me

6 Rekomendasi Macbook Terbaik 2021 Berikut Harganya

Oct 21, 2021.By Jarvis
Bagikan

Image Source : 1883magazine.com

Rekomendasi Macbook Terbaik – Siapa sih yang nggak jatuh hati dengan Macbook. Notebook besutan Apple ini memang punya desain yang sleek dan cantik banget. Bobotnya yang enteng juga bikin notebook Macbook ini cocok banget buat Blibli Friends yang sering kerja sambil nongkrong di cafe bareng teman-teman.

Nah, seri Macbook ternyata ada banyak banget, nih. Kalau kamu ada rencana buat beli notebook Macbook, pastikan notebook itu bisa akomodasi segala kebutuhanmu. Nggak perlu bingung, simak nih rekomendasi Macbook terbaik khusus buat kamu.

Baca Juga : 5 Alasan Macbook Air 2017 Masih Jadi Laptop Keren Dibeli pada 2020

______________________________________________

  1. Apple MacBook Air 2020

Apple MacBook Air 2020 512GB Laptop

Ini nih seri MacBook Air terbaru yang barusan banget rilis di tahun 2020 kemarin. Notebook ini mengusung body yang tipis dan khas produk MacBook banget dengan ketebalan cuma sekitar 1,29 kilogram saja. Dari segi spek, seri MacBook Air ini lumayan mumpuni, lho.

Dari segi layar, kamu bisa leluasa kerjakan tugas kuliah atau mengetik dokumen lewat layar tipe Retina Display yang berukuran 13 inch. Buat sistem operasi, kamu bakal dimanjakan dengan performa Intel Core i3 Dual Core dengan kecepatan processing sampai dengan 1,1 GHz.

Notebook ini juga mantap banget lho buat kamu pakai nonton drakor. Soalnya, Apple menanamkan Intel Iris Plus Graphics sebagai prosesor grafisnya. Blibli Friends bisa banderol notebook Macbook ini di harga Rp 17.299.000 saja. Tertarik?

  1. Apple Macbook Air M1 2020

Macbook Air M1 2020 16GB 256GB Z124000AL

Satu lagi nih rekomendasi Macbook terbaik yang wajib banget kamu miliki. Seri paling anyar yang ditawarkan Macbook Air ini punya spesifikasi yang tangguh, lho. Dengan harga Rp 21.608.000, kamu sudah bisa dapatkan notebook canggih ini yang punya jenis CPU terbaru dari Apple, yaitu M1 dengan 8 inti yang didukung dengan sistem operasi MacOS.

Fitur-fitur keren lainnya seperti touchpad super peka dan Neural Engine 16-Core bikin notebook ini seperti kecil-kecil cabe rawit, alias tangguh banget. Nggak cuma itu, notebook ini juga cocok banget buat kamu yang hobi nge-game online.

Nggak cuma karena ada kapasitas Unified RAM sebesar 16 GB dan memori internal SSD 256 GB, notebook ini juga dibekali dengan fitur Backlit Magic Keyboard. Alhasil, kamu bisa tetap main game seru walaupun dalam kondisi lampu remang-remang.

Biarpun punya desain paling tipis dari semua seri Macbook Air, notebook ini punya kapasitas baterai yang gede dan bisa tahan sampai 18 jam, lho.

  1. Apple Macbook Pro M1 2020

Macbook Pro M1 Chip 2020 13” MYD82 MYDA2 256GB 8GB Inter.

Selain Macbook Air, Macbook Pro juga mulai ditanami dengan chip M1, lho. Seri CPU terbaru dari Apple ini hasilkan performa mesin yang bertenaga banget. Jadi, dia nggak bakal kewalahan saat meladeni kamu yang ingin main game atau nonton drakor berjam-jam.

Nggak cuma itu, ini juga jadi notebook wajib buat kamu yang berkecimpung di bidang desain grafis atau programming. Kualitas grafis dari notebook ini juga dijamin nggak bakal mengecewakan. Ada teknologi P3 Color Gamut dengan True Tone Technology di dalamnya yang bikin kualitas gambar jadi tajam dan kelihatan hidup.

Buat kebutuhan gaming, notebook ini hadir dengan fitur Magic Keyboard dan Force Touch Trackpad yang responsif banget. Dengan spek dewa, nggak heran kalau kamu harus rogoh kocek sebesar Rp 18.990.000 buat dapatkan notebook ini.

  1. Apple MacBook Air Retina 13.3 Inch 2020

Apple MacBook Air 2020 256GB MWTK2ID/A (Intel Core i3 dual-core 1,1 GHz / 8GB RAM / 256GB SSD / Intel Iris Plus Graphics / 13 Inch / macOS) Silver

Rekomendasi Macbook terbaik lagi-lagi hadir dari tipe Apple MacBook Air, Perangkat notebook ini dibekali dengan layar berteknologi Retina dengan teknologi True Tone yang hasilkan gambar menakjubkan dengan kualitas grafis yang smooth.

Nggak cuma itu, notebook dengan bodi tipis ini juga hadir dengan layar seluas 13.3 inch yang jamin aksesmu ke berbagai aplikasi jadi makin leluasa. Buat kamu yang hobi begadang atau main game sampai tengah malam, notebook canggih ini juga dilengkapi dengan Magic Keyboard yang dilengkapi dengan sensor cahaya.

Jadi, keyboard notebook ini bisa menyala di kegelapan dan bantu kamu tetap bisa melihat tuts keyboard biarpun dalam kegelapan sekalipun. Kamu bisa dapatkan notebook ini dengan harga diskon sebesar Rp 15.246.035 di Blibli.

  1. Apple MacBook Pro 2020 1TB

Apple MacBook Pro 2020 1TB (13inch/Intel i5/Gen 10th/2.0GHz)

Jangan kaget deh saat kamu pakai notebook Macbook ini buat main game atau buat kerjakan tugas kuliah. Soalnya, notebook ini memang punya performa yang maut banget. Gimana nggak, notebook keluaran tahun 2020 ini dibekali dengan prosesor Intel Core i5.

Ditambah lagi, ada fitur Turbo Boost Up yang bisa tingkatkan performa mesin sampai 3.8 GHz. Buat dukung performa mesin saat kamu multitasking, notebook MacBook Pro ini punya kapasitas RAM LPDDR4X yang mencapai kapasitas 16 GB.

Kamu bisa download film, games, atau lagu-lagu favorit dan manfaatkan deh kapasitas memori SSD dari notebook ini yang mencapai 1 TB. Buat kamu yang simpan data-data penting di dalam notebook ini, nggak perlu khawatir ya. Soalnya, notebook canggih dari Apple ini punya chip keamanan seri T2 yang jamin keamanan semua datamu lewat data encryption.

Cukup kamu perkuat pakai aplikasi Antivirus terbaru, notebookmu bisa bebas deh dari ancaman virus, malware dan sebangsanya. Dengan banyaknya fitur yang ada, nggak heran kalau rekomendasi Macbook terbaik ini tersedia dengan harga Rp 27.846.000.

  1. Apple MacBook Pro 2019 16” Touch Bar 

Apple MacBook Pro 2019 16

Buat kamu yang bekerja sebagai tenaga profesional, pastinya butuh notebook mumpuni yang bisa akomodasi segala kebutuhanmu, kan. Nah, notebook Apple MacBook Pro yang dirilis tahun 2019 ini siap banget lho buat jadi sahabat setiamu mencari cuan. Notebook MacBook ini mengusung layar seluas 16 inch yang pastinya lebar banget.

Kamu jadi bisa akses berbagai aplikasi, seperti aplikasi editing, aplikasi programing, maupun aplikasi-aplikasi grafis lainnya dengan leluasa. Nggak cuma itu, notebook MacBook dari Apple ini juga dibekali dengan prosesor Intel Core i9 yang paling gress. Dengan prosesor terbaru dari Intel ini, bisa kamu bayangin sendiri deh secepat apa performa dari notebook ini.

Kualitas visual dari notebook seri MacBook ini juga memanjakan mata banget, lho. Dengan teknologi layar Retina, tampilan display notebook MacBook ini jadi kelihatan jernih, tajam, dan bikin kamu betah melihat layar notebook selama berjam-jam. Dari segi kapasitas penyimpanan, Blibli Friends bakal dibikin terpukau dengan kapasitas RAM sebesar 16 GB.

Dengan memori penyimpanan internal yang mencapai 1 TB nggak cuma aplikasi berat seperti aplikasi video editing atau aplikasi editing grafis. Kamu juga bisa banget download berbagai game kapasitas gede, serial film favoritmu, sampai lagu-lagu terbaru buat menemanimu bekerja. Dengan spek yang tangguh itu, kamu harus siapkan budget Rp 34.994.000.

______________________________________________

Baca Juga : [Infografis] Masa sih? Ternyata, MacBook yang Dulu Begini Bentuknya!

Ingin dapatkan rekomendasi di atas dengan harga Macbook yang lebih affordable? Belanja saja di Blibli. Toko online ini nggak cuma kasih kamu diskon promo yang bikin harga notebook Macbook idamanmu jadi makin ramah di kantong.

Blibli Friends juga bisa tuh manfaatkan penawaran cicilan kredit dari Blibli. Pilih sendiri masa tenor dan besaran pinjaman kredit yang sesuai dengan kemampuanmu. Buruan, deh. Nikmati serunya belanja notebook Macbook terbaru tanpa harus ke luar rumah bareng Blibli.

TEMUKAN PRODUK MACBOOK LAINNYA HANYA DI SINI

Tag: