Ditulis Oleh:
Nadine
7 OOTD Kaos Oversize Hijab, Stylish dengan Effortless
Item fashion buat kamu yang berhijab sudah lebih beragam nih sekarang. Salah satu item fashion yang sekarang lagi populer banget adalah kaos oversize. Buat kamu yang berhijab, juga bisa lho memakai kaos oversize ini. Kaos emang rasanya nggak pernah ketinggalan jaman ya.
Ada tips dan triknya nih supaya tetap sesuai dengan gaya hijabmu. Apalagi sekarang sudah makin deket nih sama lebaran. Cobain deh item ini, lalu kamu padu padankan dengan celana cargo, vest, atau manset motif yang bakal naikin penampilan kamu. Yuk intip OOTD kaos oversize hijab di bawah ini dan contek stylenya!
Baca juga :
- 7 Rekomendasi Gamis Korean Style, Cocok Untuk Gaya yang Lebih Imut
- 7 Rekomendasi Warna Jilbab yang Cocok dengan Gamis Putih, Anti Monoton untuk Digunakan
Kaos Oversize dengan Manset
OOTD pertama, kamu bisa coba pakai kaos oversize dengan manset motif. Manset sendiri sekarang nggak cuma polos aja nih, tapi sudah ada yang bermotif tie dye dan cocok banget buat kamu padu padankan dengan kaos oversize.
Nah, kalau pilihan hijabnya kamu bisa pakai model pashmina yang dililitkan dengan simple. Kamu bisa pakai style pashmina favorit kamu. Sebaiknya pilih warna yang senada dengan celana jeans kamu ya, Blibli Friends!
Kamu bisa memakai celana jeans dengan warna yang lebih terang atau gelap dari kaos oversize kamu. Kalau kamu mau tampilan kamu terlihat lebih casual buat buka bersama sama temen nih, kamu bisa pakai sepatu boots andalan kamu.
Kaos Oversize All Black
Style fashion cewek mamba juga bisa kamu pakai untuk kamu yang berhijab lho, Blibli Friends. OOTD ini termasuk style yang nggak butuh usaha ekstra untuk terlihat modis dan keren di saat bersamaan.
Nah, kamu bisa memakai kaos oversize hitam yang dipadukan dengan celana jeans dan kerudung dengan warna yang senada. Supaya lebih terlihat berdimensi nih, kamu bisa memilih warna hitam yang berbeda-beda, sedikit lebih gelap maupun terang. Kalau kaos oversize kamu punya lengan yang kurang panjang, kamu bisa menambahkan manset motif maupun polos.
Soal sepatunya nih, kamu bisa memilih sneakers berwarna putih supaya tampilan kamu juga terlihat berdimensi dan nggak terlalu monoton.
Kaos Oversize dengan Celana Cargo
Salah satu trend fashion ala anak jaksel yang sekarang lagi ngetren untuk buka puasa bareng adalah mix and match antara celana cargo dengan kaos oversize. Trend ini nggak perlu aksesoris macam-macam atau model baju yang terlalu rumit.
Kamu bisa memadukan kaos oversize dengan warna yang terang dan dipadukan bersama celana cargo bernuansa lebih gelap. Celana cargo sendiri pada dasarnya sudah punya banyak detail nih, jadi sebaiknya kamu pilih hijab dan sepatu serta tas dengan warna yang lebih netral dan nggak terlalu mencolok.
Kamu bisa pilih hijab pashmina yang dibentuk sesuai selera kamu. Model tarik, ikat ke belakang maupun di styling mirip seperti rambut yang memanjang ke depan juga oke. Mau menambahkan topi? Oke juga.
Kaos Oversize dengan Rok Plisket
Tahukah kamu kalau kaos oversize ini bisa bikin tubuh jadi kelihatan lebih proporsional? Apalagi kalau ditambah dengan bawahan dan hijab yang tepat, kamu bakal terlihat makin bagus nih kalau memakai kaos oversize ini. Cocok buat kamu yang berhijab dan pengen banget menutupi dan menyamarkan bentuk tubuh kamu.
Memadukan kaos oversize dengan rok plisket bisa bikin penampilanmu tetap syar’i tapi juga stylish dan kekinian. Rok plisket bikin penampilan kamu terlihat nggak monoton dan lebih bervolume dengan tepat.
Nah untuk bawahannya nih kamu bisa memakai flat shoes, sneakers atau boots kesayangan kamu. Pilih yang punya warna sedikit berbeda dari kaos dan rok plisket kamu. Hijabnya, kamu bisa pilih yang punya warna senada dengan rok atau kaos kamu.
Kaos Oversize dengan Vest
Salah satu item fashion yang bisa dibilang fleksibel banget adalah vest. Vest ini bisa kamu padu padankan dengan beberapa item fashion lainnya seperti dress, kemeja, bahkan kaos oversize. Kalau kamu pengen pakai kaos oversize tapi terlihat lebih formal, cocok banget kalau memadukan item ini dengan vest.
Kamu bisa pilih vest dengan warna yang lebih gelap atau terang dari kaos oversize kamu. Supaya style kamu terlihat lebih seimbang, coba pilih bawahan seperti rok A-line yang punya detail serut. Nah, kamu bisa pilih pashmina dengan warna netral seperti putih atau krem dengan model clean yang ditarik ke belakang leher kamu.
Sebagai alas kakinya nih kamu bisa memakai heels polos yang nggak terlalu ramai atau boots yang bakal bikin penampilanmu makin stylish dan nggak bertumpuk.
Kaos Oversize dengan Rok Motif
Buat kamu yang suka pakai rok bermotif, bisa juga lho dipadu padankan dengan kaos oversize yang lagi populer banget ini. Tampilan OOTD kamu bakal terlihat lebih playful nih, cocok buat buka bersama bareng teman-teman yang seru dan menyenangkan. Mau reuni setelah lebaran bareng teman sekolah? Oke banget nih.
Kamu bisa pilih rok dengan model long skirt bermotif garis-garis atau kotak maupun polkadot. Pilih kaos oversize dengan warna yang lebih gelap dari rok motif kamu. Kalau bisa, cari kaos oversize yang polos ya, Blibli Friends!
Setelah itu kamu bisa memakai sneakers maupun boots favorit kamu untuk menambah kesan playful yang nggak membosankan di style kamu. Soal hijabnya, kamu bisa pilih yang warnanya senada seperti rok ataupun kaos oversize kamu.
Kaos Oversize dengan Rok Span
Buat kamu yang berhijab, salah satu item fashion yang biasanya sering dipakai adalah rok span. Nah, kamu juga bisa nih memadukan rok span ini dengan kaos oversize yang lagi ngetren. Supaya tampilan kamu terlihat modern, stylish tapi nggak terlalu ramai, bisa pilih kaos oversize polos dengan warna yang sedikit gelap seperti navy, maroon atau hijau army.
Sebagai bawahannya, kamu bisa pakai rok span dengan warna earth tone yang netral supaya tampilan kamu terlihat effortless. Kamu bisa memakai manset kalau lengan kaos oversize kamu kurang panjang. Selain itu, untuk hijabnya kamu bisa memilih warna hitam yang disamakan juga dengan mansetnya.
Baca juga :
Nah, untuk alas kakinya kamu bisa pilih boots, sneakers maupun flat shoes dengan warna hitam yang bakal menyeimbangkan keseluruhan tampilan kamu.
Itu dia rekomendasi OOTD dengan kaos oversize yang bisa kamu contek untuk bukber bareng temen atau lebaran nanti. Buat kamu yang butuh tambahan item fashion muslim, coba deh buka Blibli. Di sana ada banyak banget lho pilihan produk fashion muslim kekinian yang bisa kamu bawa pulang. Yuk buka Blibli sekarang!
Ditulis Oleh:
Nadine
Hi, my name is Nadine, a fashion stylist who loves makeup too! My routines are reading a bunch of information about fashion, lifestyle, and entertainment. Before that, I have another habit such as jogging, yoga, and sipping a glass full of smoothies every single morning. I like to hang out with my besties after work, enjoying a cup of green tea while discussing everything.