me

Cara Terbaik untuk Menjadi Fotografer Profesional

Oct 14, 2022.By Jarvis
Bagikan
Cicilan 0% KAM

Pada akhir Agustus 2019 lalu, seorang fotografer Indonesia, Thaib Chaidar, berhasil memenangi salah satu gelar di ajang Nikon Photo Contest 2018-2019 dengan menampilkan foto pasien sakit mata yang sedang menjalani pengobatan. Kejelian dari mata seorang fotografer profesional memang diperlukan untuk lolos menjadi juara. Kamu pun sebenarnya melakukan menangkapan citra sebagai fotografer profesional, Friends.

Hanya dengan bermodal keteguhan hati dan kamera pun, kamu pun bisa menjadi seorang fotografer profesional. Eit, fotografer ya, bukan jepretgrafer. Artinya, bukan asal jepret saja karena ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan untuk membuat sebuah sebuah hasil foto yang punya nilai estetika tinggi.

Tidak ada yang instan, kamu harus cari tahu juga cara-cara terbaik untuk menjadi seorang fotografer profesional di bawah ini!

1. Bermodal Kamera DSLR atau Mirrorless

Photo by Unsplash

Mau jadi gitaris, ya harus punya gitar. Begitu juga mau jadi fotografer, ya harus punya kamera. Jangan langsung berpikir kamu butuh puluhan juta Rupiah untuk memulai perjalanan karier fotografi, ya. Banyak, kok, kamera DSLR yang punya harga di bawah Rp10 jutaan. Sebut saja Nikon D3500 yang hanya dibenderol dengan harga Rp5 jutaan saja.

Kamu juga bisa memilih kamera tipe mirrorless yang jelas punya harga terjangkau. Kamu bisa memilih kamera mirrorless dari berbagai merek tergantung selera kamu. Karena ini merupakan modal awal, pastikan kamu gunakan sebaik-baiknya, ya.

CARI SENDIRI KAMERA MIRRORLESS YANG COCOK BUAT KAMU DI SINI

2. Belajar Mengoperasikan Kamera

Photo by Unsplash

Belum. Kamu belum harus belajar teknik pengambilan gambar. Cukup tahu dulu cara mengoperasikan kamera yang kamu punya pada awalnya. Setiap kamera berbeda. Bukan hanya tipenya saja yang akan membedakan pengoperasiannya. Misalnya, kamera kamu DSLR akan sangat berbeda dengan mirrorless. Lalu, merek yang satu juga akan berbeda dengan merek lainnya.

Nah, kamu harus mau tuh cari tahu dengan membaca buku manual. Di dalamnya, kamu bisa menemukan fungsi dari setiap tombol dan fitur yang bisa digunakan. Yap, pelajari dulu semuanya. Jangan cuma dibaca, tapi juga dipraktikkan pada kamera. Sayang, kan sudah dibeli, tapi dibiarin saja.

KAMERA DSLR KEREN PUNYA JUGA BISA DICARI DI SINI

3. Tahu Teknik Dasar Fotografi

Photo by Unsplash

Kamu pasti pasti tahu pepatah, “It’s not the gun, it’s the man behind the gun”. Maksudnya, berapa pun harga kamera yang kamu pakai, tapi kamu enggak bisa menggunakannya, tetap saja enggak ada artinya. Yang perlu dipertajam adalah kamu yang memakai kamera. Caranya? Belajar teknik dasar fotografi.

Berikut daftar yang harus diperhatikan dalam memotret.

– Aperture (bukaan rana)

– Shutter speed (kecepatan rana)

– ISO sensitivity

– White balance

Untuk mempelajari semuanya, kamu harus banyak-banyak berlatih dengan mode manual pada kamera. Setiap perubahan pada salah satunya juga akan mengubah hasil jepretan kamu. Kamu juga perlu memerhatikan pencahayaan alami dan ruangan tempat kamu berada. Bergeser sedikit juga harus mengubah pengaturan, loh.

TRIPOD KUALITAS TERBAIK BISA KAMU DAPATKAN DI SINI

4. Pakai Lensa Prime/Fix

Photo by Pxhere

Banyak pemula memang lebih suka pakai kamera yang punya lensa yang memiliki rentang panjang. Paket pembelian kamera biasanya memberikan 18-50 mm atau 18-135 mm. Nah, simpan dulu lensa tersebut dan coba pakai lensa dengan satu panjang atau yang disebut juga lensa prime/fix. Sebagai permulaan, berlatihlah dengan lensa 35 mm atau 50 mm.

Ada banyak hal yang akan kamu dapatkan saat memotret dengan lensa prime. Pertama, kamu jadi tidak malas untuk bergerak. Ya, kamu harus maju atau mundur untuk memotret sebuah objek. Kedua, kamu juga belajar tentang komposisi dengan menganalisis kepadatan, ketepatan fokus objek, dan posisi objek. Lensa fix juga akan buat kamu lebih kreatif dalam membuat sebuah cerita di dalam foto.

CARI LENSA FIX YANG SESUAI DENGAN KAMERA YANG KAMU PAKAI DI SINI

5. Memotret Lebih Banyak Lagi

Photo by Unsplash

Kalau mau lebih lihai, kamu harus lebih sering mengajak kamera kamu bertualang. Tak perlu jauh-jauh, mulai dulu dari sekitar rumah kamu. Abadikan semua objek di sana dengan berbagai gaya. Biarpun hanya tetangga yang sedang menyapu halaman atau anak-anak kecil yang bermain di tanah lapang, bisa jadi cerita yang bagus di hasil jepretan nantinya.

Supaya lebih terpacu lagi, coba ikut komunitas fotografi. Komunitas fotografi sekarang sudah banyak juga yang fokus dengan gaya mereka memotret. Misalnya, fotografi mainan, fotografi pemandangan alam, bahkan fotografi makhlus halus. Di sana kamu bisa mendapatkan teman baru dan teknik fotografi baru yang pasti bisa menambah keahlian kamu dalam mengambil gambar dengan kamera.

BERAGAM PILIHAN LENSA UNTUK KAMERA NIKON BISA DITEMUKAN DI SINI

Setelah kamu merasa punya skill yang lebih cakap, coba sekarang upgrade kamera DSLR kamu dengan Nikon. Bulan Oktober 2019 ini, ada promo untuk pembelian kamera DSLR Nikon dan beberapa aksesorinya di Blibli.com. Segera pilih kamera terbaik untuk hasil yang lebih memuaskan, ya!

Tag:

Artikel Kategori Terkait

Artikel Tag Terkait

Artikel Penulis Terkait

Lihat Artikel Lainnya