Double.Mango Pancake, Fried buttermilk mushroom dan Truffle mac and cheese. Tempatnya super nyaman dan parkirannya luas sehingga kamu nggak bakalan bingung ketika membawa kendaraan sendiri saat datang ke tempat ini. 

Nanny's PavillonVoucher Digital Value p 250,000

Maison Tatsuya 

maison tatsuya
herworld.co.id

Rekomendasi tempat kedua yang cocok digunakan untuk lunch saat Valentine adalah Maison Tatsuya. Dilihat dari namanya tentu kamu sudah tahu kalau restoran ini menyediakan berbagai macam menu makanan Jepang yang otentik banget. Hanya saja kamu perlu tahu kalau tempat ini menggunakan cara memasak ala western style

Restoran ini berada di bawah pengelolaan Arena Corp (PT Arena Gourmet Indonesia) sehingga terjamin banget mutu dan kualitasnya. Di sini kamu bakalan menemukan pilihan menu teppanyaki dengan gaya Jepang dan barat yang melekat banget. Sekarang Maison punya sekitar 4 cabang yang bisa kamu datangi dari rumahmu. 

Di sini kamu bisa memilih tempat makan untuk indoor maupun outdoor sesuai kenyamananmu. Menu makanan dan minumannya sangat lengkap, hanya saja menu yang direkomendasikan adalah Hamburg Bibimbap, Korean Spicy Grill Chicken, Juicy Chicken Katsu Baked Rice dan Gyoza Soup. Menu makananya dijual mulai dari Rp40 ribuan saja. 

Maison Tatsuya Value Voucher 100.000

The Royal Kitchen 

the royal kitchen, valentine lunch date
zomato.com

Tempat makan siang ketiga yang romantis di Hari Valentine adalah The Royal Kitchen. Tempat makan yang satu ini menyediakan menu khas India yang enak banget. Lokasinya ada di Bellagio Boutique Mall, Lantai Ground, Kawasan Mega Kuningan Jl. Lingkar Mega Kuningan, Kuningan, Jakarta Selatan. Jam bukanya mulai 11.00 WIB sampai 21.00 WIB. 

Ketika pertama kali masuk ke dalamnya kamu bakalan langsung merasa sedang berkunjung ke India sungguhan. Semua penataan, pernak-pernik dan dekorasinya berbau India banget bahkan pelayanannya juga super ramah. Sehingga banyak orang yang merasa nyaman dan selalu datang kembali ke sini untuk makan.

Beberapa menu andalan yang wajib kamu coba adalah Tandoori murgh, Saag Paneer, Naan butter, Pudina Paratha, Mutton Briyani (Gosht Dum Briyani) dan Masala chai. Menu yang dijual di sini bisa kamu beli dengan harga mulai dari Rp45 ribuan saja. 

KITCHEN The Royal Value Voucher 200000 E-Voucher

Greyhound Cafe

greyhound cafe
tripadvisor.com

Restoran yang cocok untuk lunch Valentine keempatnya adalah Greyhound Cafe. Tempat ini termasuk baru karena buka sekitar Desember tahun 2022 lalu. Outletnya sudah cukup banyak namun yang terkenal ada di Bekasi. Suasana yang ditawarkan cafe ini adalah kenyamanan dan ketenangan untuk para pengunjungnya. 

Areanya sangat luas sehingga kamu bisa memilih untuk makan di dalam maupun luar tempatnya. Semuanya sama-sama nyaman dan sejuk apalagi penataannya juga estetik banget. Nggak hanya bisa makan enak namun di sini kamu juga bisa sekaligus menikmati suasana dan berfoto bersama pasanganmu di hari Valentine.

Beberapa menu yang bisa kamu pesan saat berada di sini adalah Light Tom Yum Soup, Seafood Poh-Tak Soup, Fruit Som Tum with Mixed Crispy Vegetable, Thai Chicken Green Curry with Chucky Toast sampai dengan Fried Salmon Toro with Special Dips. Harga menu makanan di tempat ini juga terjangkau banget mulai dari Rp45 ribuan saja. 

Greyhound Cafe Value Voucher 200.000

KARNIV.012

karniv012
zomato.com

Rekomendasi tempat lunch romantis Valentine kelimanya adalah KARNIV.012. Tempat ini menyediakan banyak pilihan menu steak yang enak banget untuk dicoba. Lokasinya ada di LLRE Martadinata St No.137, Bandung, Jawa Barat. Jam bukanya mulai dari 11.00 WIB dan tutup pada 21.00 WIB. 

Tempatnya sangat nyaman dan luas sehingga kamu nggak perlu takut bakalan nggak kebagian tempat. Di sini mendukung lokasi parkir luas dan aman begitu juga dengan jaringan Wifi yang memadai. Sembari menunggu makanan tiba kalian bisa menikmati suasana restoran yang otentik banget serta mengambil beberapa foto estetik di dalamnya.

Beberapa menu yang terkenal banget di tempat ini adalah Pizza, Beef Steak, Tenderloin Steak dan beberapa olahan daging lainnya. Untuk porsi makanan sudah pas mengenyangkan perutmu sementara untuk harganya juga murah karena mulai dari Rp100 ribuan saja. 

Voucher Digital KARNIV.012 Rp.250,000 - Voucher Value

Le Gran Cafe 

le gran cafe, valentine lunch date
granmahakam.com

Restoran Valentine lunch date keenam yang nggak kalah bagus dikunjungi adalah Le Gran Cafe. Kamu harus tahu kalau restoran ini memang terkenal banget di area Jakarta Selatan dan dikunjungi oleh kaum elit. Di dalamnya menyediakan banyak pilihan menu prasmanan internasional yang rasanya otentik banget di lidah.

Nggak hanya menunya saja yang enak namun tempat ini juga estetik dan mewah banget. Kamu bakalan merasakan kemewahannya bahkan sejak pertama kali menginjakkan di pintu restorannya. Jam bukanya mulai dari 06.00 WIB sampai 23.00 WIB. Di sini kamu bisa mengabadikan momen terbaikmu bersama pasangan. 

Menu di sini beragam banget dan dibedakan untuk breakfast, lunch dan dinner sehingga kamu bakalan mendapatkan menu yang berbeda setiap sesinya. Harga menunya juga termasuk masih aman di kantong karena mulai dari Rp70 ribuan saja. 

Voucher Digital Le Gran Café Rp. 300.000 - Voucher Value

Sushi Kaiyo 

sushi kaiyo
brandswork.com

Rekomendasi tempat lunch Valentine berikutnya yang bisa kamu coba adalah Sushi Kaiyo. Sesuai dengan namanya restoran ini memang menyediakan menu Jepang dengan rasa yang otentik banget di lidah. Hanya saja kamu perlu tahu kalau restoran ini berada di bawah pengelolaan Boga Group yang sudah profesional dalam bidang makanan. 

Restoran yang berlokasi di Jakarta ini mematok harga yang terjangkau banget mulai dari Rp78 ribuan saja perporsinya. Kemudian untuk menu-menu yang bisa kamu coba adalah wagyu, aneka sop, berbagai dessert. Nggak hanya dari segi rasa yang enak namun penataannya juga unik banget sehingga perlu banget diabadikan dalam kameramu. 

Voucher Digital Sushi Kaiyo Rp. 100.000 - Voucher Value


BACA JUGA: Rekomendasi Hadiah Valentine untuk Gebetan

Blibli Friends yang nggak mau ribet bisa langsung cek keperluan voucher makanan hanya di Blibli saja. Banyak banget pilihan restoran Valentine Lunch Date terbaik untukmu dan pasanganmu. Selain itu, kamu juga punya kesempatan dapat gratis ongkir dan promo menarik setiap harinya. Jangan sampai ketinggalan promo Valentine di Blibli.com, untuk orang yang kamu sayangi!

Tag: