me

Tempat Wisata di Sumatera Utara & Siapkan Ini

Mar 18, 2021.By Nadine
Bagikan

Sumber: maritim.go.id

Indonesia adalah negara yang memiliki banyak tempat wisata tersembunyi. Kamu yang berminat untuk menjelajahi berbagai tempat wisata tersembunyi di Indonesia bisa mencoba untuk ke Sumatera Utara. Di provinsi ini tersedia banyak tempat wisata menarik yang pastinya akan membuatmu berdecak kagum.

Ketika akan liburan atau travelling ke sana, hal penting yang perlu disiapkan tentunya adalah penginapan. Kamu ingin mencari penginapan yang dekat dengan tempat wisata di Sumatera Utara? Intip beberapa daftarnya di bawah ini, ya.

Baca Juga: Tempat Wisata di Puncak yang Anti Membosankan

_______________________________

  1. Hotel di Berastagi

Berastagi adalah salah satu tempat wisata yang pasti bisa membuat liburanmu semakin berkesan. Beberapa tempat wisata yang banyak dikunjungi adalah bukit kubu, bukit gundaling, desa lingga, danau lau kawar, air terjun sikulikap, pemandian sidebuk-debuk dan masih banyak lagi. Kalau kamu akan ke sana, ada beberapa penginapan yang disarankan, yakni Mikie Holiday Resort, Sinabung Hills, Sibayak International Berastagi, dan hotel OYO.

Kamu yang ingin mencari penginapan murah meriah yang memadai, bisa memilih OYO. Meskipun bujet di sana hanya dibanderol sekitar 200 ribuan, kamu bisa mendapatkan fasilitas yang tidak kalah oke. Bahkan, kamu bisa beristirahat dengan nyaman dengan kamar berair hangat. Akan tetapi, kalau kamu ingin mendapatkan hotel bintang empat atau lima dengan harga jutaan, memilih Sinabung hills, Sibayak International Hotel, atau Mikie Holoday Resort adalah pilihan terbaik.

Booking Hotel di Berastagi Mudah di Sini

  1. Hotel di Danau Toba

Danau Toba adalah salah satu tempat wisata yang wajib dikunjungi ketika ke Sumatera Utara. Destinasi wisata paling tersohor ini memang memiliki daya tarik tinggi karena termasuk danau terbesar dengan keberadaan pulau di bagian tengahnya. Ketika ke sana, kamu bisa memesan beberapa penginapan ternama di sana.

Salah satu penginapan yang disarankan untukmu adalah Samosir Villa Resort. Dari penginapan ini kamu bisa menikmati matahari terbit langsung dari kursi lounge, lho. Bahkan, kamu bisa mendapatkan akses langsung ke danau Toba dari hotel karena memang letaknya yang ada di pulau Samosir. Penginapan lainnya yang disarankan adalah Inna Parapat Hotel & Resort. Hotel ini dirancang dengan gaya Eropa. Kamu juga bisa menikmati asyiknya berenang di infinity pool yang tepat berada di atas danau.

Booking hotel di Danau Toba Mudah Secara Online di Sini

  1. Hotel di Medan

Medan adalah ibu kota Sumatera Utara yang juga memiliki banyak tempat wisata. Beberapa di antaranya adalah rumah Tjong A Fie, Graha Maria Annai Velangkanni,hingga Kampung Wisata Sawah Pematang Johar. Kalau kamu akan menginap sebentar di Medan ada beberapa hotel pilihan mulai dari hotel murah berfasilitas bagus seperti OYO serta RedDoorz hingga hotel bintang 4 dan 5. Beberapa hotel mewah yang memiliki fasilitas unggulan di sana antara lain Grand Aston City Hall Hotel, Artayuda, dan Emerald Garden International.

Booking Hotel di Medan Secara Online Yuk

Pesan Tiket Pesawat Jakarta Medan untuk Kunjungi Wisata Keren di Sumatera Utara

Kalau kamu berasal dari luar Sumatera, tentunya kamu perlu untuk memesan tiket pesawat untuk pergi ke sana. Nah, kamu bisa pesan jauh-jauh hari supaya bisa mendapatkan harga yang lebih terjangkau. Ketika ke sana, jangan lupa untuk tentukan tujuan wisata karena banyak tempat wisata alam, sejarah, hingga keluarga di sana.

Pesan Tiket Pesawat Jakarta Medan Online di Sini

_______________________________

Baca Juga: Hotel di Bromo Paling Keren untuk Melihat Sunrise

Sumatera Utara memang terkenal karena Danau Tobanya. Akan tetapi, banyak tempat wisata lainnya yang layak untuk dikunjungi. Kamu bisa perkirakan bujet liburan dengan lebih mudah kalau pesan hotel dan tiket pesawat jauh-jauh hari ya Blibli Friends. Dapatkan hotel terbaik hingga tiket pesawat murah lebih mudah di Blibli!

Dapatkan Hotel Nyaman dan Hemat hanya di Sini!

Tag: