Fitness Tracker awalnya diciptakan untuk kebutuhan olahraga. Fitur-fitur di dalamnya dibuat untuk mendeteksi tingkat kesehatan dari pemakainya, mulai dari pendeteksi detak jantung, perhitungan jumlah kalori, dan jumlah jarak tempuh yang berhasil dicapai. Belakangan, fitness atau health tracker mulai berkembang hingga hampir menyamai fitur smartwatch.
Kamu mungkin salah satu yang sedang bimbang memilih sebuah fitness tracker atau smartwatch untuk melingkar di lengan. Bilan kebutuhannya tidak terlalu heavy, sebuah fitness tracker mungkin jadi pilihan yang tepat.
Yuk, simak alasan sebaiknya kamu lebih memilih fitness tracker ketimbang smartwatch untuk kebutuhan sehari-hari!
Desain Lebih Ramping dan Sederhana
Beberapa pilihan Smartwatch memang memberikan pilihan diameter muka jam, mulai dari 39 mm, 41 mm, dan 46 mm. Pilihan ukuran tersebut sebenarnya mirip dengan jam tangan konvensional. Namun, tak sedikit orang yang merasa terganggu saat melakukan berepara hal, misalnya mengetik di laptop atau tidur.
Di sisi lain, fitness tracker menawarkan diameter yang jauh lebih kecil. Mungkin kamu bisa mendapatkan gadget tersebut dengan ukuran layar 20 – 30 mm saja. Jelas, itu lebih enggak mengganggu aktivitas kamu saat memakainya, Friends.
Desainnya pun lebih sederhana. Kamu enggak akan menemukan lebih dari 2 tombol fisik atau bezel yang bisa diputar untuk mengoperasikan menunya. Semua diopersasikan langsung di layar gadget. Jadi, antirepot.
DERETAN FITNESS TRACKER YANG BISA KAMU PAKAI UNTUK KEBUTUHAN SEHARI-HARI
Fitur yang Enggak Berlebihan
Sehebat-hebatnya fitur dan kecanggihannya, sepertinya jarang ada orang yang mau menerima panggilan dengan smartwatch. Belum lagi fitur penunjuk waktu dunia yang enggak semua orang akan memakainya. Ya, siapa yang mau tahu waktu di London jika ke sana saja belum pernah?
Dengan kata lain, kamu membayar fitur smartwatch yang sebenarnya enggak kamu pakai atau butuhkan. Lebih baik kamu membeli sebuah benda dengan fitur yang kamu pakai. Penunjuk waktu sudah pasti kamu pakai, juga beberapa fitur kesehatan yang jadi alasan fitness tracker tersebut dibuat.
Toh, sekarang fitness tracker modern sudah punya fitur notifikasi pesan, email, dan panggilan masuk. Kamu tetap harus membaca dan menjawab panggilannya dari smartphone. Dijamin, hal tersebut lebih nyaman untuk mata dan jari kamu, Friends.
XIAOMI MI BAND 3 UNTUK KAMU YANG DOYAN OLAHRAGA
Baterai yang Lebih Kuat
Apa yang dikorbankan saat ada banyak fitur di dalamnya? Yap, tenaga baterai. Smartwatch memang punya kapasitas baterai yang lebih besar ketimbang fitness tracker. Sayangnya, hal tersebut hanya terlihat bedanya saat kamu hanya menggunakannya tanpa fitur-fitur penunjangnya. Kalau cuma mau nunjukin waktu, ya beli saja jam tangan biasa.
Berbeda dengan fitness tracker yang enggak terlalu heavy penggunaannya. Tampilan layar LED yang dipakai jelas lebih irit baterai. Beberapa produsen malah mengklaim baterai tracker bisa bertahan hingga 20 hari dengan pemakaian normal.
Jelas kamu bisa melakukanya tanpa perlu sering mengisi daya baterai. Kan kamu enggak akan mengecek detak jantung setiap saat.
PILIHAN FITNESS TRACKER TERBAIK DARI SAMSUNG
Fitness Tracker Punya Harga Bersahabat
Bisa dibilang, smartwatch adalah aksesori tambahan dari smartphone yang kamu pakai sekarang. Membeli aksesori seharga jutaan Rupiah mungkin akan berlebihan buat sebagian orang. Sebagai gambaran, smartwatch generasi terbaru punya rentang harga sekitar Rp3 – Rp6 jutaan.
Di sisi lain, fitness tracker bisa kamu dapatkan dengan harga mulai dari Rp200 ribuan saja. Membandingkan harga dengan fitness tracker dengan smartwatch mungkin jadi enggak “apple to apple”. Namun, kamu yang melihat sebuah fungsi akan memperhitungkan ini juga.
XIAOMI MI BAND 4 YANG PUNYA LAYAR WARNA
Kalau memang lebih condong memilih fitness tracker, kamu bisa mengecek produk terbaru dari keluaran Xiaomi, Mi Band 4. Dibanding generasi sebelumnya, Xiaomi melakukan banyak pembaruan di dalamnya. Kamu bisa mendapatkan display yang lebih besar dengan pilihan warna yang bisa diatur. Selain itu, fitur heart rate monitor-nya pun lebih akurat dan bisa diandalkan untuk mengecek level kesehatan kamu.
Untuk memiliki Xiaomi Mi Band 4 dengan garansi resmi, kamu bisa mendapatkannya dengan harga khusus di Blibli.com, loh. Kamu pun bisa kenyamanan dari pilihan pembayaran, termasuk cash on delivery. Jangan sampai kelewatan kesempatan ini ya!
Rio
Latest posts by Rio (see all)
- 5 Artis Lokal yang Harus Kamu Tonton di Joyland Festival - December 6, 2019
- Rayakan Natal dan Tahun Baru dengan Pilihan Teh Segar - December 3, 2019
- Apa yang Bikin Orang-Orang Suka sama Motor BMW? - December 1, 2019