Ditulis Oleh:
Blibli Friends
Ini Dia Rekomendasi Lagu Red Velvet yang Enak Didengar!
Red Velvet yang sudah debut sejak tahun 2014 punya banyak lagu keren yang enak didengar! Mau tahu apa saja lagu Red Velvet yang enak didengar? Yuk, cek daftarnya di sini.
Baca juga: Ini Dia Biodata Member Red Velvet! Yuk Kepoin Disini!
Lagu Red Velvet yang Enak Didengar

Red Velvet adalah girl group besutan SM Entertainment yang ketiga, setelah S.E.S. dan Girls’ Generation. Membawa nama besar seniornya, Red Velvet punya beban yang cukup berat, tapi mereka sukses membuktikan kalau Red Velvet punya warna sendiri yang unik. Bahkan mereka sempat jadi girl group favorit para rapper dan penyanyi R&B Korea.
Grup yang debut pada 1 Agustus 2014 ini awalnya beranggotakan 4 member, Irene, Seulgi, Wendy dan Joy. Baru di bulan Maret 2015, Yeri bergabung dan sekaligus jadi anggota paling muda, alias maknae. Nah, ini dia deretan lagu Red Velvet yang enak didengar:
1. Lagu ‘Ice Cream Cake’ – Red Velvet
Ice Cream Cake adalah lagu Red Velvet yang pertama kali populer. Dirilis tanggal 17 Maret 2015, lagu ini jadi lekat banget dengan citra awal Red Velvet yang super ceria, mencerminkan anak muda dan penuh warna-warni.
Produser lagu ini adalah Hayley Aitken, Daniel “Obi” Klein, Charli Taft, Kenzie, Teddy Riley, dan Cha Cha Malone. Lagu yang bergenre elektro pop dan R&B ini sukses banget secara komersial dan menerima respons positif dari kritikus musik.
2. Lagu ‘Dumb Dumb’ – Red Velvet
Lagu bergenre dance pop ini dirilis tanggal 9 September 2015 sebagai bagian dari album The Red. Liriknya ditulis oleh Seo Ji-eum dan Kim Dong-hyun, sedangkan komposernya adalah LDN Noise, Deanna Dellacioppa, Taylor Parks, dan Ryan S. Jhun.
Lagu ini dapat pujian karena kualitas produksinya yang baik dan vokal kelima member Red Velvet yang dianggap meningkat. Lagu ini juga sesuai banget dengan konsep merah Red Velvet. Nggak hanya sukses di tangga lagu Korea Selatan, Dumb Dumb juga sukses di Billboard’s World Digital Songs.
3. Lagu ‘Red Flavor’ – Red Velvet
Selain Ice Cream Cake, Red Flavor adalah lagu yang Red Velvet banget! Begitu mendengar nama Red Velvet, banyak yang langsung teringat video musik, nada dan liriknya yang berbunyi: Ppa-ppa-ppalgan mat, gunggeumhae honey! Lagu ceria ini dirilis tanggal 9 Juli 2017 untuk EP spesial pertama mereka, The Red Summer.
Red Flavor ditulis oleh kolaborator SM, Kenzie dan produsernya adalah Daniel Caesar dan Ludwig Lindell (lebih dikenal dengan Caesar & Loui). Genre Red Flavor adalah dance pop yang kental dengan suara synths dan perkusi. Lagu ini terasa banget konsep musim panasnya. Liriknya bercerita tentang kisah cinta anak muda dengan nada yang funky.
Lagu ini sukses banget secara komersial dan diakui sebagai salah satu lagu K-pop terbaik oleh banyak kritikus musik. Bahkan Red Flavor juga dapat penghargaan sebagai Lagu Pop Terbaik di ajang 15th Korean Music Awards. Di tahun 2019, bahkan Red Flavor masuk dalam Billboard’s Greatest K-pop Songs of the 2010s, menempati posisi kedua.
4. Lagu ‘Peek-a-Boo’ – Red Velvet
Peek-a-boo adalah salah satu lagu di album studio kedua Red Velvet yang bertajuk Perfect Velvet. Dirilis pada 17 November 2017, lagu ini bergenre dance pop dengan elemen tropical house yang saat itu lagi naik daun. Lagu ini ditulis oleh Kenzie, Ellen Berg Tollbom, Cazzi Opeia, dan duo Moonshine.
Lagu ini mendapat cukup banyak tanggapan positif. Menandakan peralihan yang mulus dari citra Red Velvet sebagai grup yang super ceria dan anak muda banget menjadi lebih dewasa. Peek-a-boo sukses di tanggal lagu Gain Digital Chart dan Billboard.
5. Lagu ‘Bad Boy’ – Red Velvet
Bad Boy adalah konsep yang beda banget dari lagu-lagu Red Velvet sebelumnya. Salah satu lagu di album studio kedua Red Velvet yang berjudul The Perfect Red Velvet, Bad Boy dirilis tanggal 29 Januari 2018. Lagu ini kental banget nuansa hip hop-nya. Produser Bad Boy adalah Stereotypes, Maxx Song, Whitney Phillips dan Yoo Young-jin. Sedangkan liriknya ditulis oleh JQ dan Moon Hee-yeon.
Bad Boy dapat pujian dari berbagai kritikus musik, yang kebanyakan memuji kualitas produksi dan suara kontemporer R&B yang dipertemukan dengan pop. Kelima member juga dianggap sangat cocok membawakan konsep baru ini, walaupun sebelumnya mereka lebih sering membawakan lagu yang temanya ceria dan imut-imut.
Bad Boy sukses masuk ke tangga lagu Billboard kategori 100 Best Songs of 2018. Lagu ini juga sukses di chart dalam negeri, seperti Gain Digital Chart. Red Velvet sukses mendapatkan platinum dari Korea Music Content Association (KMCA) karena telah melewati penjualan digital sebesar 2.500.000 unit.
Waktu Red Velvet diundang ke Pyongyang, Korea Utara, dalam konser Spring is Coming yang diselenggarakan di East Pyongyang Grand Theatre, bad Boy adalah salah satu lagu yang ditampilkan di depan pemimpin Korea Utara, Kim Jong-un. Ini menjadi penampilan bersejarah, karena Red Velvet adalah satu-satunya artis SM Entertainment yang tampil di Korea Utara setelah Shinhwa.
6. Lagu ‘Be Natural’ – Red Velvet
Reveluv yang baru gabung setelah Red Velvet formasinya sudah jadi 5 member, jarang yang tahu lagu ini. Dirilis tanggal 13 Oktober 2014, Be Natural adalah lagu yang aslinya dibawakan grup generasi pertama, S.E.S., yang dirilis tahun 2000. Lagu ini ditulis dan diproduseri oleh Yoo Young-jin, salah satu produser musik andalan di SM Entertainment.
Be Natural adalah lagu R&B yang ada pengaruh musik jazz juga. Menariknya, kita bisa mendengarkan lirik rap dari trainee SM Entertainment saat itu, Lee Tae-yong, yang sekarang mungkin kamu kenal sebagai leader NCT dan NCT 127.
Lagu ini menarik banget, karena konsepnya yang beda dengan konsep Red Velvet sebelumnya. Dikenal dengan gaya imut-imut, di Be Natural, Irene, Seulgi, Wendy dan Joy berkonsep “Velvet” yang lebih dewasa. Be Natural juga lebih spesial karena merupakan lagu terakhir mereka sebagai kwartet. Setelah itu, Yeri bergabung jadi member kelima.
Baca juga: Sudah Tahu Fakta Menarik Red Velvet Ini Belum? Yuk Cek Infonya Disini!
Dari semua lagu Red Velvet yang enak didengar di atas, ada yang belum pernah kamu tahu sebelumnya? Yuk, langsung dengarkan stream sekarang! Kalau mau punya albumnya atau merchandise Red Velvet, langsung saja meluncur ke Hallyu Zone yang ada di Blibli!
Temukan album dan merchandise orisinal K-pop di Hallyu Zone. Selain itu, Blibli Friends juga bisa custom merchandise sendiri sesuai selera. Kualitasnya dijamin oke, pengiriman pun nggak pakai lama. Yuk, cek koleksinya hanya di Blibli sekarang juga!
Ditulis Oleh:
Blibli Friends