me

Keunggulan Kamera Realme 8 yang Setara dengan Fitur Fotografi

Jun 21, 2021.By Blibli Friends
Bagikan

pexels.com

Kamera Realme 8 – Kalau Blibli Friends suka dengan smartphone yang bagus buat foto-foto, maka Realme 8 bisa menjadi pilihan tepat. Kamera Realme 8 memiliki kualitas selayaknya DSLR. Smartphone baru dari Realme ini resmi dirilis di Indonesia pada tanggal 7 April 2021. Kameranya dibekali fitur yang mumpuni untuk fotografi. Mari kita lihat spesifikasi kamera smartphone pada Realme 8 beserta keunggulan dan kekurangannya.


BACA JUGA:
► 10 KELEBIHAN DAN KEKURANGAN REALME 8 YANG HARUS KAMU PERTIMBANGKAN
► DAFTAR HARGA REALME 8 DAN FAKTA MENARIKNYA

Spesifikasi Kamera Depan dan Belakang Realme 8

Realme 8 hadir dengan tagline The Best 108 MP Camera Phone with Stylish Design. Tampilan desainnya berani dan juga dilengkapi dengan spesifikasi lengkap untuk kelas smartphone mid-range. Smartphone ini memiliki sensor kamera terbaru sekaligus paling tinggi untuk saat ini, yaitu 108 MP. Kamera dengan inovasi teknologi terkini, memang disediakan sebagai salah satu fitur unggulan pada smartphone ini.

Realme 8 menggunakan kamera 108 MP dengan sensor ISOCELL HM2. Sensornya dibekali dengan teknologi Nonapixel dengan gabungan 9 piksel 0,7 mikron, yang jadi satu piksel dengan ukuran 2.1 mikron. Selain itu, kamera Realme 8 juga mempunyai teknologi 9 in 1 pixel binning, smart ISO dan ISOCELL Plus. 

Kamera utama Realme 8 menghasilkan gambar dengan kualitas yang tajam dan juga jernih. Selain itu, kameranya juga mampu menangkap warna secara akurat. Sementara, dengan keunggulan pada fitur kamera, Realme 8 Pro juga dijual dengan harga terjangkau di Indonesia, yaitu mulai dari Rp 4,5 jutaan saja. Nah, sekarang, mari kita simak keunggulan selengkapnya dari kamera Realme 8, beserta kekurangannya juga.

Keunggulan dan Kekurangan Kamera Realme 8 

Realme 8 memiliki sejumlah fitur andalan yang menjadi keunggulannya, dan ada pula kekurangan yang bisa kamu catat, seperti berikut ini:

  • Fitur Zoom 3x

Realme 8 memiliki fitur-fitur unggulan. Fitur menariknya dari segi kamera yang pertama adalah kameranya punya kemampuan zoom yang sangat baik. Kamera utama smartphone ini mempunyai lensa 108 MP dengan fitur zoom hingga 3x, dan ketajamannya pun tidak berkurang walau diperbesar hingga tiga kali. 

Realme menyebuat kemampuan zoom 3x ini dengan sebutan in-sensor zoom. Selain itu, ada algoritma yang ditambahkan oleh Realme pada kameranya. Teknologi tersebut mampu membuat hasil foto terlihat lebih jernih. Maka dari itu, Realme 8 dapat menghasilkan foto yang memiliki detail akurat, walaupun fitur zoom-nya digunakan secara aktif.

  • Mode Starry Time-Lapse

Kalau kamu menyukai pemandangan bintang di langit, maka Realme 8 adalah smartphone yang cocok banget buat kamu. Sebab, kameranya bisa menangkap indahnya langit malam yang penuh dengan bintang. Kamu pun nggak perlu menggunakan kamera profesional dan juga tak memerlukan software tambahan lagi. Mode dan pengaturan untuk fitur tersebut, semuanya sudah bisa kamu akses langsung melalui aplikasi kamera bawaan dari Realme 8.

Kemudahan ini berkat adanya mode video time-lapse di smartphone Realme 8. Di mana, fitur ini berbeda ketika kamu memakainya saat mengambil foto langit maupun star-trail. Semuanya bisa kamu lakukan dengan lebih mudah. Kamu cuma perlu 480 detik untuk menangkap 30 foto langit malam. Lalu, nantinya kamu bisa membuat foto tersebut jadi mode time-lapse, dengan pengaturan jeda 1 detik untuk setiap fotonya.

  • Mode Tilt-Shift

Biasanya, dalam fotografi profesional, ada istilah tilt-shift atau fotografi geser-miring. Jenis lensanya juga khusus, biasanya digunakan untuk mengambil foto bangunan dan manusia, tanpa adanya distorsi perspektif. Jadi, hasil fotonya akan terlihat seperti miniatur. Lensa tilt-shift umumnya terbilang mahal. Namun, yang menarik dari Realme 8, adalah pada kameranya yang berkualitas 108 MP, terdapat mode tilt-shift yang mudah dipakai untuk mengambil foto dengan gaya tilt-shift.

Tak hanya itu saja, mode ini berbasis algoritma, yang bisa digunakan untuk merekam video time-lapse dengan menggunakan mode tilt-shift. Maka dari itu, Realme 8 menjadi smartphone pertama di dunia dengan fitur tersebut pada kameranya. Kamu bisa gunakan menu pengaturan untuk sesuaikan angle, posisi, bentuk dan ukuran efek blur atau bokeh, yang disesuaikan dengan background foto jika ingin menggunakan mode ini. 

  • Banyak Fitur Baru untuk Potret

Khusus untuk pengguna setia, Realme juga melengkapi Realme 8 dengan filter-filter baru untuk potret. Jadi, agar hasil fotonya jadi lebih maksimal. Realme 8 memiliki filter potret baru, di antaranya seperti New AI Portrait, AI Color Portrait, Cinematic Portrait dan Neon Portrait yang dapat memancarkan cahaya di background

Ada juga Dynamic Bokeh Portrait yang membuat latar belakang terlihat seakan bergerak. Kalau dulu, saat ingin membuat background terlihat seperti bergerak, kamu harus edit foto bokeh kamu. Tapi, di smartphone Realme 8, kamu cukup menyetel pengaturan, kemudian ambil foto. Selesai.

  • Video Dual-View

Ini adalah fitur yang memudahkanmu untuk merekam video, bersamaan menggunakan kamera belakan dan depan sekaligus. Jadi, kamu bisa bikin video pendek yang kreatif dan tentunya lebih menarik. Fitur ini cocok untuk target mid-range, yang didominasi oleh kalangan muda yang suka membuat konten untuk dibagikan di berbagai media sosial.

Makanya, smartphone Realme 8 cocok untuk kamu yang suka bikin konten kreatif. Atau, buat kamu yang menyukai fotografi. Smartphone ini pas sekali buat kamu bahkan bisa dikategorikan best buy. Soalnya harganya kurang dari 5 jutaan saja, tapi semua fitur dan spesifikasinya menarik banget, terutama kamera 108 MP yang menjadi unggulannya.

Contoh Hasil Kamera Realme 8

Kamera Realme 8 dilengkapi dengan fitur fotografi yaitu New Super Nightscape dan AI Image noise reduction. Jadi, pada hasil foto kameranya, noise atau bintik-bintik yang disebabkan kekurangan cahaya akan berkurang. Lalu, kamu juga bisa mengeksplor filter kameranya, seperti salah satunya yang juga populer, yaitu AI Color Portrait untuk mengubah latar jadi hitam putih, sedangkan subjek fotonya tetap berwarna.

Selain itu, untuk foto di dalam ruangan, kameranya tetap bisa menangkap gambar dengan jernih dan detail meskipun minim pencahayaan. Misalnya, jika kamu mengambil foto kucing, maka akan terlihat jelas serat bulu-bulunya meskipun lokasi foto di dalam kamar. Selain itu, Realme 8 juga bisa digunakan untuk merekam video 4K untuk 30fps. Jadi, smartphone ini juga pas banget buat kamu yang senang bikin vlog lalu di-share di media sosial. Kamu nggak harus punya kamera untuk bisa melakukan fotografi dan videografi secara profesional. Percayakan semuanya pada Realme 8.


BACA JUGA:
► PERBANDINGAN REALME 8 DAN REDMI NOTE 10, LEBIH BAGUS MANA?
► PERBANDINGAN REALME 8 DAN REALME 8 PRO

Itu tadi ulasan tentang kamera Realme 8 yang berkualitas tinggi untuk fotografi. Smartphone ini cocok banget buat kamu yang suka fotografi tapi ingin beli perlengkapan foto dengan bujet terbatas. Selain itu, ada banyak fitur kameranya yang bisa kamu gunakan. Tak hanya untuk mengambil foto tapi juga merekam video 4K. Nah, kalau mau beli Realme 8, langsung ke Blibli saja! Banyak promo dan diskon menarik buat kamu. 

Kamu ingin memilki gadget terbaru dengan harga termurah? Cek Samsung Z Flip 3 dan Samsung Z Fold 3 di Blibl, yuk! Hanya di Blibli kamu bisa mendapatkan Samsung Z Flip 3 dan Samsung Z Fold 3 dengan berbagai promo menarik. Cek sekarang sebelum kelewatan!

Rasakan Secara Langsung Kamera Realme 8 Terbaik Hanya di Sini!

Tag: