me

5 Mie Instan Korea Yang Spicy Dan Lezat Ini Patut Kamu Coba

Oct 19, 2019.By Nadine
Bagikan

Buat pencinta masakan pedas ala Korea yang enggak suka repot masak, mie instan adalah solusi yang tepat. Selain cara membuatnya mudah, cita rasanya juga enggak kalah dari masakan restoran Korea lho! Nah, berikut ini adalah rekomendasi 5 mie instan Korea yang spicy dan lezat untuk kamu coba. Apa ada mie instan favoritmu di dalam daftar ini? Yuk simak artikel berikut.

1. Arirang Noodle Soup Marrow

Mie ramen kuah sumsum ini punya cita rasa yang unik. Kuahnya terasa creamy, seperti ada kombinasi keju dan susu di dalamnya. Tekstur mie ini juga kenyal dan tebal. Yang paling penting, ada tambahan daun bawang kering. Jika dimasukkan saat dimasak, tampilannya akan berubah seperti daun bawang sungguhan. Mie instan ini sudah mendapatkan sertifikasi “halal” dari BPOM dan MUI.

CEK PRODUK MIE INSTAN KOREA YANG ADA DI BLIBLI.COM

2. Ottogi Stir-Fry Jin Jjambbong Ramen

Kamu suka seafood? Suka mie goreng juga? Kamu bisa menemukan kombinasi keduanya pada Ottogi Stir-Fry Jin Jjambbong Ramen. Mie goreng ini punya tekstur tebal yang akan membuatmu kenyang. Kombinasi rasa pedas dan cita rasa hidangan lautnya juga akan membuatmu ketagihan. Mie goreng ini lebih asyik bila dinikmati dengan secangkir teh hangat.

TEMUKAN BERAGAM PRODUK TEH YANG TERSEDIA DI BLIBLI.COM

3. Samyang Spicy Chicken

Siapa yang enggak kenal dengan merek Samyang? Pencinta mie pedas sudah lama menggemarinya. Mie goreng dengan rasa spicy chicken ini adalah salah satu produk yang begitu dicintai penikmatnya. Cara masaknya juga sangat mudah. Masak air sebanyak dua gelas selama kurang dari 5 menit hingga mendidih. Tiriskan air dan campurkan bumbu dan sayuran yang sudah tersedia. Untuk menambah rasa gurih pada sajian mie instan, kamu bisa tambahkan kerupuk di atasnya.

CARI PRODUK KERUPUK BERKUALITAS YANG ADA DI BLIBLI.COM

4. Nongshim Shrimp Shin Ramyun

Mie instan yang sudah mendapat sertifikat halal ini terbuat dari bahan tepung pilihan. Tekstur mie-nya kenyal dan lembut. Kandungan cita rasa udangnya juga semakin menambah lezat kuah dari mie instan ini. Jika ingin menikmati rasa yang lebih pedas, kamu bisa tambahkan bubuk cabai dalam mie instan buatanmu.

CARI TAHU BERAGAM PRODUK BUBUK CABAI YANG ADA DI BLIBLI.COM

5. Paldo Namja Ramen

Yang membuat mie instan ini enggak terlupakan adalah rasa kuahnya yang enak dan pedas. Kaldu dagingnya benar-benar terasa. Tambahan bawang putihnya juga membuat kuahnya lebih nikmat. Tekstur mie-nya tebal dan kenyal menciptakan sensasi tersendiri saat mengunyahnya. Agar sajian mie instan-mu terasa lebih nikmat, tambahkan bakso daging di dalamnya.

LIHAT PRODUK BAKSO SEHAT YANG ADA DI BLIBLI.COM 

Nah, itu dia 5 mie instan korea yang spicy dan lezat yang patut kamu coba. Semua produk di atas bisa kamu temukan di Blibli.com. Semua produk di Blibli.com 100% orisinal. Yang paling penting, kamu bisa menikmati layanan bebas ongkos kirim. Penasaran mau coba? Yuk langsung klik Blibli.com.

Tag: