Terletak sekitar 17 km dari pusat kota Malang, Batu telah lama menjadi tujuan wisata baik oleh warga malang dan sekitarnya dan wisatawan dari kota lainnya yang lebih jauh. Kalau sudah sampai di Malang, sayang banget kalo nggak ke Batu. Karena di Batu ada banyak destinasi wisata yang menarik. Sebagian sudah ada sejak lama dan tak sedikit pula yang terbilang masih baru. Apa saja sih tempat wisata di Batu yang seru?
Baca juga: Rekomendasi 4 Tempat Staycation Di Jakarta & Bali
____________________________________________
Tempat Wisata di Batu yang Kekinian
Salah satu yang lagi naik daun dan sering dijadikan tempat foto adalah Museum Angkut. Di sini terdapat koleksi berbagai macam alat transportasi, bahkan helikopter pun ada, loh. Suasananya yang vintage membuat museum ini makin seru. Siap-siap banyak selfie ya kalau mampir ke sini. Sementara buat para pecinta satwa, bisa kunjungi Jatim Park 2 yang di dalamnya terdapat Batu Secret Zoo dan Museum Satwa. Di dekat Jatim Park 2 ada Eco Green Park yang lebih cocok untuk mengedukasi anak-anak. Jalan-jalan santai di tengah lingkungan yang asri sambil ditemani satwa pasti seru!
Hotel di Malang
Batu dan Malang punya potensi wisata yang sangat tinggi. Jadi pastikan sediakan waktu yang cukup kalau berlibur ke sini. Untuk tempat menginap, tenang… Pilihannya sangat beragam. Ada Grand Cakra Hotel untuk hotel berbintang 4. Berlokasi di Jalan Green Boulevard, hotel ini terletak di tengah kota. Cocok banget buat para wisatawan yang ingin mengeksplorasi kota Malang dengan lebih mudah. Ada 5 tipe kamar di hotel yang bangunannya dirancang modern ini. Tarif per malamnya mulai dari Rp 320 ribuan hingga Rp 860 ribuan.
Kalau lagi menekan budget, ada juga kok hotel berbintang 2 yang oke. Salah satunya Amaris Hotel Malang. Berlokasi di Jalan Letjen Sutoyo, lokasi hotel ini cukup strategis. Dari Stasiun Kereta Api Kota Baru cukup berkendara selama 10 menit saja. Untuk ke pusat perbelanjaan, Malang City Centre juga hanya berjarak 10 menit. Sementara malang Town Square hanya berjarak 15 menit dari hotel. Fasilitas hotel ini juga cukup lengkap. Ada 13 tipe kamar yang bisa kamu pilih, dengan tarif mulai dari Rp 250 ribuan sampai Rp 360 ribu per malam.
Booking Hotel di Batu Malang Mudah Disini
Tiket Kereta Bandung Malang
Berwisata ke Batu dari Bandung? Naik kereta api saja. Ada 3 tipe kereta yang bisa dipilih, dari kelas bisnis, ekonomi, hingga eksekutif. Kamu juga pilih terminal keberangkatan dari 2 terminal yang berbeda, yaitu Stasiun Bandung atau Kiaracondong. Untuk stasiun kedatangan, bisa pilih Stasiun Malang, Malang Kotalama, atau Kepanjen. Tarifnya dimulai dari Rp 190 hingga Rp 530 ribu.
Cek Tiket Kereta Bandung Malang Selengkapnya Disini
Tiket Kereta Jakarta Malang
Dari Jakarta ke Malang juga nyaman naik kereta api. Biasanya kereta ekonomi berangkat dari Stasiun Pasar Senen, sementara kereta eksekutif berangkat dari Stasiun Gambir. Tarifnya dimulai dari Rp 150 ribu hingga Rp 1.2 juta.
Pesan Tiket Kereta Jakarta Malang di Sini
Tiket Kereta Bogor Malang
Sementara dari Bogor tidak ada kereta yang langsung menuju ke Malang. Kamu tinggal naik kereta api saja ke Stasiun Pasar Senen atau Gambir selama 1 jam. Dari sana, bisa langsung naik kereta yang menuju ke malang. Mudah, kan?
Beli Tiket Kereta Bogor Malang Sekarang di Sini
____________________________________________
Baca Juga: Tempat Wisata di Cirebon Dijamin Kekinian
Masih bingung mau pilih kelas kereta apa? Kunjungi Blibli dan booking tiketmu di sana. Pilihannya banyak dengan keterangan yang jelas, proses booking juga cepat dan mudah. Selamat memilih.
Dapatkan Kemudahan Booking Tiket Hotel, Kereta, dan Pesawat Hanya di Sini!