me

Rekomendasi Skincare Lokal untuk Mata Panda, Dijamin Ampuh!

Dec 28, 2021.By Nadine
Bagikan

Image Source : genpi.co

KKE

Skincare Lokal untuk Mata Panda – Kamu tahu nggak Blibli Friends, apa yang bikin wajahmu kelihatan lelah, lesu dan nggak semangat? Selain karena kurang nutrisi, penampilan wajah yang seperti ini juga bisa disebabkan oleh mata panda. Iya, kantung mata dan lingkaran hitam di area tersebut bisa bikin kecantikanmu memudar karena kamu jadi kelihatan kusam.

Selain dengan memerbaiki pola tidur, banyak minum air putih dan memerbaiki nutrisi, kamu juga perlu memberikan perawatan terbaik untuk menghilangkan mata panda ini. Untungnya sekarang ada banyak pilihan skincare lokal untuk mata panda yang bisa kamu andalkan. Dan jangan bingung mau pilih yang mana karena di bawah ini ada beberapa rekomendasi skincare yang bisa memenuhi kebutuhanmu:

Baca Juga : Eye Cream yang Bagus, Jaminan Tampil Lebih Awet Muda

__________________________________________________

ElsheSkin

ElsheSkin Eye Serum Eyessential Night

ElsheSkin mungkin nggak sepopuler merk skincare yang sudah puluhan tahun berkiprah di dunia kecantikan. Namun, popularitas bukan satu-satunya tolok ukur kualitas karena nyatanya, ElsheSkin punya banyak produk terbaik yang bisa membantu kamu mendapatkan kondisi kulit seperti yang diinginkan termasuk menghilangkan mata panda.

ElsheSkin Eye Serum Essential Night merupakan serum area mata pertama di Indonesia yang mengandung retinol, senyawa kimia dengan manfaat mengencangkan kulit, menjaga kelembaban serta mengembalikan elastisitasnya. Dengan penggunaan teratur, mata panda dan kantung mata yang bikin wajah kelihatan tua bisa memudar.

Serum mata ini bisa kamu gunakan sebagai ritual skincare malam sebelum tidur. Setelah membersihkan wajah dengan sabun khusus, kamu bisa mengaplikasikan serum mata di area sekitar mata atau tempat kantung mata berada. Pastikan untuk menepuk lembut sesudahnya supaya serum lebih cepat meresap ke dalam kulit.

Dengan khasiatnya yang nggak main-main, jangan heran bila untuk membelinya kamu harus mengeluarkan uang sebesar 199 ribuan. Ini bisa menjadi investasi lho, karena dengan harga segitu kamu bisa mendapatkan wajah bebas mata panda untuk waktu yang lama.

Avoskin

Avoskin Advanced Action Eye Ampoule

Siapa yang nggak kenal dengan merek satu ini? Avoskin termasuk dalam jajaran skincare premium yang memberikan banyak pilihan produk untuk kebutuhan kulit yang berbeda. Itulah sebabnya di sini kamu juga bisa menemukan skincare terbaik untuk mengatasi masalah mata panda dan kantung mata yang bikin kamu kelihatan nggak ada semangatnya.

Avoskin Advanced Action Eye Ampoule memadukan peptide, niacinamide dan bahan terbaik lainnya untuk membantu  mengembalikan elastisitas kulit di area sekitar mata. Dengan penggunaan rutin pada pagi dan malam hari, secara berangsur-angsur mata panda akan segera menghilang dan kecantikanmu kembali memancar.

Jangan takut menggunakan serum ini bersamaan dengan skincare yang lain karena Avoskin Advanced Action Eye Ampoule memang didesain untuk melengkapi manfaat produk perawatan kulit yang biasa kamu gunakan. Harganya juga sama dengan produk sebelumnya yaitu 199 ribu yang bakal awet kamu gunakan hingga lebih dari 1 bulan.

Lacoco

LACOCO Intensive Treatment Eye Serum (15 mL)

Yuk, kenalan dengan skincare yang satu ini. Namanya adalah Lacoco, kedengaran seperti skincare impor namun aslinya ini 100% lokal. Artinya, kamu nggak perlu khawatir ada bahan yang mungkin nggak cocok buat kulitmu karena produk lokal biasanya cenderung bisa menyesuaikan dengan kondisi kulit orang Indonesia. Di sini, kamu bisa menemukan berbagai produk yang bisa membuat kamu makin cantik, salah satunya LACOCO Intensive Treatment Eye Serum.

Eye serum yang khusus digunakan di malam hari ini bisa membantu kamu mengatasi masalah mata panda dan juga kantung mata yang mengganggu. Berbentuk cair berkonsentrasi tinggi, hanya dengan beberapa tetes kamu bisa merasakan sensasi segar yang ringan saat terserap ke dalam kulit. Kamu bisa memasukkan produk terbaik Lacoco ini sebagai bagian dari skincare malam harimu.

Dengan kemasan kecil 15ml, kamu bisa membawanya kemanapun pergi jadi mata panda bisa selalu diobati walaupun kamu nggak lagi di rumah. Dan kemasan kecil ini diharga 171 ribuan yang terbilang lumayan mahal namun sangat sebanding dengan yang akan kamu dapatkan. Intinya, nggak rugi deh, kamu pakai skincare ini.

Somethinc

SOMETHINC GAME CHANGER Tripeptide Eye Concentrate Gel (20 mL)

Jangan bosen-bosen melihat review skincare yang satu ini. Mau gimana lagi, memang Somethinc punya semua yang kamu butuhkan dengan kualitas yang nggak abal-abal termasuk ketika kamu lagi butuh produk perawatan untuk mata panda. SOMETHINC GAME CHANGER Tripeptide Eye Concentrate Gel [20 mL] adalah produk pilihan yang bisa kamu andalkan.

SOMETHINC GAME CHANGER Tripeptide Eye Concentrate punya 3 manfaat utama. Pertama adalah merawat kontur kulit di sekitar mata, kedua adalah mengatasi tanda kelelahan mata seperti kantung mata, mata panda dan kerutan halus dan yang terakhir memberikan kelembaban di area sekitar mata sehingga kulit jauh dari keriput dan lebih segar.

Selain itu, gel mata Somethinc ini memiliki kelebihan yaitu bisa menghidrasi sampai 18 jam setelah pemakaian. Kamu juga bisa melihat perubahan yang signifikan terhadap mata panda setelah 3-4 minggu pemakaian. Kehebatannya inilah yang bikin produk tersebut dibanderol dengan harga 140 ribuan untuk kemasan 20ml.

Jarte Beauty

Jarte Beauty Eye Glaze Gel

Capek dengan skincare yang nggak kunjung memberi bukti nyata dalam merawat mata panda? Mungkin ini saatnya kamu nyobain produk baru yang punya kualitas jempolan seperti Jarte Beauty. Di sini kamu bisa menemukan salah satu skincare andalan yang membantu mengatasi kantung mata, mata panda dan tanda kelelahan lainnya yaitu dengan Jarte Beauty Eye Glaze Gel.

Gel mata ini memberikan kelembaban lebih di area sekitar mata untuk melawan tanda penuaan seperti keriput dan juga mata panda. Proses hidrasi ini akan bekerja lebih baik jika dilakukan di malam hari sehingga kamu disarankan untuk mengaplikasikan Jarte Beauty Eye Glaze Gel di malam hari sebelum tidur.

Dari segi harga, Jarte Beauty termasuk salah satu yang cukup terjangkau. Kamu hanya perlu membayar 125 ribuan untuk bisa memiliki gel mata terbaik dari Jarte. Tenang, murah nggak selalu buruk kok karena Jarte Beauty terbukti ampuh menyelesaikan masalah mata pandamu.

Innertrue

INNERTRUE Eye Feel Good Gel Creme (10 mL)

Nah, ini dia skincare terakhir yang bisa kamu pertimbangkan untuk membantu menyelesaikan masalah area mata yang lelah. Innertrue merupakan salah satu merk skincare lokal yang juga punya banyak koleksi produk untuk kebutuhan yang beragam. Khusus buat mata panda, ada INNERTRUE Eye Feel Good Gel Creme [10 mL].

Berbentuk gel yang ringan dan dingin saat diaplikasikan, skincare ini bisa membantu mengembalikan elastisitas dan kelembaban kulit di sekitar mata sehingga dengan pemakaian teratur garis halus, mata panda dan kantung mata bisa berkurang dengan nyata. Formulanya yang bebas alkohol juga menjamin kulitmu nggak kering setelah penggunaannya.

Untuk kemasan 10ml, kamu bisa membelinya dengan harga 130 ribuan aja. Jangan bilang mahal karena kalau kamu melakukan perawatan di klinik biayanya bisa jauh lebih besar dengan hasil yang mungkin nggak jauh beda dengan perawatan sendiri menggunakan INNERTRUE Eye Feel Good Gel Creme.

__________________________________________________

Baca Juga : MASKA! Produk Lokal Ini Bisa Ubah Lelah Kamu Jadi Ceria

Sekarang tinggal pilih aja skincare mana yang paling pas di hati untuk menghilangkan mata pandamu itu. Dan yang paling penting jangan sampai ketinggalan promo belanja skincare terbaik di Blibli. Cuma di sini kamu bisa dapetin banyak diskon hingga gratis ongkir sepanjang tahun. Cuss, belanja!

Tag: