me

Ternyata Memilih Sepatu untuk Si Kecil Ada Aturannya Lho!

Dec 23, 2022.By Ruth
Bagikan

Sebagai alas kaki, pemilihan sepatu yang tepat adalah hal penting yang harus dipertimbangkan. Dengan memilih sepatu yang baik, kita bisa lebih nyaman menjalani aktivitas sehari-hari. Apalagi bagi anak-anak, pemilihan sepatu ngga boleh sembarangan loh!

Anak-anak yang masih dalam usia berkembang membutuhkan sepatu yang tepat untuk menunjang aktivitasnya. Tak cuma sebatas model, tapi banyak faktor yang harus dipertimbangkan agar sepatu tersebut tepat dan nyaman untuk si kecil. Lalu, apa saja sih hal yang harus diperhatikan saat membeli sepatu anak? Simak tips berikut ini ya, Moms.

1. Ukuran yang tepat

Ukuran yang tepat adalah hal utama yang harus diperhatikan. Ukuran sepatu yang terlalu besar bisa membuat keseimbangan anak terganggu saat berjalan. Pun sebaliknya jika ukuran sepatu terlalu sempit, maka akan terasa tidak nyaman dan membuat pertumbuhan kaki anak jadi terganggu.

Jadi, saat membeli sepatu si kecil, pastikan untuk mencobanya terlebih dahulu. Pilihlah ukuran yang pas sehingga akan terasa nyaman saat digunakan beraktivitas sekaligus menopang tumbuh kembangnya.

CEK SEPATU SLIP ON DENGAN KOMBINASI WARNA YANG MENARIK INI

2. Pilih sepatu yang praktis 

Anak-anak biasanya banyak bergerak dan beraktivitas. Sepatu yang praktis akan memastikan si kecil lebih bebas bergerak. Model sepatu yang mudah dilepas dan dikenakannya sendiri merupakan pilihan yang tepat. Pada akhirnya hal ini sekaligus melatih kemandiriannya. Bahkan hal ini akan menghemat waktu (dan tenaga) Moms loh! Jadi, saat membeli sepatu si kecil, pertimbangkan model yang mudah ia kenakan ya. Tentunya, sesuaikan dengan perkembangannya.

INI PILIHAN SEPATU YANG COMFY DAN PRAKTIS UNTUK SI KECIL

3. Pilih sepatu berkualitas 

Walaupun kaki si kecil cepat berkembang, bukan berarti kamu bisa asal memilih sepatu Moms! Pilih sepatu yang berkualitas dengan bahan yang bagus, empuk, dan kuat. Hal ini akan memberi kenyamanan ekstra saat digunakan oleh buah hati. Bayangkan apa jadinya saat Moms membeli sepatu dengan kualitas buruk, bisa jadi kaki si kecil malah jadi lecet dan tak nyaman digunakan.

SEPATU SEKOLAH EMPUK DAN NYAMAN DENGAN MODEL TERKINI

4. Jangan tergoda tren 

Tren selalu seru untuk diikuti. Tapi coba deh lihat kembali tren tersebut apakah bisa membuat si kecil nyaman? Walaupun banyak sepatu dengan model yang menggemaskan, belum tentu nyaman dikenakannya. Intinya, ingat kembali apakah sepatu tersebut nyaman atau nggak digunakan oleh si kecil.

PILIHAN SEPATU NYAMAN DENGAN DESAIN KEKINIAN

5. Ajak si kecil saat membeli

Ajak si kecil untuk ikut memilih saat membeli sepatu untuknya. Jangan sampai sepatu yang kamu pilih tidak disukainya dan akhirnya jadi nggak terpakai. Sayang banget, kan? Dengan mengajaknya ikut membeli dan memilih, Moms juga akan tahu apakah sepatu tersebut pas, nyaman, dan disukai oleh sang buah hati.

YUK, CEK SEPATU STYLISH DENGAN DESAIN PRINT YANG SERU INI!

Memilih sepatu si kecil memang bukanlah hal mudah. Dengan cara di atas, Moms bisa menentukan sepatu yang berkualitas untuk anak yang mampu mengoptimalkan dan mendukung kenyamanan serta tumbuh kembangnya.

Sederet sepatu berkualitas untuk buah hati, bisa kamu dapatkan dengan diskon menarik di Blibli.com. Nah ini pas banget buat Moms yang nggak sempat pergi ke mal untuk berbelanja kebutuhan, apalagi yang ingin barangnya cepat sampai. Dengan ongkos kirim gratis dan pesan antar kilat, maka belanja online akan semakin mudah dan memuaskan!

Penasaran apa saja promo sepatu anak yang ditawarkan? Cek di sini selengkapnya.

Tag: