me

5 Alasan Kamu Harus Beli Produk Fashion Muslim Buatan Indonesia

Oct 20, 2022.By Blibli Friends
Bagikan

radioidola.com

Friends, lebaran sudah di depan mata, Ramadan sebentar lagi kita tinggalkan. Tahun ini kita harus menerima keadaan dengan merayakan hari kemenangan #DiRumahAja karena kondisi yang belum memungkinkan untuk berkumpul bersama saudara-saudara. Eits, bukan waktunya bersedih, apapun kondisinya, lebaran tetap menjadi hari kemenangan yang harus kita rayakan, betul?

Salah satu tradisi lebaran yang gak pernah ketinggalan adalah beli baju baru. Menurut beberapa sumber, tradisi ini ternyata sudah ada sejak tahun 1950-an dari daerah kesultanan Banten maupun Kerajaan Mataram di Yogyakarta. Walau tidak harus selalu baru, namun kebiasaan ini diyakini sebagai hal yang baik untuk merayakan terlahirnya kembali manusia setelah berpuasa selama 30 hari.

Nah, buat kamu yang punya cukup rezeki tahun ini dan kepingin beli baju baru untuk diri sendiri, keluarga, maupun untuk bersedekah, Blog Blibli Friends bakal ngerekomendasiin koleksi fashion muslim buatan Indonesia nih! Kenapa sih harus buatan Indonesia? Mending baca artikelnya berikut ini!

  1. Harga terjangkau, namun kualitas bersaing
riaumandiri.co

Harga memang sesuatu yang relatif, tapi kenyataannya harga produk fashion muslim buatan Indonesia yang ada di Blibli.com memang punya harga yang terjangkau, apalagi dengan tambahan fasilitas gratis ongkirnya!

Selain itu, kualitas fashion muslim lokal juga tentunya mampu bersaing dengan buatan pabrik internasional karena tidak perlu ongkos impor untuk menjual produk-produknya di Indonesia.

Salah satu fashion muslim lokal yang keren di Blibli.com adalah dress plisket dari Mybamus ini. Tak hanya bisa digunakan sehari-hari, dress berbahan lacost mix plisket ini juga bisa dipakai untuk menghadiri acara.

Mybamus Puse Half Plisket Dress Wanita

  1. Sesuai sama tren masyarakat Indonesia
Blibli.com

Produk fashion muslim buatan Indonesia tentunya dibuat dari tangan-tangan penjahit Indonesia yang tau banget sama tren dan selera orang Indonesia. Deretan warna yang muncul tahun ini juga pas sama tren warna dunia kok, yaitu dengan memainkan warna-warna tanah, gak hanya fashion wanita tapi juga fashion pria.

Contohnya ada dari Genesees Moslem Kurta Husain, pakaian muslim pria berwarna cokelat dari material cotton toyobo premium yang adem sehingga akan nyaman saat digunakan beribadah. Warna cokelat merupakan salah satu elemen warna tanah yang diprediksi masih akan populer di Indonesia.

Genesees Moslem Kurta Husain Pakaian Muslim Pria

  1. #BanggaBuatanIndonesia, memajukan perekonomian
kemenkopmk.go.id

Ini merupakan hal yang sudah pasti, kalau kamu membeli produk fashion muslim buatan Indonesia, pembuat baju kamu akan mendapatkan hasil penjualan. Ini artinya kamu sudah memberikan kontribusi terhadap perekonomian Indonesia, terutama di tengah situasi sulit seperti ini.

Friends, baru-baru ini pemerintah meluncurkan kampanye #BanggaBuatanIndonesia, yaitu gerakan pemberian dukungan bagi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengan (UMKM) online untuk menampilkan produknya salah satunya melalui e-commerce. Blibli.com tentunya hadir buat para pelaku UMKM ini buat kamu dong, #KarenaLokalNo1. Produk fashion lokal yang bisa kamu beli di Blibli.com juga merupakan salah satu dari dukungan terhadap pelaku UMKM, lho!

KLIK DI SINI UNTUK CEK PRODUK FASHION MUSLIM LOKAL BERKUALITAS YANG BISA DIBELI DI BLIBLI.COM

  1. Membantu menjalankan lapangan kerja
freepik.com

Jika penjualan lancar, pelaku UMKM tentunya bakal terus menjalankan bisnisnya dong? Kalau bisnisnya berkembang, tentunya akan diperlukan tambahan orang agar produksi berjalan mulus, artinya menjalankan lapangan kerja.

Lapangan kerja yang dimaksud tuh gak cuma ada di kegiatan operasional, tapi juga suplai bahan, logistik, pemasaran, dan UMKM lainnya. Satu tindakan ternyata bisa berdampak pada banyak hal ya?

Yakin masih gak mau berkontribusi dengan beli produk fashion muslim buatan Indonesia dengan banyaknya hal positif dari satu tindakan sederhana? Nah, kalau kamu mau turut mendukung gerakan #BanggaBuatanIndonesia dengan beli fashion muslim, cek koleksinya yang ada di Blibli.com ya!

Kamu bisa membeli gamis, outer, peci, baju muslim anak, baju muslim pria dewasa, hingga hijab berdesain lucu-lucu dengan harga terjangkau dan gratis ongkir dari Blibli.com!

KLIK DI SINI UNTUK BELI PRODUK FASHION MUSLIM BUATAN INDONESIA DI BLIBLI.COM

Tag: