Saldo cashback BlibliPay merupakan salah satu pilihan solusi bagi pelanggan yang melakukan pengembalian produk (retur). Proses pengembalian dana (refund) ke saldo cashback BlibliPay lebih cepat karena dilakukan secara real time. Kamu dapat langsung menggunakannya untuk belanja di Blibli.
Pengembalian dana melalui saldo cashback BlibliPay dapat dilakukan oleh seluruh pelanggan Blibli dengan akun yang sudah terverifikasi. Jika memilih solusi saldo cashback BlibliPay namun akun kamu belum terverifikasi, maka pengembalian dana akan diproses dalam bentuk voucher refund atau cash refund. Penentuan ini disesuaikan dengan metode pembayaran yang kamu gunakan saat pemesanan.
Pastikan kamu sudah melakukan verifikasi nomor handphone agar dapat menggunakan solusi pengembalian dana ke saldo cashback BlibliPay .
Saldo cashback BlibliPay berbeda dengan saldo BlibliPay. Berikut perbedaannya.
Jenis BlibliPay | Apakah bisa diuangkan? | Metode pembayaran |
---|---|---|
Saldo BlibliPay | Bisa diuangkan atau tarik saldo jika akun Blibli sudah terverifikasi. | Khusus pesanan yang menggunakan metode pembayaran Blipay, transfer melalui Virtual Account, internet banking, kartu debit online, bayar di tempat (COD), bayar di gerai (Indomaret, Alfa Group, dan Pos Indonesia), dan uang elektronik (GoPay, LinkAja, LinkAja Syariah, QRIS, dan Sakuku). |
Saldo cashback BlibliPay | Tidak bisa diuangkan. | Semua metode pembayaran. |
Selengkapnya tentang pengembalian produk dan dana.
Jangka waktu pengembalian dana (refund) dihitung setelah pelanggan memperoleh persetujuan dari pihak Blibli.com.
Masing-masing metode refund memiliki jangka waktu yang berbeda. Khusus untuk metode refund melalui transfer ke rekening bank kamu, jangka waktu pengembalian dana akan dihitung setelah kamu memberikan nomor rekening kepada pihak Blibli.com.
Berikut jangka waktu pengembalian dana berdasarkan metode pembayaran:
No | Metode pembayaran yang digunakan saat pemesanan | Metode refund | Jangka waktu refund |
---|---|---|---|
1 | Bayar di Tempat (COD) | BlibliPay | 0-3 hari kerja |
2 | Internet Banking (Klik BCA, BRImo, Octo Clicks, Sakuku, JeniusPay, Blu by BCA Digital) | BlibliPay | 0-3 hari kerja |
3 | OneKlik | Rekening Sumber Dana | 1-3 hari kerja |
4 | Kartu Kredit - Full Payment | Saldo limit | 5-10 hari kerja |
5 | Kartu Kredit - Cicilan 0% | Saldo limit | 5-10 hari kerja |
6 | Kartu Debit Online | BlibliPay | 0-3 hari kerja |
7 | Cicilan Tanpa Kartu Kredit - Akulaku | Saldo limit | 5-10 hari kerja |
Cicilan Tanpa Kartu Kredit - Kredivo | Saldo limit | 5-10 hari kerja | |
Cicilan Tanpa Kartu Kredit - Home Credit | Saldo limit | 5-10 hari kerja | |
Cicilan Tanpa Kartu Kredit - Vospay | Saldo limit | 5-10 hari kerja | |
Cicilan Tanpa Kartu Kredit - PayLater | Saldo limit | 5-10 hari kerja | |
Cicilan Tanpa Kartu Kredit - BRI Ceria | Saldo limit | 5-10 hari kerja | |
8 | Transfer melalui Virtual Account (BCA, Mandiri, BNI, BRI, Danamon, dan Bank Lainnya) | BlibliPay | 0-3 hari kerja |
9 | Uang Elektronik (Sakuku, LinkAja, LinkAja Syariah) | BlibliPay | 0-3 hari kerja |
Uang Elektronik (Go-Pay) | BlibliPay | 0-3 hari kerja | |
Uang Elektronik (QRIS) | BlibliPay | 0-3 hari kerja | |
Uang Elektronik (OVO) | BlibliPay | 0-3 hari kerja | |
Uang Elektronik (DANA) | Limit DANA | 1-3 hari kerja | |
10 | Bayar di Gerai (Indomaret, Pos Indonesia, Alfagroup) | BlibliPay | 0-3 hari kerja |
11 | BlibliPay | BlibliPay | 0-3 hari kerja |
12 | Semua metode pembayaran (kecuali pesanan dibatalkan Akulaku, Vospay, dan Home Credit) | Voucher refund/Saldo BlibliPay cashback | 0-3 hari kerja |
13 | Blibli Tiket Points | Blibli Tiket Points | 0-6 hari kerja |
Keterangan:
Refund ke saldo BlibliPay merupakan salah satu fasilitas yang kami berikan untuk kamu agar kamu dapat mempercepat proses refund atau pengembalian dana kamu.
Refund ke BlibliPay hanya akan diproses untuk seluruh akun yang sudah melakukan verifikasi nomor handphone. Jika akun kamu belum terverifikasi, proses pengembalian dana/refund akan diproses melalui rekening bank kamu.
Refund ke saldo BlibliPay Cashback merupakan pengembalian dana dalam bentuk saldo BlibliPay Cashback yang kamu dapatkan saat kamu mengembalikan produk dengan alasan pembatalan pesanan (Berubah Pikiran, Ukuran Kebesaran/Kekecilan).
Refund saldo BlibliPay Cashback hanya akan diproses untuk seluruh akun yang sudah melakukan verifikasi nomor handphone. Jika akun kamu belum terverifikasi, proses pengembalian dana/refund akan diproses melalui Voucher Refund yang akan diproses dalam waktu 1 hari kerja.
Pengembalian dana (refund) tidak berlaku untuk transaksi yang menggunakan voucher (voucher akan dikembalikan dalam bentuk voucher pengganti).
Blibli menawarkan 4 macam solusi; tukar produk, refund (pengembalian dana), saldo cashback BlibliPay, dan solusi lainnya (pengiriman kekurangan/kelengkapan produk, pengembalian kelebihan, dan service).
Jika kamu telah melakukan proses pengembalian produk namun produk pengganti tidak tersedia, maka kami akan berikan solusi refund.
Jika kamu mengajukan pengembalian dengan alasan ‘Ukuran kebesaran/kekecilan’, ‘Ketemu harga lebih murah di tempat lain’, ‘Salah beli’, Tidak lagi membutuhkan produk ini, atau ‘Produk tidak sesuai ekspektasi’, maka pengembalian dana hanya bisa diberikan dalam bentuk saldo cashback BlibliPay.
Berikut pilihan solusi pengembalian berdasarkan alasan pengembalian:
Selengkapnya mengenai solusi pengembalian.
Kami akan berikan solusi atas pengembalian kamu setelah produk kami terima dan disetujui dalam pengecekan standar kualitas. Solusi dapat diberikan pada hari yang sama dengan kedatangan produk kamu di Return Center Blibli (1 hari), namun tidak menutup kemungkinan pemberian solusi untuk kamu dapat tertunda atau lebih dari 1 hari setelah barang kami terima.
Pemberian solusi bisa menjadi lebih dari 1 hari bila kami tidak dapat melakukan pengecekan standar kualitas atau setelah kami melakukan pengecekan standar kualitas ditemukan adanya ketidaksesuaian antara barang yang diklaim dengan yang kami terima.
Berikut beberapa contoh kondisi yang mengakibatkan solusi atas pengembalian kamu tidak bisa diberikan dalam waktu 1 hari setelah barang kami terima.
- Produk kamu masih terdapat kata sandi dan masih terpasang akun pribadi kamu (misalnya akun iCloud, akun Google, Mi Account, dan sebagainya), sehingga kami tidak dapat melakukan pengecekan standar kualitas pada produk kamu.
- Produk kamu tidak lengkap. Kelengkapan produk termasuk aksesori produk, kemasan orisinal produk, bonus produk, serta bundling produk. Kami membutuhkan kelengkapan tersebut untuk proses klaim ke pihak seller. Bila ada kelengkapan produk yang belum kamu kirimkan ke Return Center Blibli.com, pemberian solusi akan tertunda hingga kelengkapan tersebut tiba kemudian dilakukan pengecekan standar kualitas. Oleh tim kami.
- Terdapat kerusakan fisik dengan indikasi kesalahan/kelalaian pengguna, sehingga kami membutuhkan waktu untuk melakukan proses investigasi terhadap kerusakan fisik tersebut. Kerusakan fisik meliputi kerusakan pada produk dan kemasannya.
- Produk memerlukan pengecekan khusus dan hanya bisa dilakukan oleh pihak seller, sehingga produk harus dikirimkan terlebih dahulu untuk pengecekan lanjutan.
Bila kami membutuhkan tambahan waktu untuk memberikan solusi untuk kamu, kami akan menghubungi melalui telepon untuk menjelaskan alasan tertundanya pemberian solusi dari Blibli.com. Namun bila kami tidak berhasil menghubungi kamu melalui telepon maka informasi ini akan kami kirimkan ke email yang terdaftar pada akun Blibli kamu.
Proses pemeriksaan/pengecekan standar kualitas adalah maksimal 1 hari setelah produk kami terima/tiba di Return Center Blibli.
Ya, kamu dapat menukar dengan produk lain selama produk tersedia, dengan ketentuan sebagai berikut:
- Jika harga produk pengganti lebih mahal, maka kamu harus membayar kekurangan produk tersebut.
- Jika harga produk pengganti lebih murah, maka kami akan mengembalikan kelebihan pembayaran kamu.
Produk pengganti akan dikirimkan setelah proses pengecekan standar kualitas selesai dan disetujui. Produk pengganti akan berupa pesanan baru dan kamu bisa cek status serta estimasinya di menu Daftar Pesanan.
Kamu bisa isi kembali form pengembalian produk untuk melakukan pengajuan pengembalian ulang.
Kamu akan mendapatkan SMS/WhatsApp ketika proses refund telah dilakukan. Jangka waktu pengembalian berbeda-beda sesuai metode refund (transfer ke rekening: 1-3 hari kerja dan refund kartu kredit: 5-10 hari kerja). Selengkapnya
Silakan abaikan tagihan atas produk yang di-refund, karena bank akan mengkreditkan tagihan tersebut sesuai nilai pengajuan oleh Blibli
Apabila pada tagihan berikutnya tagihan tersebut belum dikembalikan oleh bank, dan kamu dikenakan denda keterlambatan pembayaran atas tagihan tersebut, silakan hubungi Customer Care Blibli.com untuk mengajukan pembatalan denda.
Voucher akan ditambahkan di akun kamu sesaat setelah kami berikan solusi atas pengembalian produk kamu.
- Berlaku khusus untuk member Blibli.com.
- Tidak ada pembayaran minimal.
- Kupon ID/Voucher hanya dapat digabungkan dengan sesama voucher refund lainnya.
- Kupon ID/Voucher hanya dapat digunakan 1 kali.
- Masa berlaku Kupon ID/Voucher adalah 30 hari setelah voucher diterbitkan.
Voucher yang dapat digabungkan hanya sesama voucher refund.
Kami akan kirimkan kekurangan produk maksimal 3 hari setelah kami menyetujui permohonan retur kamu. Nomor resi pengiriman kekurangan produk akan kami kirimkan ke alamat email yang terdaftar di akun Kamu.
Proses service memakan waktu 7-14 hari dan bisa lebih lama tergantung dengan service center yang ditunjuk.
Saat ini kami hanya bisa membantu proses service dan tidak dapat menerima refund produk service
• Produk yang dikembalikan akan melewati tahap pengecekan standar kualitas dari pihak Blibli. Pihak Blibli berhak mengirimkan kembali produk kamu yang tidak sesuai dengan standar kualitas pengembalian produk.
• Keputusan dan Kebijakan Blibli mengenai persetujuan pengembalian produk dan/atau pengembalian uang bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat. Blibli berhak untuk menolak pengajuan pengembalian kamu jika pengajuan pengembalian tidak sesuai dengan syarat dan ketentuan berlaku.