me

Quotes Penyemangat Baru Mulai Bisnis

Aug 03, 2017.By Blibli Friends
Bagikan

image source: www.pinterest.com

Quotes Penyemangat Baru Mulai Bisnis- Nggak jarang, banyak orang yang niatnya pasang surut saat memulai suatu bisnis. Ya, alasannya pun beragam. Ada yang takut mengalami kerugian hingga memang tidak percaya dengan yang dijual dari awal merintis usaha. Padahal, semua pebisnis sukses pasti mengalami naik-turun, rugi, bahkan kebangkrutan. Karena proses inilah mereka menjadi pebisnis berpengaruh di kancah nasional maupun internasional.

Di zaman serba cepat seperti ini, pengusaha yang baru merintis usahanya sudah dipermudah dengan hadirnya wadah-wadah bagi pebisnis pemula. Selain wadah, quotes penyemangat juga dibutuhkan untuk yang baru mulai berbisnis. Ya, kata-kata memiliki kekuatan atau power besar dan dapat mempengaruhi seseorang. So, ini quotes penyemangat buatmu yang baru merintis usaha!

BACA JUGA: Jasa Pembuatan Website, Rekomendasi untuk Usahamu


Quotes Penyemangat Baru Mulai Bisnis

1. “Satu-satunya cara untuk melakukan pekerjaan hebat adalah cintai apa yang Anda lakukan.” – Steve Jobs (CEO Apple Inc.)

steve jobs
image source: www.pinterest.com

Blibli Friends pasti setuju banget nih sama Steve Jobs! Ya, dengan mencintai apa yang kalian lakukan, pasti hasilnya akan sempurna. Pun dengan rasa puas yang didapat dan tidak mudah menyerah.

SWA Innovative Companies Perjalanan Perusahaan-Perusahaan Indonesia Mencapai Sukses Berbekal Inovasi Buku Bisnis by Joko Sugiarsono

2. “Setinggi apapun pangkat yang dimiliki, kamu tetaplah pegawai. Sekecil apapun usaha yang kamu punya, kamu adalah bosnya.” – Bob Sadino (Pemilik jaringan usaha Kemfood dan Kemchick)

bob sadino
image source: www.pinterest.com

Setiap usaha pasti ada hasilnya walaupun kecil. Kalau kayak gini, Blibli Friends nggak perlu patah semangat ya! Karena, sekecil apapun bisnis yang sedang berjalan, kamu adalah bosnya! Percaya deh, semakin kalian tekun menjalani bisnis, semakin besar peluang kesuksesanmu.

3. “Ketahuilah bahwa orang sukses tidaklah sehebat yang kita bayangkan. Mereka hanya sedikit lebih cepat dan lebih berani.” – Bong Chandra (Pebisnis Properti dan Motivator Bisnis)

quote penyemangat baru mulai bisnis
image source: www.pinterest.com

Kalau Blibli Friends termasuk dari orang-orang yang baru mau mulai usaha, yuk dimulai dari sekarang! Jangan takut dengan halang rintang yang ada. Seperti kata Bong Chandra, mereka hanya sedikit lebih cepat dan lebih berani. Jadi, nggak perlu tuh tunggu-tungguan buat jadi pebisnis sukses!

Buku Bisnis & Ekonomi This is Marketing

4. “Orang hebat tidak dihasilkan dari kemudahan, kesenangan, dan kenyamanan. Mereka dibentuk melalui kesukaran, tantangan, dan air mata.” – Dahlan Iskan (Mantan CEO Jawa Pos)

quotes penyemangat baru mulai bisnis
image source: inews.id

Blibli Friends pernah mikir ‘ih, enak banget ya. Usahanya sukses, sering traveling, dan hidupnya bahagia’? Nah, buang jauh-jauh pemikiran kayak gitu ya! Karena, orang hebat sudah ditempa hidupnya dengan kesulitan, tantangan, bahkan air mata. Bahwa apa yang didapat sekarang ada proses panjang di belakangnya.

5. “Bisa, aku bisa raih semua. Apa yang menjadi anganku, impianku, harapanku.” – Dhamar Perbangkara (Founder Gauri Art Division dan Juara Kedua The Big Start Indonesia Season 1)

quotes penyemangat baru mulai bisnis
image source: ekonomi.kompas.com

Kata-kata memang memiliki kekuatan besar untuk mengubah hidup seseorang. Sama seperti Dhamar Perbangkara, founder Gauri Art Division, ia selalu menyugesti diri dengan kalimat positif dan terbukti Dhamar menjadi juara kedua The Big Start Indonesia Season 1.


BACA JUGA: Resep Kue Lapis Tepung Beras, Cocok untuk Ide Bisnis

Itu dia quotes penyemangat baru mulai bisnis. Nah, kalau sudah “tersetrum” dengan quotes penyemangat tersebut, yuk, segera pupuk kembali semangat berbisnismu. Kalau kamu butuh ide strategi atau apa pun yang terkait bisnis, kamu juga bisa membeli buku bisnis yang tersedia di Blibli. Nikmati gratis ongkir, cashback, serta potongan harga yang bikin belanjamu makin cuan. Yuk, Blibli sekarang!

Tag: