me

Ini Spesifikasi Nike Go Flyease, Simak Yuk!

Dec 05, 2022.By Blibli Friends
Bagikan
Foto: Sumber Image

Spesifikasi Nike Go Flyease — Buat kamu yang penggemar berat sepatu Nike, ada kabar gembira lho. Di tahun 2021, Nike baru saja luncurkan seri sepatu terbarunya. Nike Go Flyease adalah sepatu olahraga berkonsep hands free yang praktis banget. Kamu bisa pakai dan lepaskan sepatu ini tanpa harus menggunakan tangan. Jadi, convenient banget, kan? Tanganmu juga nggak bakalan terkontaminasi oleh kotoran.

Nike sih mengklaim kalau sepatu besutan terbarunya ini yang paling sederhana. Padahal, dilihat dari desainnya saja, sudah kelihatan lho sisi keunikan dari sepatu ini. Yuk, simak spesifikasi Nike Go Flyease berikut ini.

Baca Juga: Alasan Kenapa Harus Beli Sepatu Nike

________________________

Simak Kerennya Spesifikasi Nike Go Flyease

Nike Go Flyease adalah model sepatu slip-on terbaru dari Nike dengan desain yang trendy dan unik. Tapi, sepatu ini punya keistimewaan yang nggak dimiliki sepatu slip-on pada umumnya. Mulut sepatu ini akan terbuka saat kamu nggak memakainya. Jadi, kamu bisa lebih gampang menyelipkan kakimu ke dalamnya sewaktu-waktu. Benar-benar definisi sesungguhnya dari sepatu slip-on, deh! Di bagian atas sepatu ada penyangga yang bakal langsung terpasang setelah kakimu masuk ke dalamnya. Fungsi dari penyangga ini adalah buat mengencangkan sepatu supaya melekat dengan nyaman di kakimu. Soalnya, Nike memang nggak pasang tali buat model sepatu ini.

Selain di atas sepatu, sepatu Nike Go Flyease ini juga punya penyangga di bagian sol. Fungsi penyangga ini supaya kamu jadi makin gampang saat melepaskan sepatu ini. Kamu jadi nggak perlu menginjak bagian tumit buat melepaskan sepatu. Nah, sepatumu bakalan jadi lebih awet, kan? Buat melepaskan sepatu ini, kamu cukup lakukan gerakan seperti menendang saja. Jangan ayunkan kakimu terlalu keras, ya. Cukup ayun secara santai saja.

Sepatu Nike Go Flyease ini juga dilengkapi dengan karet yang dipasang mengitari sepatu. Karet ini berfungsi supaya sepatu bisa mencengkram kakimu dengan nyaman. Sepatu ini hadir dengan satu variasi warna saja. Tapi, pilihan warna ini hadir dengan kombinasi pola warna yang cantik banget. Sepatu Nike ini punya base warna hijau. Warna itu dikombinasikan dengan warna merah muda, biru pastel, dan orange.

Di bagian depan sepatu ini ada tekstur jaring-jaring yang bikin sepatu Nike ini kelihatan lebih elegan. Yang pasti, sepatu ini juga hadir dengan desain logo centang a la Nike yang ikonik. Bentuk sol bawah sepatu ini mengikuti lekuk kaki. Jadi, kamu bisa berolahraga jogging dengan nyaman. Selain buat olahraga santai, sepatu kets ini juga cukup stylish, dan pastinya nyaman buat berjalan-jalan santai.

Keren banget, kan? Jadi makin nggak sabar kan buat memiliki sepatu sneakers keren ini. Sepatu sneakers ini dijual dengan harga sekitar $120. Kalau dikonversikan ke rupiah, sepatu Nike ini bisa Blibli Friends dapatkan seharga 1,6 jutaan. Tapi, sayangnya sepatu ini baru tersedia buat beberapa konsumen terpilih saja. Penjualan terbatas ini dimulai di tanggal 15 Februari 2021. Buat perilisan global, sepatu Nike ini rencananya juga bakal diluncurkan tahun ini.

________________________

Baca Juga: Daftar Sepatu Nike Favorit Sepanjang Masa

Itulah spesifikasi Nike Go Flyease terbaru yang lagi hype bulan Februari ini. Sambil menunggu sepatu ini beredar, nggak ada salahnya lihat-liat produk Nike lainnya di Official Store Nike Indonesia. Apalagi banyak promo menarik di Blibli. Cusss belanja!

MELUNCUR KE NIKE OFFICIAL STORE SEKARANG!

Tag:

Artikel Kategori Terkait

Artikel Tag Terkait

Artikel Penulis Terkait

Lihat Artikel Lainnya