me

Harga Mobil DFSK Terbaru dan Keunggulan Fitur Mobilnya

Dec 26, 2020.By Rio
Bagikan

DFSK merupakan salah satu perusahaan mobil asal China yang baru didirikan pada Juni 2003. Dibandingkan dengan merk mobil lainnya, DFSK tentu terbilang cukup baru dan masih terasa asing bagi beberapa orang. Meski begitu, bukan berarti kualitas dari mobil DFSK bisa disepelekan begitu aja. Pasalnya, kualitas dan inovasi yang dihadirkan oleh DFSK gak akan kalah dengan perusahaan mobil yang sudah terlebih dahulu meramaikan pasar otomotif. DFSK sendiri merupakan sebuah singkatan dari DongFeng Sokon. Yuk ketahui harga mobil DFSK terbaru dan berbagai keunggulan fitur mobilnya.

CARI MOBIL DFSK INCARANMU DI SINI

Kemunculan DFSK di Indonesia yakni pada tahun 2017 lalu, tepatnya pada sebuah perayaan Jakarta Fair Kemayoran. Pada kemunculan perdana ini, DFSK mengenalkan sebuah mobil niaga andalan mereka yang diberi nama DFSK Super Cab. Munculnya mobil niaga Supercab untuk pertama kali ini mampu menarik perhatian para pemilik usaha. Gimana enggak, mobil ini menawarkan berbagai macam keunggulan yang bisa menyaingi mobil niaga lainnya. Diantaranya yakni perihal ukuran kabin yang lebih luas hingga tingkat efisiensi penggunaan bahan bakar. Selain mobil niaga, mobil DFSK sudah hadir dengan beberapa tipe dan model yang bisa dipilih, diantaranya yakni SUV dan MPV. Untuk meyakinkanmu membeli mobil DFSK, cari tahu dulu yuk apa saja fitur unggulan yang dimiliki:

  1. Vehicle Running Recorder

mobilkeren.com

Jangan harap kamu bisa menemukan fitur satu ini pada merk mobil lainnya. Bahkan, DFSK sendiri mengklaim bahwa Glory 580 merupakan satu-satunya mobil yang dijual di Indonesia dan dilengkapi dengan fitur Vehicle Running Recorder ini. Sehingga gak heran, banyak orang yang tertarik menggunakan DFSK berkat fitur yang satu ini. Jika dilihat sepintas, fitur ini mampu membuat mobil DFSK tampak begitu mewah dari sisi luarnya. Hal itu dikarenakan fitur ini langsung terintegrasi dengan belakang kaca spion tengah.

Adanya fitur ini membuat mobil mampu merekam setiap kejadian apa saja yang ada di depannya. Fitur ini akan secara otomatis bekerja setiap kali head unit mobil mengalami. Apa saja yang terekam oleh fitur ini bisa kamu jadikan sebagai dokumentasi jual terjadi hal tidak diinginkan ke depannya. Untuk menunjang video rekaman tersebut, DFSK juga melengkapinya dengan sebuah memori berukuran 16 GB, lho Blibli Friends. Keren, bukan?

  1. Tire Pressure Monitoring System

apuy-puye.com

Fitur TMPS atau Time Pressure Monitoring System ini mampu mengukur tekanan ban dengan baik. Bahkan, hasil dari pengukuran tekanan ban tersebut akan langsung ditampilkan pada layar Multi Information Display yang dimiliki. Gak cuma mampu menampilkan info tekanan ban depan aja, fitur ini akan langsung mengukur tekanan ke-4 ban mobil kamu, lho. Hal ini akan memudahkan kamu untuk mengetahui kondisi tekanan ban apakah dalam kondisi yang baik atau buruk.

  1. Spion dengan Penghangat

mobilmo.com

Beberapa dari kamu tentu gak familiar dengan fitur satu ini. Pasalnya, fitur spion penghangat ini hanya bisa ditemukan pada beberapa mobil mewah saja. Sehingga bisa dipastikan hanya beberapa dari kamu yang mengetahui adanya fitur ini. Fitur ini mampu membuat spion mobil kamu dalam kondisi yang hangat dan gak mudah mengembun. Hal ini tentu akan sangat berpengaruh pada kualitas spion. Sehingga visibilitas selama berkendara tetap optimal dan gak terganggu.

Ketiga fitur tersebut bisa kamu temukan dalam DFSK Glory 580. Daftar harga mobil DFSK terbaru sendiri terbilang cukup terjangkau. Di mana kamu bisa mendapatkan mobil DFSK dengan bujet mulai dari Rp 120 hingga 200 jutaan saja. Harga yang terjangkau untuk mobil dengan fitur canggih. Di sisi lain, kamu pun juga bisa beli mobil DFSK lebih mudah dan cepat dengan mengunjungi laman Blibli, lho.

Tag:

Artikel Kategori Terkait

Artikel Tag Terkait

Artikel Penulis Terkait

Lihat Artikel Lainnya